tirto.id - Prediksi Arsenal vs Juventus dalam jadwal friendly match 2022 berpotensi berjalan alot. Raksasa Liga Inggris (EPL) dan Liga Italia (Serie A) itu diagendakan bertanding pada Minggu, 18 Desember 2022, mulai pukul 01.00 WIB. Jalannya pertandingan di Stadion Emirates, London, bisa ditonton via live streaming Juventus TV.
Kepercayaan diri Arsenal tengah melambung usai mengukir 2 kemenangan berturut-turut di laga uji coba. Apa yang sudah dicapai The Gunners tersebut bakal kian sempurna jika mereka sanggup menyudahi agenda jeda internasional dengan menumbangkan Juventus.
Di sisi lain, Juventus tentu juga ingin menuai hasil positif. Bagi La Vecchia Signora, duel kontra Arsenal merupakan agenda uji coba pertama mereka selepas libur kompetisi. Kemenangan dari laga ini tentu bisa mengangkat moral tim jelang bergulirnya kembali kompetisi Serie A 2022/2023.
Prediksi Arsenal vs Juventus di Friendly Match 2022
Arsenal baru saja mengukir tren positif dalam 2 laga termutakhir di ajang Dubai Super Cup 2022. Pada laga pertama, The Gunners berhasil membukukan kemenangan telak 3-0 atas Olympique Lyonn, kemudian unggul 2-1 dalam adu penalti.
Kemudian pada laga ke-2, Arsenal sukses menaklukkan juara Liga Italia musim lalu, AC Milan, dengan skor 2-1 di waktu normal, serta 4-3 dalam duel adu penalti.
Dua kemenangan tersebut tentu menjadi modal bagus bagi The Gunners, untuk menghadapi lawan berat berikutnya Juventus. Menghadapi salah satu tim besar di Liga Italia tersebut memang bakal menjadi ujian bagus bagi skuad Arsenal, jelang bergulirnya kembali Liga Inggris 2022/2023.
"Kami menantikan untuk menjamu Juventus di Emirates. Juventus akan memberikan perlawanan yang kuat. Ini akan menjadi ujian yang bagus bagi kami jelang dimulainya kompetisi lagi," ujar pelatih Arsenal, Mikel Arteta, dikutip dari laman resmi klub.
Pertandingan kontra Juventus merupakan kesempatan terakhir bagi Arsenal untuk mengasah kekompakan dan kualitas tim dalam masa jeda kompetisi. Pasalnya Martin Ødegaard dan kolega sudah harus melakoni kembali lanjutan kompetisi EPL pada 27 Desember mendatang.
Di sisi lain, jika dibandingkan Arsenal yang tengah memimpin klasemen Liga Inggris, performa Juventus pada musim ini terbilang belum terlalu menggembirakan. Dusan Vlahovic dan rekan-rekan sempat mendapat deretan hasil imbang dan kekalahan. Akan tetapi Juve perlahan bangkit pada 4 pertandingan terakhir Serie A.
Kini Juve bertengger di peringkat 3 klasemen, meski dengan jarak 10 poin dari sang pemuncak tabel, Napoli. Laga uji coba kontra Arsenal, diharapkan dapat menignkatkan kembali performa Juventus untuk bersaing di papan atas Liga Italia.
Prediksi Line-up Arsenal vs Juventus
Dalam laga ini skema 4-3-3 bisa diusung Arsenal untuk menampilkan permainan ofensif. Jika diberi kesempatan, sejumlah penyerang The Gunners yang kerap menjadi pelapis seperti Nelson, Nketiah, dan Fabio Viera bisa diletakkan di lini depan.
Untuk menandingi Arsenal, formasi 3-5-2 juga dapat dipakai oleh Juventus. Sektor tengah bisa didominasi Juve andai ingin memutus distribusi bola Arsenal.
Berikut prediksi line-up kedua tim:
Arsenal (4-3-3): Karl Hein; Kieran Tierney, Gabriel Magalhaes, Rob Holding, Ben White; Thomas Partey, Albert Lokonga, Martin Ødegaard; Reiss Nelson, Edward Nketiah, Fabio Viera | Pelatih: Mikel Arteta
Juventus (3-5-2): Wojciech Szczesny; Danilo, Daniele Rugani, Federico Gatti; Juan Cuadrado, Manuel Locatelli, Weston McKennie, Fabio Miretti, Filip Kostic; Arkadiusz Milik, Moise Kean | Pelatih: Massimiliano Allegri
Skor Head to Head (H2H) Arsenal vs Juventus
Arsenal dan Juventus sudah 4 kali dipertemukan. Semuanya tersaji dalam ajang UEFA Champions League pada kurun 2001-2006. The Gunners menggenggam 2 kemenangan, berbanding 1 di pihak Juventus.
Hasil Pertemuan Terakhir Arsenal vs Juventus
06/04/06: Juventus vs Arsenal FC 0 - 0
29/03/06: Arsenal FC vs Juventus 2 - 0
20/03/02: Juventus vs Arsenal FC 1 - 0
04/12/01: Arsenal FC vs Juventus 3 - 1
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Arsenal
06/11/22: Chelsea FCv vs Arsenal FC 0 - 1
10/11/22: Arsenal FC vs Brighton & Hove Albion FC 1 - 3
13/11/22: Wolverhampton Wanderers vs Arsenal FC 0 - 2
08/12/22: Arsenal FC vs Olympique Lyonnais 3 - 0 (adu penalti 2-1)
13/12/22: Arsenal FC vs Milan 2 - 1 (adu penalti 4-3)
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Juventus
29/10/22: Lecce vs Juventus 0 - 1
03/11/22: Juventus vs Paris Saint-Germain FC 1 - 2
07/11/22: Juventus vs Internazionale 2 - 0
11/11/22: Hellas Verona vs Juventus 0 - 1
14/11/22: Juventus vs Lazio 3 - 0
Live Streaming Arsenal vs Juventus di Juventus TV
Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Arsenal vs Juventus diagendakan Minggu (18/12/2022) pukul 01.00 WIB di Stadion Emirates, London. Live streaming Arsenal vs Juventus dapat ditonton secara gratis melalui Juventus TV.
Link Live Streaming Arsenal vs Juventus - Juventus TV
*Jadwal Arsenal vs Juventus dan stasiun TV yang menayangkan laga dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Oryza Aditama