tirto.id - Hyundai meluncurkan mobil Ioniq 6 First Edition di pasaran Eropa. Mobil ini diproduksi secara terbatas hanya berjumlah 2500 unit dan hanya ditujukan bagi pasar otomotif di Eropa. Di inggris, mobil dengan spesifikasi tenaga listrik penuh tersebut dibanderol dengan harga Rp890 jutaan.
Ioniq 6 mengedepankan fungsi aerodinamika berpotensi membuat mobil ini punya akselerasi yang lebih baik. Dengan low nose dan spoiler mirip sayap, Ioniq 6 memiliki koefisien drag yang 0,21, lebih baik daripada pendahulunya, Ioniq 5 (0,28).
Mobil Ioniq 6 memiliki 4 varian warna yakni Gravity Gold Matte, Nocture Gray Metallic, Serenity White Pearl, dan Biophilic Blue Metallic.
Di Eropa, penjualan mobil ini masih terbatas. Para calon pembeli harus memesan terlebih dahulu. Prapemesanannya telah dimulai sejak 9 November 2022 lalu.
Spesifikasi Hyundai Ioniq 6 First Edition
Melansir dari laman resmi Hyundai, berikut merupakan spesifikasi lengkap Hyundai Ioniq 6 First Edition:
Eksterior dan Interior
Mobil sedan listrik ini memiliki tampilan yang ramping dengan siluet aerodinamisnya yang terkesan anggun. Terdapat detail unik pada tampilan luar mobil ini. Salah satunya dapat dilihat pada desain kaca spion samping yang dibuat aksen hitam mengkilap di bagian depan, belakang, dan samping.
Ini adalah Hyundai pertama yang punya logo baru di bagian depan dan belakangnya, yakni dengan aksen huruf "H". Lencana alumunium hitam juga turut disematkan pada dua bagian itu.
Hyundai Ioniq 6 diklaim terbuat dari bahan daur ulang seperti plastik, ban bekas, pigmen cat, jaring ikan. Bagian dalam mobil seperti jok, dasbor, dan pintu juga menyertakan minyak nabati sebagai bahan pembentuknya.
Interior mobil ini memiliki kabin yang berbentuk seperti kepompong. Kabin seperti ini memungkinkan pengguna menikmati ruang dalam mobil dengan lebih bebas. Kemudian terdapat beberapa siluet streamliner yang terkesan unik dan lapang.
Terdapat fitur Intelligent Front-lighting System (IFS) yang dapat menampilkan teknologi Matrix beam LED. Fitur ini dapat secara otomatis beradaptasi dengan situasi jalan serta memaksimalkan penggunaan lampu jauh tanpa resiko menyilaukan pengemudi yang melaju di belakangnya.
Baterai
Mobil sedan listrik ini dibekali dengan baterai tipe Lithium-ion dengan total kapasitas 77,4 kilowatt per jam. Sementara itu, kapasitas pemakaiannya bisa mencapai 74 kilowatt per jam.
Paket baterai jarak jauh dalam varian motor ganda all-wheel drive menyediakan jangkauan maksimal 519 kilometer dengan tenaga 325 PS (239 kilowatt).
Konsumsi listrik pada Hyundai Ioniq 6 dengan 4WD adalah 16,9 (dalam kilowatt-jam per 100 kilometer). Sementara itu, emisi karbon dioksida gabungan dalam gram per kilometer adalah 0.
Sistem baterai pada mobil ini menggunakan 800V IONIQ 6, yang dapat menambah jangkauan hingga 351 km dalam 15 menit. Sistem ini mendukung pengisian daya lebih cepat hingga 239 kW – mengisi daya dari 10 hingga 80 persen dalam 18 menit.
Mesin
Mobil sedan listrik ini memiliki mesin berjenis IONIQ 6 Edisi Pertama, yang terintegrasi langsung dengan as roda depan dan belakang. Mesin ini dapat menghasilkan tenaga sebesar 239 kW dengan torsi instan sejumlah 605 Nm.
Konektivitas
Mobil sedan listrik ini dibekali navigasi baru dan infotainment. Mobil ini menawarkan pembaruan pada perangkat lunak untuk sistem kendaraan. Perangkat lunak tersebut dapat diperbarui secara online tanpa perlu lagi mengunjungi dealer.
Dasbor pada mobil dapat menampilkan dua layar terintegrasi: layar infotainment sentuh penuh 12,25 inci dan kluster digital 12,25 inci.
Selain itu, terdapat Multikoneksi Bluetooth yang dapat mempermudah pengguna dalam menyambungkan hingga dua perangkat Bluetooth secara bersamaan. Sehingga, pengguna dapat mendengarkan berbagai lagu serta menerima panggilan masuk secara bersamaan pula.
Penulis: Mohamad Ichsanudin Adnan
Editor: Fadli Nasrudin