Menuju konten utama

Baca Manga One Piece 1090 Sub Indo & Prediksi OP Chapter Terbaru

Manga One Piece chapter 1090 dengan subtitle bahasa Indonesia bisa dibaca pada Minggu, 20 Agustus 2023. Simak prediksi OP chapter terbaru.

Baca Manga One Piece 1090 Sub Indo & Prediksi OP Chapter Terbaru
Cover Film One Piece. FOTO/wikipedia

tirto.id - Manga One Piecechapter 1090 dengan subtitle (takarir) bahasa Indonesia bisa dibaca pada Minggu, 20 Agustus 2023, pukul 22.00 WIB. Anda bisa membaca chapter terbaru tersebut di Manga Plus.

Manga One Piece ditulis oleh Eiichiro Oda. Serial komik yang telah mengudara sejak 1997 tersebut mengisahkan tentang petualangan seorang bajak laut muda bernama Monkey D. Luffy dan krunya, Bajak Laut Topi Jerami. Mereka berlayar di Grand Line untuk mencari harta karun legendaris yang bernama One Piece. Luffy juga berambisi menjadi raja bajak laut.

Cerita komik One Piece telah memasuki chapter 1090. Sebelumnya, pada 7 Agustus 2023, One Piece merilis cerita babak ke-1089 berjudul "Tatekomori Jiken".

Review One Piece Chapter 1089

Cerita di chapter 1089 yang berjudul "Tatekomori Jiken" dimulai dengan adegan mengharukan di Desa Foosha. Woop Slap enggan memercayai pemberitaan terkait kematian Garp. Dia yakin bahwa pahlawan legendaris Angkatan Laut tersebut masih hidup dan baik-baik saja, meskipun kondisinya belum bisa dipastikan karena menghilang di Hachinosu.

Di Gunung Colubo, Dadan membaca berita tentang kematian Garp itu sambil menangis. Dia bertanya-tanya mengenai keadaan Garp dan Luffy seraya berdoa agar mereka baik-baik saja. Namun suasana berubah drastis saat gempa bumi besar mengguncang dunia.

Gempa itu dirasakan di seluruh dunia, mulai dari Loguetown, Negara Kano, Rakesh, Twin Cape, Water 7, Negara Wano, Impel Down, hingga Mary Geoise. Skala gempa sebesar itu belum pernah terjadi sebelumnya.

Gempa tersebut rupanya disebabkan oleh kehancuran Kerajaan Lulusia, yang meninggalkan lubang besar di lautan, mirip dengan yang ada di bawah Enies Lobby.

Akibat gempa bumi itu juga ketinggian permukaan laut di seluruh dunia naik setinggi satu meter.

Di berbagai penjuru dunia, orang-orang mulai mengkhawatirkan kondisi daerah mereka karena sebagian pantai hilang ditelan air laut.

Sementara itu, di pulau Egghead, Kizaru memimpin serangan Angkatan Laut menuju markas Vegapunk. Ia mengepung pulau itu dengan armada yang sangat banyak.

Dari dalam lab, York menghubungi Gorosei dan mengeluhkan tentang rencana pembunuhannya bersama Dr. Vegapunk. Gorosei kemudian menjawab bahwa ia akan diampuni jika mau membuat Mother Flame.

York juga mengatakan, kelompok Luffy sedang menawannya saat itu. Hal tersebut membuat Gorosei terkejut.

Chapter 1089 diakhiri kondisi York yang ditodong oleh pedang Zoro, sementara kru Topi Jerami yang lain sedang bersantai. Sepertinya York sedang dijadikan perisai agar Bajak Laut Topi Jerami bisa melarikan diri.

Prediksi Manga One Piece Chapter 1.089

Chapter 1090 diperkirakan akan menampilkan Admiral Kizaru yang akan bertindak memperburuk situasi para bajak laut di Egghead. Hal tersebut menimbulkan kekhawatiran terutama bagi Luffy yang sedang menggunakan Gear 5.

Meskipun Topi Jerami telah mengalami peningkatan kekuatan selama bertahun-tahun, Kizaru masih menjadi ancaman serius bagi mereka. Sebab, buah iblis yang dimiliki oleh Kizaru adalah salah satu yang terkuat di dunia.

Selain itu, spoiler One Piece chapter 1090 juga mengisyaratkan kemungkinan adanya arc Elbaf, sesuatu yang telah dinantikan oleh penggemar sejak arc Little Garden. Namun, kehadiran Shanks di Elbaf tidak mungkin terjadi, sehingga pertemuan Luffy dan Shanks mungkin harus menunggu lebih lama.

Link Baca Manga One Piece 1090 di MangaPlus

One Piecechapter 1090 berbahasa Indonesia akan dirilis pada Minggu, 20 Agustus 2023 pukul 22:00 WIB di MangaPlus. Selain bahasa Indonesia, Manga ini dapat dibaca dalam terjemahan bahasa Spanyol, Inggris, Thailand, dan Portugis.

Chapter terbaru One Piece 1090 Anda baca dengan mengklik tautan di bawah ini:

Baca manga One Piece chapter 1090 bahasa Indonesia di Manga Plus

Baca juga artikel terkait MANGA atau tulisan lainnya dari Fajri Ramdhan

tirto.id - Hobi
Kontributor: Fajri Ramdhan
Penulis: Fajri Ramdhan
Editor: Fadli Nasrudin