Menuju konten utama

Cara Nonton Drakor Populer 2022 Twenty Five Twenty One Netflix

Drakor Twenty Five Twenty One meski telah tamat masih tetap dapat dinikmati secara streaming melalui platform Netflix. Berikut ini cara nontonnya.

Cara Nonton Drakor Populer 2022 Twenty Five Twenty One Netflix
Twenty-Five, Twenty-One. FOTO/tvN

tirto.id - Drama Korea (drakor) Twenty Five Twenty One masuk dalam urutan ke-8 pencarian Google Trends sepanjang tahun 2022 untuk kategori film/serial TV. Serial ini sempat menyedot perhatian pecinta drakor di berbagai penjuru dunia sejak rilis pada 12 Februari hingga tamat pada 3 April 2022 lalu.

Saat ini Twenty Five Twenty One masih tetap dapat dinikmati secara streaming melalui platform Netflix yang tersedia pada aplikasi di Smart TV maupun smartphone dan tablet Anda pada link di bawah ini:

Link Nonton Twenty Five Twenty One di Netflix

Pemeran utama Twenty Five Twenty One adalah Nam Joo-Hyuk (Baek Yi Jin) dan Kim Tae-ri (Ne Hee Do), serta Bona (Ko Yu Rim), Choi Hyun-Wook (Moon Ji Woong) dan Lee Jo-Myung (Ji Seung Wan) sebagai pemeran pendamping.

Twenty Five Twenty One adalah drama pertama Kim Tae-Ri usai absen lama setelah drama terakhirnya Mr. Sunshine (2018) sukses besar. Sementara Nam Joo-Hyuk terakhir berperan dalam drama Start Up (2021) yang juga mendapat rating bagus.

Diproduksi dan tayang di tvN, Twenty Five Twenty One disutradarai oleh Jung Ji-Hyun dengan penulis skenario Kwon Do-Eun. Jumlah episodenya adalah sebanyak 16 episode, dengan durasi masing-masing sekira 1 jam.

Rating yang diberikan oleh penonton pada laman IMDb untuk drakor bergenre romantis ini adalah 8,6/10 poin berdasarkan suara 7.900+ pemilih.

Kemampuan akting Kim Tae-Ri yang natural sebagai anak sekolahan dalam drama tersebut juga diapresiasi dengan kemenangannya pada ajang Baek Sang TV 2022 sebagai Best Actrees.

Sinopsis Drama Twenty Five Twenty One

Berkisah tentang perjalanan hidup remaja Korea Selatan pada tahun 1990-an saat negara itu mengalami krisis keuangan IMF yang juga melanda Asia.

Na Hee-Do merupakan seorang atlet anggar di SMA nya yang selalu berlatih keras. Ia berkawan sekaligus bersaing dengan Ko Yoo-rim teman satu tim nya.

Ketika krisis melanda, banyak bisnis yang ambruk termasuk usaha milik ayah Baek Yi-Jin. Akibatnya Yi-Jin harus bekerja paruh waktu sebagai pengirim surat kabar. Ia juga menjadi reporter olahraga yang membuatnya sering bertemu dengan Na Hee-Do.

Di sisi lain tim anggar sekolah juga dibubarkan karena krisis keuangan, namun Hee-Do yang tak menyerah pada akhirnya berhasil masuk tim nasional Korea dengan bantuan dan disemangati oleh Yi-Jin.

Hubungan mereka pun menjadi dilema, antara sepasang sahabat baik atau sepasang kekasih. Misteri hubungan mereka masih akan tertutup hingga ending drama yang membuat penonton makin penasaran.

Cara Nonton Twenty Five Twenty One di Netflix

Untuk menyaksikan drama korea Twenty Five Twenty One yang trending di pencariannya di Google sepanjang tahun 2022, ada beberapa cara. Salah satunya lewat aplikasi Netflix yang dapat dimiliki melalui Smart TV maupun smartphone Anda.

Ada biaya berlangganan yang harus dibayarkan terlebih dahulu untuk bisa menyaksikan ratusan drama yang ada di platform hiburan tersebut.

Mengutip laman Bantuan Netflix, berikut cara untuk bisa menonton drama Korea di Netflix:

  1. Buat akun Netflix lewat browser di laman Netflix.com/signup
  2. Isi email dan kata sandi Anda
  3. Klik link verifikasi, lalu akan dikirim sebuah email ke email Anda.
  4. Unduh aplikasi Netflix di Playstore atau Appstore
  5. Login dengan menggunakan email dan kata sandi akun Anda
  6. Pilih paket nonton yang diinginkan
  7. Lakukan pembayaran
  8. Anda bisa menyaksikan semua daftar drama dan film di Netflix

Baca juga artikel terkait RAGAM DAN HIBURAN atau tulisan lainnya dari Cicik Novita

tirto.id - Film
Kontributor: Cicik Novita
Penulis: Cicik Novita
Editor: Ibnu Azis