Menuju konten utama

Bagaimana Cara Mengatasi Kode Eror di Internet?

Saat berselancar di internet, kita kerap kali menemukan kode eror, seperti "403 Forbidden" atau "404 Not Found". Bagaimana cara mengatasi kode eror itu?

Bagaimana Cara Mengatasi Kode Eror di Internet?
Ilustrasi berselancar internet dengan Google Chrome. AP Photo/Mark Lennihan

tirto.id - Saat ini, internet merupakan bagian tak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari. Terlebih, di masa pandemi Covid-19, banyak aktivitas pekerjaan, pendidikan, hingga jual-beli dilakukan melalui internet. Karena itu, internet yang eror kerap menyulitkan pengguna. Lantas, bagaimana mengatasi kode eror di internet tersebut?

Ketika berselancar di internet, kita sering kali menemukan kode eror yang mengganggu atau menghalangi akses ke situs web yang kita tuju. Kode-kode tersebut antara lain "400 Bad Request Error", "403 Forbidden", "404 Not Found", hingga "500 Internal Server Error".

Kode eror tersebut adalah hal lazim yang kerap dialami banyak pengguna internet. Untuk mengatasi hal itu, Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia (Kominfo) melalui laman instagram resminya berbagi solusi guna mengatasi kode-kode eror yang sering dijumpai tersebut.

Berikut ini merupakan cara mengatasi kode eror di internet:

1. 400 Bad Request Error

Biasanya, kode eror ini muncul karena alamat web telah dihapus oleh pemilik, koneksi internet terputus, atau salah memasukkan alamat URL.

Solusi dari masalah ini adalah memastikan bahwa penulisan URL sudah benar, serta koneksi yang aman, kemudian refresh kembali laman web yang akan dikunjungi.

2.403 Forbidden

Kode eror ini muncul ketika pemilik laman web sengaja menyembunyikan laman web miliknya. Hal itu bertujuan agar situs web tersebut tidak bisa diakses oleh sembarang orang.

Selain itu, kode "403 Forbidden" juga kerap muncul ketika mengunjungi situs-situs yang dilarang pemerintah, misalnya situs porno, judi, dan sebagainya.

Solusi dari permasalahan ini adalah pastikan anda memiliki “izin” untuk mengakses laman tersebut.

3.404 Not Found

Tanda "404 Not Found" adalah kode eror yang sangat sering kita jumpai. Penyebab adanya kode eror ini karena server tidak bisa menemukan laman web yang sedang kita cari.

Solusi dari permasalahan tersebut adalah dengan mengecek lagi alamat URL, karena bisa saja terjadi kesalahn penulisan domain (.com, .co.id, atau .org). Selain itu pastikan juga koneksi internet kita aman dan lancar.

4.500 Internal Server Error

Ketika kode "500 Internal Server Error" muncul, hal itu merupakan pertanda bahwa kesalahan tersebut bukan berasal dari kita, melainkan dari dalam server situs web yang kita akses.

Sambil menunggu perbaikan dari server tersebut, kita disarankan untuk membersihkan cache dan cookies, kemudian refresh laman webnya.

Baca juga artikel terkait INTERNET atau tulisan lainnya dari Risa Fajar Kusuma

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Risa Fajar Kusuma
Penulis: Risa Fajar Kusuma
Editor: Abdul Hadi