Menuju konten utama

Benarkah Suga BTS Mabuk? Cek Beda Versi JTBC vs Donga Ilbo

Suga BTS diduga mabuk & terjatuh dengan sepeda listrik. Benarkah? Ini beda versi laporan dari dua media Korea, JTBC dan Donga Ilbo.

Benarkah Suga BTS Mabuk? Cek Beda Versi JTBC vs Donga Ilbo
Anggota supergrup K-pop BTS Suga di Gedung Putih di Washington, Selasa, 31 Mei 2022. (AP Photo/Andrew Harnik)

tirto.id - Kabar tentang Suga BTS yang jatuh karena mabuk pertama-tama disiarkan oleh JTBC, bahkan melampirkan video kecelakaannya. Namun demikian, media Donga Ilbo menginformasikan bahwa kejadian yang terekam adalah orang yang berbeda.

Kronologi peristiwanya terjadi pada Selasa, 6 Agustus 2024. Adapun menurut keterangan Yonhap News Agency, Suga anggota grup idola BTS ini baru ditemukan tergeletak sendirian pada Rabu, 7 Agustus 2024.

Bintang Korea Selatan ini dikabarkan jatuh dari skuter listrik, kemudian ditolong oleh seorang petugas. Saat sedang didekati oleh petugas tersebut, tercium bau alkohol dan memerlukan tes tertentu untuk melihat pengaruhnya.

Benarkah Suga BTS Mabuk? Berikut keterangan untuk cek beda versi JTBC dan Donga Ilbo.

Keterangan Pihak Berwenang Terkait Benarkah Suga BTS Mabuk

Kepolisian lokal Korea Selatan sudah mengecek kondisi darah Suga BTS. Berdasarkan tes breathalyzer yang dilakukan, terdapat kandungan alkohol senilai 0,08 persen yang ada di dalam darah rapper BTS tersebut.

Berkendara dalam kondisi mabuk ini dapat menyebabkan Suga terkena kasus Driving Under Influence (DUI). Kendati sudah dituduh melanggar UU Lalu Lintas, personel boyband Korsel ini dipulangkan setelah pemeriksaan.

Perlu diketahui bahwa sepeda listrik yang dikendarai Suga harus dikendarai oleh para pemilik Surat Izin Mengemudi (SIM).

Adapun status pelanggaran yang dilakukan artis yang tengah menjalani wamil ini diklaim hampir serupa dengan pelanggaran berkendara mabuk menggunakan mobil.

Perbedaan Versi JTBC vs Donga Ilbo Terkait Mabuknya Suga BTS

Berhubungan dengan kasus di atas, JTBC yang sudah terlanjur mengunggah video jatuhnya seseorang di jalan raya mendapatkan teguran netizen. Rekaman CCTV yang dipublikasi mereka ternyata tidak memperlihatkan Suga.

Video yang tersebar luas itu diwartakan Donga Ilbo tidak tepat. Kabar ini diberitakan pada 14 Agustus 2024 waktu lokal, di mana orang yang terdapat dalam rekaman ternyata bukanlah Suga BTS.

Menyikapi kesalahan tersebut, JTBC secara diam-diam menghapus video yang sudah terlanjur beredar. Perilaku yang tidak bertanggung jawab ini kemudian memicu emosi penggemar maupun netizen di internet.

“Bukankah JTBC harus meminta maaf atas CCTV palsu di DUI Suga? Aku bahkan bukan penggemar BTS, tapi CCTV-nya dikatakan palsu… Memang benar dia melakukan kesalahan dengan mengemudi dalam keadaan mabuk, tapi JTBC juga harus meminta maaf atas laporan mereka yang salah,” ujar seseorang, dikutip dari Koreaboo.

Tidak berhenti di sana, ada pula netizen yang secara tidak segan menunjukkan kegeraman dengan kata kasar. Merujuk pada kumpulan komentar yang dihimpun Koreaboo, ada netizen yang mempertanyakan “Apakah kamu gila?”.

Baca juga artikel terkait SUGA BTS atau tulisan lainnya dari Yuda Prinada

Kontributor: Yuda Prinada
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Yandri Daniel Damaledo