Menuju konten utama

Cara & Syarat Beli Tiket Reguler Timnas Indonesia vs Vietnam

Bagaimana cara & syarat beli tiket reguler Timnas Indonesia vs Vietnam kick-off Kamis (21/3/2024) di Stadion GBK? Simak penjelasannya di bawah ini!

Cara & Syarat Beli Tiket Reguler Timnas Indonesia vs Vietnam
Pesepakbola Timnas Indonesia Egy Maulana Vikri berebut bola dengan pesepakbola Vietnam Nguyen Thai Son pada laga kedua penyisihan grup D Piala Asia 2023 di Stadion Abdullah Bin Khalifah, Doha, Qatar, Jumat (19/1/2024). ANTARAFOTO/Yusran Uccang/rwa.

tirto.id - Cara dan syarat beli tiket reguler Timnas Indonesia vs Vietnam bisa dilakukan melalui kitagaruda.id dan id.bookmyshow.com. Laga Timnas Indonesia vs Vietnam akan berlangsung pada Kamis, 21 Maret 2024, pukul 20.30 WIB.

Pada matchday ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran kedua zona Asia ini, Timnas Indonesia akan bertindak sebagai tuan rumah saat melawan Vietnam. Adapun venue pertandingan akan berada di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.

Timnas Indonesia akan melanjutkan perjuangannya di Kulaifikasi Piala Dunia 2026. Skuad asuhan Shin Tae-yong bertekad untuk merengkuh 3 poin perdana agar dapat menjaga persaingan di Grup F.

Sejauh ini, rekam jejak Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran kedua masih jauh dari kata memuaskan. Dari 2 laga yang dijalani, Indonesia kalah 1 kali (lawan Iraq skor 5-1) dan imbang 1 kali (lawan Filipina 1-1).

Performa yang kurang menjanjikan ini menempatkan Timnas Indonesia menjadi juru kunci Grup F alias peringkat 4 dengan koleksi 1 poin. Timnas Indonesia terpaut 5 angka dari pemimpin klasemen, Irak.

Indonesia masih butuh tambahan poin agar dapat menjaga asa lolos ke kualifikasi putaran berikutnya. Partai kontra Vietnam membuka kesempatan Garuda untuk menambah poin.

Apalagi, Timnas Indonesia punya catatan positif saat terakhir kali berjumpa Vietnam. Saat tergabung dalam satu grup di Piala Asia 2024 lalu, Indonesia mampu menumpas Vietnam via skor 1-0. Hasil ini diharapkan bisa menginspirasi Indonesia saat kembali meladeni Vietnam.

Tiket Timnas Indonesia vs Vietnam Kualifikasi Piala Dunia 2026 & Harga

Tiket Timnas Indonesia vs Vietnam pada matchday ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran kedua sudah resmi dijual. Penjualan tiket Timnas Indonesia vs Vietnam dibuka mulai Rabu, 7 Maret 2024, melalui kitagaruda.id dan id.bookmyshow.com.

Pembelian tiket secara resmi memang hanya dilayani melalui kitagaruda.id dan id.bookmyshow.com. Di luar kedua saluran itu, pihak penyelenggara tidak bertanggung jawab atas transaksi tiket Timnas Indonesia vs Vietnam.

Tiket Timnas Indonesia vs Vietnam dijual dengan harga yang bervariasi. Tiket termurah seharga Rp100.000 untuk kategori Upper Garuda Stand, alias bagian tribun atas Stadion Gelora Bung Karno.

Kategori tiket berikutnya dibanderol dengan harga Rp200.000, mencakup tiket di tribun North Stand dan South Stand. Adapun untuk West Stand dan East Stand, tiket dijual sebesar Rp400.000.

Harga tiket paling mahal laga Indonesia vs Vietnam masih relatif terjangkau. Tidak sampai tembus Rp1 juta. Harga tiket termahal itu adalah Rp750.000, yakni untuk kategori Premium West dan Premium East.

Harga tiket Timnas Indonesia vs Vietnam saat ini belum termasuk biaya admin, pajak, serta asuransi. Berikut adalah rincian harga tiket Timnas Indonesia vs Vietnam:

