Menuju konten utama

Biodata Yun Sungbin Atlet Korea Pacar Jihyo Twice

Yun Sungbin santer dikabarkan menjadi pacar Jihyo Twice. Bagaimana biodata atlet Korea berjuluk Iron Man itu?

Biodata Yun Sungbin Atlet Korea Pacar Jihyo Twice
Jihyo Twice. Instagram/twicetagram Sudah Diverifikasi •

tirto.id - Jihyo Twice diisukan menjalin hubungan asmara dengan seorang atlet Korea Selatan bernama Yun Sungbin. Simak biodata lengkap pacar Jihyo Twice.

Rumor Jihyo Twice berkencan dengan Yun Sungbin langsung ditanggapi masing-masing agensi. Mengutip laman Koreaboo pada Senin, 25 Maret 2024, JYP Entertainment yang menaungi Jihyo Twice merilis pernyataan.

Menurut mereka,"Sulit untuk mengonfirmasi laporan tersebut karena ini adalah masalah pribadi. Kami mohon pengertiannya,".

Senada dengan JYP Entertainment, All That Sports sebagai pihak agensi Yun Sungbin juga turut merespon dengan isi yang nyaris sama.

"Sulit bagi kami untuk mengonfirmasi kehidupan pribadi sang atlet karena dia saat ini bukan atlet aktif. Mohon dimaklumi," tulis All That Sports.

Di lain sisi, menurut laporan outlet media SWAY, Jihyo Twice dan Yun Sungbin sebenarnya sudah memiliki hubungan selama 1 tahun terakhir.

Mereka kerap berkencan di Geumho, Seongdong, Seoul. Yun Sungbin juga terlihat mendatangi apartemen tempat tinggal Jihyo layaknya pasangan biasa.

Biodata Yun Sungbin: Iron Man Korea

Yun Sungbin merupakan seorang atlet Korea Selatan cabang olahraga (cabor) skeleton. Yun beberapa kali mempersembahkan medali dalam ajang Olimpiade Musim Dingin untuk edisi yang berbeda.

Pria berjuluk Iron Man Korea Selatan ini lahir di kota Namhae, pada 23 Mei 1994. Usinya kini menginjak 29 tahun. Sebagai seorang atlet yang berpengalaman tampil di ajang internasional, Yun Sungbin memiliki postur tubuh yang tinggi dan besar.

Menurut pemberitaan The Korea Herald, sang Iron Man Korea Selatan pernah mengukir tinta emas pada tahun 2018. Ia menjadi atlet pertama di luar Amerika Utara dan Eropa yang berhasil memenangkan medali Olimpiade musim dingin untuk cabang olahraga seluncur.

Saat itu, usia Yun Sungbin baru 23 tahun. Ia mencatatkan waktu 3 menit ditambah 20,55 detik, unggul atas Nikita Tregubov asal Rusia.

"Saya hanya ingin mematikan ponsel saya selama sehari dan tidur," ucapnya usai memenangkan gelar.

Kepada Reuters, ia menceritakan, kegiatan selama sehari-hari yang dilakukan adalah berlatih dan makan.

"Tidak pernah ada saat di mana perut saya terasa kosong. Saya merasa kenyang setiap kali bangun tidur, dan yang saya lakukan hanyalah berlatih dan makan," tambahnya.

Sejak kecil, Yun sudah terbiasa lari di pantai dan selalu unggul dalam sejumlah lomba di sekolah, layaknya kejuaraan sepak bola, bulu tangkis, lari, dan lompat.

Selama periode 2015-2016, Iron Man Korea Selatan menyabet medali emas Kejuaraan Dunia di St. Moritz dan medali perak Kejuaraan Dunia FIBT 2016 di Igls. Torehan berikutnya adalah lima medali emas dan dua perak di Piala Dunia Skeleton 2017-2018.

"Iron Man adalah salah satu karakter favorit saya. Saya memilih (topi bergaya Iron Man) karena meluncur di atas lintasan skeleton terlihat seperti Iron Man yang sedang terbang di udara," kata Yun.

Dalam catatan Olympics.com, pacar Jihyo Twice sudah 3 kali tampil di Olimpiade untuk cabor skeleton. Pertama di Sochi 2014 dan menembus babak 16 besar.

Kemudian PyeongChang 2018 hingga meraih medali emas. Terakhir adalah Beijing 2022 dan finis 12 besar.

Baca juga artikel terkait K-POP atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Flash news
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Dipna Videlia Putsanra