tirto.id - Kepala Dinas Sumber Daya Air (SDA) Teguh Hendarwan mengatakan, tak ada pengambilalihan garapan Kali Item oleh Kementerian PUPR, seperti diklaim oleh staf khusus kementerian terkait, Firdaus Ali.
Ia juga menegaskan bahwa, semua pihak tim SDA, tim PUPR, dan tim Balai Besar Wilayah Sungai Ciliwung Cisadane (BBWSCC) masih tetap bekerja sama untuk membenahi permasalahan di Kali Item tersebut.
Teguh memberikan klarifikasinya pada Jumat (27/7/18) siang, terkait klaim Firdaus Ali yang mengatakan bahwa Kementerian PUPR akan mengambil alih garapan Kali Item, karena Pemprov DKI Jakarta dinilai lamban dan bekerja tidak efisien.
"Saya ingin menegaskan kembali kepada teman-teman wartawan. Kondisi di lapangan saat ini kita sedang bekerja sama dengan pihak BBWSCC, Kementerian PUPR, bahkan sampai sekarang pun, pompa mobile yang ada di lokasi ada 27 unit, dengan kapasitas 250 liter," katanya.
Ia juga mengatakan bahwa, pompa-pompa tersebut sudah bekerja sejak Selasa (24/7/18) lalu, langsung ditinjau oleh tim ahli dan pihak BBWSCC.
Terkait dengan masalah pengambilalihan garapan Kali Item oleh Kementerian PUPR, Teguh dengan tegas mengatakan hal tersebut tidak benar.
"Kita sama-sama, kan, selama ini juga BBWSCC dengan Dinas SDA kerja sama dengan baik. Enggak ada itu take over, semua sama-sama dikerjakan," tutupnya.
Penulis: Haris Prabowo
Editor: Yandri Daniel Damaledo