Menuju konten utama

Dinkes DKI: 30 Pasien Diawasi Corona Sehat, 26 Orang Masih Dirawat

Dinas Kesehatan DKI jakarta mengunggah informasi aktual pantauan corona per 08.00 WIB pagi tadi.

Dinkes DKI: 30 Pasien Diawasi Corona Sehat, 26 Orang Masih Dirawat
Ilustrasi Virus Corona. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta melaporkan perkembangan Covid-19 atau virus Corona di ibu kota saat ini Rabu (4/3/2020) per pukul 08.00 WIB pagi tadi.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian penyakit Dinkes DKI Dwi Oktaviani mengatakan sebanyak 30 pasien dalam pengawasan sudah pulang dan kondisinya sehat.

"Sementara 26 pasien dalam pengawasan masih dirawat," kata Dwi melalui keterangan tertulisnya.

Di samping itu, 121 orang yang sebelumnya dalam pemantauan sudah selesai menjalani masa pemantauan dan dinyatakan sehat. Sementara 120 orang dalam pemantauan masih dipantau.

"Sesuai data dari Kementerian Kesehatan RI, dua orang terkonfirmasi COVID-19," ucapnya.

Dinas Kesehatan Pemprov DKI Jakarta mengimbau kepada masyarakat untuk menjaga kesehatan. Jika yang memerlukan informasi lebih lanjut terkait COVID-19, dapat menghubungi 112/119 atau Posko Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta di nomor 081388376955.

Direktur Utama Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso Mohammad Syahril mengatakan dua warga Depok, Jawa Barat yang sebelumnya dinyatakan positif corona terus membaik.

Syahril menerangkan, pada hari pertama kondisi keduanya masih demam dan batuk-batuk. Namun kemarin, pihak rumah sakit mengklaim keduanya tidak lagi mengalami demam tetapi tinggal batuk.

"Yang dua ini, sampai hari ini berarti hari keempat ya, alhamdulillah semakin membaik," kata dia di kantornya pada Rabu (4/3/2020).

Baca juga artikel terkait KASUS CORONA DI INDONESIA atau tulisan lainnya dari Riyan Setiawan

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Riyan Setiawan
Penulis: Riyan Setiawan
Editor: Hendra Friana