tirto.id - Setelah ramai dengan filter PS5 di Instagram Stories, kini para pengguna media sosial kembali diramaikan dengan kehadiran filter iPhone 12.
Filter Augmented Reality (AR) tersebut akan menunjukkan iPhone 12 dan terlihat seperti nyata.
iPhone 12 merupakan perangkat terbaru Apple yang baru saja diluncurkan pada Oktober 2020 lalu.
Kini, para pengguna Instagram bisa memamerkan iPhone 12 di Instagram Storiesnya dengan menggunakan filter berjudul "iP12" yang dibuat oleh akun @zacwzd.
Filter iP12 tersebut pun menunjukkan kotak iP12 secara tiga dimensi dari berbagai sisi. Ukuran kotak iP12 juga dapat disesuaikan dengan melakukan cubitan pada layar smartphone.
Berikut ini cara menggunakan filter iP12 yang sedang ramai di Instagram Stories:
- Buka aplikasi Instagram, kemudian klik "Your story"
- Geser tombol filter ke sebelah kiri hingga menemukan 'Browse Effect'
- Lalu, pengguna bisa memilih filter yang bertuliskan "iP12" dengan keterangan di bawahnya "iP12 by zacwzd"
- Atau Klik dan tulislah di kolom pencarian dengan kata kunci "IP12"
- Setelah itu klik "Try It", lalu arahkan kamera ke area yang ingin diletakan gambar kardus iP12 tersebut.
- Setelah meletakkan dan mengambil gambar kardus iP12, pengguna bisa memperkecil atau memperbesar sesuai dengan keinginan namun yang perlu diperhatikan adalah presisi ukurannya agar terlihat lebih realistis.
- Terakhir, setelah menyesuaikan ukuran gambar "iP12", pengguna bisa memilih opsi “Your Story”, “Close Friends” atau “Send To” untuk mempublikasinya di Instagram Stories
Harga iPhone 12 series
iPhone 12
Mengutip laman Bussines Insider, iPhone 12 dijual mulai dari $799 (Rp11.809.619). iPhone 12 beroperasi dengan chip A14 Bionic Apple baru, yang menurut Apple akan meningkatkan kinerja dengan efisiensi energi yang lebih baik.
Sementara iPhone tahun lalu memiliki pengisian nirkabel, Apple menambahkan cara untuk membuatnya lebih mudah dengan iPhone 12, ponsel ini akan memiliki MagSafe bawaan, yang berarti aksesori MagSafe apa pun secara otomatis akan bisa dipasang ke bagian belakang perangkat.
iPhone 12 Mini
iPhone 12 Mini memiliki spesifikasi yang sama dengan iPhone 12, tetapi dalam ukuran yang lebih kecil. Mini tidak memakai layar OLED 6,1 inci, tetapi memiliki layar OLED 5,4 inci.
Apple menggambarkannya sebagai ponsel 5G terkecil, tertipis, dan teringan di pasaran. iPhone 12 Mini akan hadir dalam lima warna yang sama dan memiliki desain persegi yang sama, kamera, chip A14 Bionic, dan fitur-fitur seperti 5G dan MagSafe. Harga iPhone 12 Mini mulai dari $699.
iPhone 12 Pro
iPhone 12 Pro adalah peningkatan dari iPhone 11 Pro tahun lalu, perangkat kelas atas Apple dengan fitur fotografi pro-level.
Desain iPhone 12 Pro mirip dengan iPhone 12, tetapi dengan tali baja tahan karat di bagian luar yang memberikan tampilan dan nuansa yang lebih mewah. Perangkat akan hadir dalam warna perak, grafit, emas, dan biru.
Pro akan memiliki layar OLED 6,1 inci, chip A14 Bionic baru dari Apple, dan rangkaian tiga kamera dengan lensa lebar, ultrawide, dan telefoto. iPhone 12 Pro dijual mulai dari $999.
iPhone 12 Pro Max
iPhone 12 Pro Max baru memiliki layar terbesar yang pernah ada di iPhone, dengan ukuran 6,7 inci. Perangkat ini identik dengan iPhone 12 Pro, dengan spesifikasi kamera kelas atas yang sama dan empat warna.
Baik iPhone 12 dan iPhone 12 Pro Max akan mendukung 5G dan memiliki lidar (Light Detection and Ranging), yang memungkinkan pemindaian ruang untuk penempatan objek tertentu, misalnya furnitur, juga menambahkan AR.
LiDAR scanner juga meningkatkan akurasi pada fokus dan mengurangi waktu saat menangkap objek baik foto maupun video. Sensor yang dapat membangun peta kedalaman suatu pemandangan.
Apple mengatakan lidar akan memungkinkan fokus otomatis lebih cepat dan meningkatkan kinerja cahaya rendah. Harga iPhone 12 Pro Max mulai dari $1.099 dan akan tersedia untuk preorder pada 6 November dan akan dikirimkan pada 13 November.
Editor: Agung DH