tirto.id - Pada pertengahan 2022, Aprilia, produsen sepeda motor asal Italia, meluncurkan skuter adventure di Indonesia yakni SR-GT 200. Dengan spesifikasi premium, harga kendaraan roda dua khas Eropa ini cukup mahal, mencapai Rp60.000.000.
Motor Aprilia terbaru ini sepintas mirip Honda AFV. Namun, dari segi desain dan lekuk bodi sebenarnya jauh berbeda.
Kemiripan yang dimaksud di atas dalam ditemukan di bagian windshield. Aprilia dan Honda ADV punya bentuk pelindung angin yang tinggi dengan gaya sporty berkat stang yang lebar.
Dengan adanya SR-GT 200, pihak produsen berharap bisa memberikan pengalaman berpetualang yang lebih nyaman. Terlebih, mobil ini dibekali dengan suspensi dan ground clearance 175 milimeter. Tujuannya adalah mengatasi segala medan dan rintangan di jalan terjal.
Harga Aprilia SR-GT OTR Jakarta
Sebenarnya ada dua tipe yang diluncurkan oleh pabrikan Aprilia yakni SR-GT 200 dan SR-GT Sport 200. Harga dari masing-masing varian itu berbeda-beda.
Berikut ini rincian harga motor Aprilia SR-GT.
Aprilia SR-GT 200
Pilihan warna: Aprilia Black, Street Grey, Infinity Blue.
Harga: Rp60.000.000
Aprilia SR-GT Sport 200
Pilihan warna: Street Gold, Iridium Grey, Red Raceway
Harga: Rp61.500.000
Spesifikasi Aprilia SR-GT 200
Berikut spesifikasi lengkap motor Aprilia SR-GT 200.
Tenaga Pacu
Skuter SR-GT 200 dibekali dengan mesin pacu i-get dengan kapasitas 1744 cc. Motor penggerak tersebut dapat menghasilkan tenaga 13 kW pada 8.500 rpm. Sementara itu, torsinya dapat mencapai 16,5 Nm pada 7000 rpm.
Hal tersebut memberikan kenyamanan kepada pengendara selama dibawa sehari-hari dalam keadaan jalan yang padat merayap. Apalagi, tarikan mesinnya terbilang cukup cepat dan elastis.
Dikutip dari Antara, di kondisi jalan yang padat seperti Jakarta, maksimal kecepatan yang bisa dicapai dengan motor ini adalah 120 km per jam.
Desain Eksterior
Seperti yang dijelaskan di atas, motor Aprilia GT-SR cenderung mirip dengan Honda ADV. Namun, produk Aprilia ini punya keunggulan berupa pelindung front end yang lebih tinggi.
Desain motor ini tampak gagah dengan kombinasi lekuk bodi simetris dan asimetris. Selain itu, penampakannya juga tidak monoton, apalagi dengan warna campuran yang dipadukan.
Di samping itu, semua penerangan pada skuter SR-GT 200, baik depan maupun belakang, menggunakan lampu LED.
Panel Digital
Panel instrumen pada skuter SR-GT 200 sudah menggunakan teknologi digital. Itu memungkinkan pengendara mengetahui berbagai macam notifikasi, mulai dari masalah mesin, persentase baterai smartphone, SMS, dan masih banyak lagi.
Teknologi Anti-maling
Skuter SR-GT 200 dibekali fitur keamanan immobilizer, dengan fitur ini dapat menjamin keamanan dari ancaman pencurian.
Pengereman
Terdapat fitur ABS pada skuter SR GT 200, fitur ini berfungsi untuk mencegah roda terkunci dan kehilangan traksi saat sedang melakukan pengereman mendadak. Namun fitur ini hanya tersedia untuk roda depan.
Bahan Bakar
Kapasitas bahan bakar skuter SR-GT 200 sebesar 25 liter. Sama seperti motor matic sporty yang lain, motor ini memiliki tangki yang terletak di bawah jok.
Bahan bakar yang direkomendasikan adalah bensin oktan 95.
Penulis: Mohamad Ichsanudin Adnan
Editor: Fadli Nasrudin