Menuju konten utama

Cara Gunakan Filter PS5 & Iphone 12 yang Viral di Instagram Stories

Cara memakai filter PS5 dan iPhone 12 yang viral di Instagram Stories.

Cara Gunakan Filter PS5 & Iphone 12 yang Viral di Instagram Stories
Ilustrasi Aplikasi Instagram. FOTO/iStrockphoto

tirto.id - Pengguna Instagram sedang ramai mengunggah foto di Instagram Stories dengan menggunakan filter Augmented Reality (AR) yang menunjukkan kotak konsol PlayStation 5 (PS5) dan kotak iPhone 12.

iPhone 12 merupakan perangkat terbaru Apple yang baru saja diluncurkan pada Oktober 2020 lalu. Sedangkan, PS 5 baru akan dirilis secara resmi pada 12 November mendatang ke negara-negara tertentu, sebagaimana dikutip dari TheVerge.

Berikut cara menggunakan Filter PS5 dan Filter iPhone 12 di Instagram Stories.

Cara Pakai Filter PS5 di Instagram

  1. Buka aplikasi Instagram, kemudian klik "Your story".
  2. Lalu, pengguna bisa memilih filter yang bertuliskan "PS5" dengan keterangan di bawahnya "PS5 BOX from aroneverything” di deretan filter Instagram yang telah tersedia.
  3. Selain itu, pengguna juga bisa menggeser deretan filter hingga ujung sampai opsi "Browse Effect" kemudian klik dan ketik PS5 box di kolom search hingga muncul filter "PS5 BOX from aroneverything".
  4. Setelah itu klik "Try It", lalu arahkan kamera ke area yang ingin diletakan gambar kardus PS5 tersebut.
  5. Setelah meletakkan dan mengambil gambar kardus PS5, pengguna bisa memperkecil atau memperbesar sesuai dengan keinginan namun yang perlu diperhatikan adalah presisi ukurannya agar terlihat lebih realistis.
  6. Terakhir, setelah menyesuaikan ukuran gambar "PS5", pengguna bisa memilih opsi “Your Story”, “Close Friends” atau “Send To” untuk mempublikasinya di Instagram Stories.

Cara Pakai Filter iPhone 12 di Instagram

  1. Buka aplikasi Instagram, kemudian klik "Your story".
  2. Geser tombol filter ke sebelah kiri hingga menemukan 'Browse Effect'.
  3. Lalu, pengguna bisa memilih filter yang bertuliskan "iP12" dengan keterangan di bawahnya "iP12 by zacwzd"
  4. Atau Klik dan tulislah di kolom pencarian dengan kata kunci "IP12".
  5. Setelah itu klik "Try It", lalu arahkan kamera ke area yang ingin diletakan gambar kardus iP12 tersebut.
  6. Setelah meletakkan dan mengambil gambar kardus iP12, pengguna bisa memperkecil atau memperbesar sesuai dengan keinginan namun yang perlu diperhatikan adalah presisi ukurannya agar terlihat lebih realistis.
  7. Terakhir, setelah menyesuaikan ukuran gambar "iP12", pengguna bisa memilih opsi “Your Story”, “Close Friends” atau “Send To” untuk mempublikasinya di Instagram Stories.

Baca juga artikel terkait INSTAGRAM atau tulisan lainnya dari Balqis Fallahnda

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Balqis Fallahnda
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Dipna Videlia Putsanra