Rp100.000 - Upper Garuda Stand

Rp200.000 - Garuda North Stand & Garuda South Stand

Rp400.000 - Garuda West Stand & Garuda East Stand

Rp750.000 - Premium West & Premium East

Cara Beli Tiket Timnas Indonesia vs Vietnam & Link Pembelian

Untuk membeli tiket pertandingan Timnas Indonesia vs Vietnam dalam matchday ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran kedua, penggemar dapat membelinya melalui laman kitagaruda.id dan id.bookmyshow.com. Berikut tata cara pembelian tiket Timnas Indonesia vs Vietnam:

kitagaruda.id

  • Kunjung situs kitagaruda.id
  • Jika sudah masuk di halaman utama, akan muncul poster info tiket "Qualifiers Indonesia vs Vietnam" di bagian atas, lengkap dengan waktu kick-off laga pada 21 Maret 2024 pukul 20.30 WIB di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.
  • Klik poster info tiket tersebut. Anda kemudian akan diarahkan ke laman World Cup Qualifier: Indonesia vs Vietnam (bigtix.io)
  • Cara lainnya adalah dengan mengklik icon keranjang di pojok kanan atas laman Kitagaruda.id. Pilih menu "Tiket" dan klik tiket Timnas Indonesia vs Vietnam, kemudian klik "Pesan Sekarang".
  • Bila sudah masuk di laman Bigtix.io, pemesanan tiket Timnas Indonesia vs Vietnam bisa dilakukan dengan klik tombol "Book Now" yang terletak di bawah informasi waktu kick-off dan stadion pertandingan tersebut.
  • Selepas itu, konfirmasi jumlah tiket yang ingin Anda beli.
  • Berikutnya, Anda bakal diminta untuk memilih lokasi tempat duduk di Stadion GBK, sesuai dengan tribun dan kategori tiket yang ingin Anda pilih.
  • Pastikan tempat duduk yang Anda pilih masih tersedia. Usai menentukan lokasi tempat duduk, klik tombol "Confirm Seats".
  • Terakhir, selesaikan transaksi dengan metode pembayaran yang tersedia di laman kitagaruda.id.

id.bookmyshow.com

  • Kunjungi situs BookMyShow (id.bookmyshow.com) atau download aplikasinya melalui PlayStore dan AppStore;
  • Sesuaikan pengaturan lokasi kota;
  • Setelah itu, klik menu "Events";
  • Cari banner laga Timnas Indonesia vs Vietnam;
  • Jika sudah, klik banner itu dan konfirmasi jumlah pemesanan tiket serta total harga;
  • Tulis alamat email dan nomor handphone yang dipakai untuk menerima notifikasi pembelian tiket;
  • Pilih metode pembayaran yang berlaku.
  • Bila sudah menyelesaikan transaksi, bukti pembayaran bakal dikirim via SMS dan email.

Syarat Beli Tiket Timnas Indonesia vs Vietnam

Dikutip dari laman Bigtix.io, syarat dan info penting mengenai pembelian tiket Timnas Indonesia vs Vietnam terdiri dari sejumlah poin. Berikut adalah poin-poin tersebut:

  • Tiket tidak dapat dikembalikan, tidak dapat dipindahtangankan, dan tidak dapat dijadwal ulang
  • Panitia penyelenggara acara berhak menolak masuk jika didapati tiket yang diperjual belikan.
  • Kode QR yang telah diterima dapat langsung di-scan pada petugas di pintu masuk melalui HP Anda atau dicetak pada kertas HVS.
  • Harga tiket belum termasuk pajak, biaya layanan dan asuransi.
  • Penonton diwajibkan masuk sesuai gate yang telah dibeli.
  • Anak-anak wajib didampingi oleh orang tua dan anak dengan umur di atas 3 tahun atau tinggi di atas 120cm wajib memiliki tiket.
  • Anak berusia dibawah 3 tahun tidak wajib membeli tiket dan hanya bisa duduk 1 kursi bersama dengan pendamping orang dewasa.
  • Penjualan tiket sewaktu-waktu dapat dihentikan atau dimulai sesuai dengan kebijakan panitia penyelenggara acara dan id.bookmyshow.com.
  • Tidak diperkenankan membawa kamera profesional atau DLSR.
  • Panitia penyelenggara acara berhak untuk menolak masuk dengan alasan apapun dan tiket tidak akan dikembalikan apabila tiket terindikasi bermasalah atau diperbanyak.
  • Harap membawa kartu identitas Anda. Tidak ada ID atau identitas berarti tidak boleh masuk.
  • Untuk semua pemegang tiket yang telah menerima konfirmasi pemesanan, DILARANG membagikan tiket Anda secara online atau dengan orang lain.
  • Dilarang keras membawa senjata tajam, bagi yang melanggar akan ada sanksi pidana sesuai dengan hukum yang berlaku.
  • Dilarang menyalakan flare, petasan atau apapun yang bersifat api pada saat pertandingan berlangsung, bagi yang melanggar akan ada sanksi pidana sesuai dengan hukum yang berlaku.

Baca juga artikel terkait TIMNAS INDONESIA atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Oryza Aditama