Menuju konten utama
Kualifikasi Piala Dunia 2026

Daftar Pemain Argentina WCQ Maret 2025: Messi & Lautaro Masuk

Lionel Scaloni mengumumkan 33 pemain Timnas Argentina untuk WCQ Maret 2025 melawan Uruguay & Brasil. Selain Lionel Messi, siapa saja pemain lainnya?

Daftar Pemain Argentina WCQ Maret 2025: Messi & Lautaro Masuk
Lionel Messi dan Leandro Paredes dari Argentina, kanan, merayakan di akhir pertandingan sepak bola perempat final Piala Dunia antara Belanda dan Argentina, di Stadion Lusail di Lusail, Qatar, Sabtu, 10 Desember 2022. Argentina mengalahkan Belanda 4-3 dalam adu penalti setelah pertandingan berakhir imbang 2-2. (Foto AP/Ricardo Mazalan)

tirto.id - Daftar pemain Timnas Argentina untuk laga WCQ Maret 2025 terdiri dari 33 pemain pilihan pelatih Lionel Scaloni. Pemain andalan seperti Lionel Messi dan Lautaro Martinez termasuk dalam daftar skuad Tim Tango kali ini.

Argentina dijadwalkan menghadapi dua pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2025 Zona CONMEBOL. Argentina akan bertandang ke Uruguay di Estadio Centenario, Montevideo, pada 22 Maret. Lalu pada 26 Maret Argentina akan menjamu Brasil di Estadio Monumental, Buenos Aires.

Oleh karenanya skuad terbaik dipanggil Scaloni untuk menghadapi dua pertandingan tidak mudah tersebut. Sama seperti sebelumnya, skuad pilihan Scaloni masih bertumpu pada anggota juara Piala Dunia 2022 yang dipadukan dengan sejumlah pemain muda.

Tiga kiper pilihan Scaloni tidak mengalami perubahan dibandingkan sebelumnya. Emiliano Martínez (49 caps), Gerónimo Rulli (6 caps), dan Walter Benítez (1 cap) masih menjadi pilihan utama. Ketiganya juga merupakan kiper yang dipanggil Scaloni saat WCQ November 2024 lalu.

Dari posisi bek, Scaloni membawa 10 pemain. Mereka seperti Nicolás Otamendi (123 caps), Nicolás Tagliafico (67 caps), Nahuel Molina (48 caps), Germán Pezzella (42 caps), Cristian Romero (40 caps), dan Gonzalo Montiel (36 caps) akan menjadi tulang punggung tim.

Bersama enam pemain tersebut ada Juan Foyth (18 caps), Leonardo Balerdi (5 caps), Facundo Medina (4 caps), dan debutan seperti Francisco Ortega. Kembalinya Foyth cukup menarik karena terakhir kali ia dipanggil timnas pada 2023 lalu dalam laga WCQ 2025 melawan Bolivia.

Sementara itu di posisi gelandang juga terdapat 10 pemain pilihan Scaloni. Nama-nama seperti Rodrigo De Paul (75 caps), Leandro Paredes (70 caps), Giovani Lo Celso (61 caps), Alexis Mac Allister (36 caps), Enzo Fernández (34 caps), dan Exequiel Palacios (32 caps) masih dibawa oleh Scaloni.

Sedangkan empat pemain lain adalah Thiago Almada (6 caps), Nicolás Paz (1 cap), serta dua debutan yakni Máximo Perrone dan Claudio Echeverri. Almada sendiri merupakan bagian dari skuad juara Piala Dunia 2022. Sedangkan Echeverri merupakan kapten Argentina di Piala Dunia U17 2023 yang digelar di Indonesia.

Sisa 10 pemain lain merupakan mereka yang bermain sebagai winger dan striker. Lionel Messi (191 caps) masih akan menjadi pemimpin di skuad Argentina kali ini. Kehadirannya jelas menjadi tambahan tenaga berharga jelang duel krusial melawan Uruguay dan Brasil.

Pemain lain di posisi depan adalah Lautaro Martínez (70 caps), Julián Alvarez (42 caps), Nico González (41 caps), Paulo Dybala (40 caps), Ángel Correa (25 caps), Alejandro Garnacho (8 caps), dan Giuliano Simeone (1 cap). Dua pemain lain yaitu Benjamín Domínguez dan Santiago Castro berstatus sebagai debutan. Menariknya adalah keduanya merupakan pemain Bologna.

Daftar 33 pemain Argentina tersebut tentu masih bisa berubah. Scaloni diprediksi akan memangkas beberapa nama nantinya untuk didaftarkan di setiap pertandingan.

Argentina sendiri saat ini memimpin klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona CONMEBOL dengan 25 poin dari 12 pertandingan. Albiceleste dibuntuti oleh Uruguay 20 poin, Ekuador 19 poin, Kolombia 19 poin, Brasil 18 poin, dan Paraguay 17 poin di zona lolos langsung menuju Piala Dunia 2026.

Menyisakan enam pertandingan, Argentina akan dipastikan lolos ke Piala Dunia 2026 apabila bisa mengalahkan Uruguay dan Brasil. Tapi syarat lain harus terpenuhi yaitu Bolivia 13 poin di zona playoff dan Venezuela 12 poin di zona eliminasi gagal menang di dua laga bulan Maret ini.

Daftar Pemain Timnas Argentina 2025

Berikut daftar pemain Timnas Argentina untuk pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 periode Maret 2025, beserta posisi dan asal klub:

Kiper

  • Emiliano Martínez (Aston Villa)

  • Gerónimo Rulli (Olympique Marseille)

  • Walter Benítez (PSV Eindhoven)

Bek

  • Nahuel Molina (Atlético Madrid)

  • Gonzalo Montiel (River Plate)

  • Cristian Romero (Tottenham Hotspur)

  • Germán Pezzella (River Plate)

  • Leonardo Balerdi (Olympique Marseille)

  • Juan Foyth (Villarreal)

  • Nicolás Otamendi (Benfica)

  • Facundo Medina (RC Lens)

  • Nicolás Tagliafico (Olympique Lyon)

  • Francisco Ortega (Olympiakos)

Gelandang

  • Leandro Paredes (AS Roma)

  • Enzo Fernández (Chelsea)

  • Rodrigo De Paul (Atlético Madrid)

  • Exequiel Palacios (Bayer Leverkusen)

  • Alexis Mac Allister (Liverpool)

  • Giovani Lo Celso (Real Betis)

  • Máximo Perrone (Como)

  • Thiago Almada (Olympique Lyon)

  • Nicolás Paz (Como)

  • Claudio Echeverri (Manchester City)

Winger/Striker

  • Lionel Messi (Inter Miami)

  • Julián Alvarez (Atlético Madrid)

  • Lautaro Martínez (Inter Milan)

  • Paulo Dybala (AS Roma)

  • Nico González (Juventus)

  • Giuliano Simeone (Atlético Madrid)

  • Benjamín Domínguez (Bologna)

  • Alejandro Garnacho (Manchester United)

  • Ángel Correa (Atlético Madrid)

  • Santiago Castro (Bologna)

Pelatih

  • Lionel Scaloni

Baca juga artikel terkait KUALIFIKASI PIALA DUNIA 2026 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama