Menuju konten utama

Cara Melihat Statistik Monitoring PDSS SNBP 2024 di Portal SNPMB

Statistik monitoring Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) SNBP 2024 dapat dipantau melalui Portal SNPMB. Simak cara melihat statistik PDSS di bawah ini.

Cara Melihat Statistik Monitoring PDSS SNBP 2024 di Portal SNPMB
Ilustrasi SNPMB. foto/Kemdikbud

tirto.id - Cara melihat statistik monitoring Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) SNBP 2024 dapat dilakukan melalui Portal SNPMB. Siswa ataupun orang tua murid sekarang dapat memantau proses ataupun status pengisian PDSS Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2024 di situs resmi SNPMB BPPP Kemdikbud.

PDSS merupakan data yang berisi informasi sekolah dan peserta didik. Dalam pelaksanaan SNBP 2024, PDSS wajib diisi oleh pihak instansi pendidikan melalui link khusus sebagai salah satu syarat pendaftarannya.

Pengisian PDSS SNPMB 2024 dibuka selama satu bulan, yaitu sejak 9 Januari 2024 hingga 9 Februari 2024. Pihak sekolah atau instansi pendidikan perlu membuat akun SNPMB terlebih dahulu agar bisa mengisi data sekolah.

Sebagaimana dikutip dari laman resmi penyelenggara, salah satu dokumen yang diunggah mencakup nilai rapor siswa. Adapun peserta didik yang tidak dimasukkan nilainya dalam PDSS, bakal dikategorikan tidak bisa mengikuti seleksi.

Oleh sebab itu, siswa maupun orang tua masing-masing dapat melakukan pemantauan dengan cara melihat statistik monitoring PDSS SNBP 2024. Mereka bisa mengingatkan sekolah untuk mengisi data tersebut jika ternyata belum diunggah.

Cara Melihat Statistik Monitoring PDSS SNBP 2024

Untuk melihat statistik monitoring PDSS SNBP 2024, peserta didik atau orang tua siswa dapat mengakses laman resmi https://www.bppp.kemdikbud.go.id/snbp/viewer-data-sekolah.

Adapun tata cara memantaunya dapat dipraktikkan melalui langkah-langkah berikut:

  1. Buka laman resmi Statistik Monitoring PDSS SNBP 2024;
  2. Di halaman utama, akan tampil jumlah finalisasi data sekolah, siswa eligible, kurikulum, dan nilai;
  3. Tarik layar ke bawah, kemudian isi kolom “Filter” dengan nama sekolah;
  4. Pilih pula wilayah di kolom “Provinsi” dan status datanya;
  5. Anda akan disajikan data mulai dari nama sekolah, Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN), Provinsi, dan status datanya.

Statistik Jumlah Pendaftaran Akun SNPMB 2024

Akun Instagram resmi penyelenggara @_snpmbbppp membagikan statistik pendaftaran atau registrasi akun SNPMB sekolah dan siswa. Berikut ini data statistik jumlah pendaftaran akun tersebut per 14 Januari 2024, pukul 21.02 WIB.

  • Siswa Terdata: 2.549.576 + 36.110
  • Siswa Memiliki Akun: 597.967 + 23.145
  • Sekolah Terdata: 39.693 + 7
  • Sekolah Memiliki Akun: 29.653 + 51

Statistik Status Pengisian PDSS Data Sekolah SNBP 2024

Selain statistik pendaftaran, terdapat pula statistik monitoring PDSS data sekolah SNBP 2024 yang dibagikan melalui akun resmi penyelenggara seleksi. Hingga 14 Januari 2024 pukul 21.34 WIB, datanya mencakup poin-poin berikut.

  • Finalisasi Data Sekolah: 8.476 + 287
  • Finalisasi Siswa Eligible: 1.097 + 46
  • Finalisasi Kurikulum: 537 + 44
  • Finalisasi Nilai: 94 + 14
  • Siswa Eligible: 90.365 + 2.705

Jadwal dan Tahapan Seleksi SNBP 2024

Berikut ini jadwal dan tahapan seleksi SNBP 2024 lengkap, mulai dari pengumuman kuota sampai pengumuman hasil.

  • Pengumuman Kuota Sekolah: 28 Desember 2023
  • Masa Sanggah Kuota Sekolah 28 Desember 2023-17 Januari 2024
  • Registrasi Akun SNPMB Sekolah: 8 Januari-8 Februari 2024
  • Registrasi Akun SNPMB Siswa: 8 Januari-15 Februari 2024
  • Pengisian PDSS: 9 Januari-9 Februari 2024
  • Pendaftaran SNBP: 14-28 Februari 2024
  • Pengumuman Hasil SNBP: 26 Maret 2024

Baca juga artikel terkait SNPMB 2024 atau tulisan lainnya dari Yuda Prinada

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Yuda Prinada & Yuda Prinada
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Ahmad Yasin, Yulaika Ramadhani, Ahmad Yasin & Yulaika Ramadhani