Menuju konten utama

Ganjar-Mahfud Kompak Hadiri Sidang Putusan Sengketa Pilpres

Ganjar Pranowo dan Mahfud MD berangkat ke Mahkamah Konstitusi untuk menyaksikan langsung pembacaan hasil putusan sengketa Pilpres 2024.

Ganjar-Mahfud Kompak Hadiri Sidang Putusan Sengketa Pilpres
Calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo (ketiga kiri) dan Mahfud MD (kedua kanan) didampingi tim kuasa hukumnya menyampaikan keterangan pers usai sidang perdana perselisihan hasil Pilpres 2024 di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Rabu (27/3/2024). ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/foc.

tirto.id - Pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, berangkat ke Mahkamah Konstitusi untuk menyaksikan langsung pembacaan hasil putusan sengketa Pilpres 2024. Pembacaan tersebut dijadwalkan pukul 09.00 WIB.

"Kalau persiapan sudah siap, karena hari ini hanya putusan majelis. Semuanya diserahkan kepada majelis," kata Ganjar di Hotel Mandarin, Jakarta, Senin (22/4/2024).

Ganjar mengaku, dirinya dan Mahfud MD akan menghormati dan menaati semua aturan konstitusi apa pun yang diputuskan MK nanti.

"Tentu apa pun hasilnya, kami akan menunggu di sana dan saya kira saya dengan Pak Mahfud orang yang taat pada konstitusi. Dan tentu saja tim hukum juga sudah menyiapkan itu dan tugas kita hari ini datang dan menyaksikan putusannya," tutur Ganjar.

Deputi Hukum TPN Ganjar-Mahfud, Todung Mulya Lubis menambahkan, hari ini adalah momentum yang sangat ditunggu-tunggu. Tidak hanya bagi pihaknya, namun dia mengklaim masyarakat sangat menunggu apa putusan MK atas sengketa Pilpres 2024 itu.

Todung menekankan, pihaknya masih optimis bahwa keadilan masih akan diraih dari putusan MK tersebut. Dengan begitu, akan ada momentum bersejarah terbentuk hari ini.

"Kita menunggu putusan MK yang sangat historis, sangat bersejarah dan kita punya optimisme putusan yang progresif. Dalam konteks ini, tadi Pak Ganjar sudah menyebutkan apapun putusan MK, kita akan respect atas putusan MK," ungkap Todung.

Tidak hanya itu, kubu Ganjar-Mahfud juga menyampaikan doa atas putusan MK yang diharapkan tidak dinodai campur tangan besar tak terlihat. Ditegaskannya, apa pun kesalahan dan kecurangan yang kecil, tetap menjadi sebuah kejahatan dalam pesta demokrasi.

Baca juga artikel terkait PUTUSAN MK PILPRES 2024 atau tulisan lainnya dari Ayu Mumpuni

tirto.id - Hukum
Reporter: Ayu Mumpuni
Penulis: Ayu Mumpuni
Editor: Anggun P Situmorang