tirto.id - Film Black Panther masuk dalam 6 nominasi di ajang penghargaan Oscar 2019. Pengumuman pemenang tersebut berlangsung di Dolby Theatre, Los Angeles pada Minggu (24/2/2019) waktu setempat atau Senin (25/2/2019) pukul 8.00 WIB.
Black Panther berhasil memboyong Best Costume Design. Selain itu film arahan Ryan Coolger ini juga memenangkan kategori Best Production Design mengalahkan empat nominasi lainnya, termasuk The Favourite, First Man, Roma, dan Mary Poppins Returns.
Dalam perhelatan Oscar 2019, Black Panther masuk dalam sejumlah nominasi lainnya, termasuk Best Original Song, Best Original Score, Best Sound Editing, Best Sound Mixing dan Best Picture.
Pada kategori Best Sound Editing dan Best Sound Mixing, Black Panther dikalahkan oleh Bohemian Rhapsody untuk dua kategori tersebut.
Namun, penghargaan ketiga berhasil diraih Black Panther dalam nominasi Best Original Score mengalahkan film lainnya, BlacKkKlansman, If Beale Street Could Talk, Isle of Dogs, dan Marry Poppins Returns.
Oscar 2019 diadakan berbeda dengan perhelatan pada tahun – tahun sebelumnya, yang mana tahun ini para nominasi untuk Best Original Song memberikan penampilannya untuk mengisi kekosongan acara Oscar 2019 dengan lagu “Shallow” untuk film A Star Is Born keluar sebagai pemenangnya.
Namun, Kendrick Lamar tidak dapat tampil untuk membawakan lagu “All The Stars” dari film Black Panther karena berhalangan hadir.
Film ini dibintang sejumlah actor dan aktris ternama, termasuk Chadwick Boseman, Michael B. Jordan, Lupita Nyong’o, Danal Guriita dan sederetan nama lainnya.
Dalam film ini menceritakan tentang mempertahankan kota Wakanda yang kekuasaannya diambil alih oleh Kill Monger (Michael B. Jordan) setelah T’Challa (Chadwick Boseman) kalah dalam pertandingan ritual dan konflik awal perseteruan Wakanda dengan M’Baku dan kelompoknya.
Penonton akan dimanjakan dengan kemegahan negara fiksi modern, Wakanda yang didukung oleh teknologi vibranium sejak ditemukan pertama kalinya.
Oscar 2019 ini ditutup dengan pengumuman nominasi Best Picture yang dimenangkan oleh film Green Book.
Editor: Yantina Debora