Menuju konten utama

Aplikasi Foto Oplas Challenge: FaceApp, YouCam Perfect, Beauty Plus

Aplikasi edit foto yang dapat digunakan untuk mengikuti #oplaschallenge.

Aplikasi Foto Oplas Challenge: FaceApp, YouCam Perfect, Beauty Plus
Contoh hasil foto menggunakan aplikasi FaceApp. tirto.id/Zuer

tirto.id - Media sosial diramaikan dengan tagar #oplaschallenge (tantangan operasi plastik) dalam beberapa waktu terakhir. Warganet berlomba merombak foto menggunakan aplikasi FaceApp.

Aplikasi tersebut dapat merubah foto pengguna menjadi lebih menarik dengan beberapa sentuhan di bagian wajah, layaknya mereka telah menjalankan proses operasi plastik.

Namun, ternyata bukan hanya aplikasi FaceApp saja yang dapat digunakan untuk "operasi plastik", aplikasi edit foto lainnya juga tersedia, sesuai keinginan pengguna.

FaceApp bukanlah aplikasi baru. Pada 2019, aplikasi ini juga sempat viral dan ramai digunakan oleh warganet.

Selain FaceApp, berikut aplikasi yang bisa digunakan untuk ikut dalam #oplaschallenge dan caranya seperti :

YouCam Perfect

    • Unduh aplikasi YouCam Perfect di Play Store atau App Store
    • Buka aplikasi lalu pilih ikon kamera untuk mengambil gambar terbaru dengan kamera dapan atau belakang ponsel Anda. Selain itu, Anda juga bisa memilih foto yang ada di dalam galeri.
    • Pilih fitur Beautify untuk memilih beragam fitur untuk mengubah wajah Anda, mulai dari Auto, Smoooth, Face Shaper, Teeth Whitener, Smile, Nose Enhance, Eye Bag, hingga Acne.
    • Atur ukuran setiap fitur yang dipilih mulai dari 1-100.
    • Klik save agar foto yang telah diedit tersimpan di dalam galeri

Beauty Plus

    • Unduh aplikasi Beauty Plus di Play Store atau App Store
    • Buka aplikasi lalu pilih ikon kamera untuk mengambil gambar terbaru dengan kamera dapan atau belakang ponsel Anda. Selain itu, Anda juga bisa memilih foto yang ada di dalam galeri.
    • Klik Retouch untuk memilih berbagai logo untuk mengedit wajah Anda, misalnya Contour untuk bentuk wajah, Whiten untuk memutihkan gigi, Brighten untuk mencerahkan mata, hingga Resize untuk membesarkan mata.
    • Atur ukuran pengeditan sesuai dengan keinginan maulai dari 1-100
    • Klik ikon unduh agar foto yang telah diedit tersimpan ke dalam galeri

FaceApp

    • Unduh aplikasi FaceApp di Play Store atau App Store
    • Buka aplikasi, lalu pilih foto pada galeri smartphone Anda untuk di-edit pada layar yang muncul ketika aplikasi dibuka. Atau, Anda juga dapat mengambil gambar langsung dengan menggunakan fitur kamera dengan mengetuk ikon ‘Kamera’.
    • Selanjutnya, Anda akan berada pada layar edit foto. Untuk melakukan “oplas challenge” tersebut, pilih fitur ‘Impression’.
    • Di dalam fitur tersebut, Anda dapat memilih berbagai filter yang sesuai dengan yang Anda inginkan. Geser ke kiri pada jajaran filter-filter tersebut untuk menemukan lebih banyak filter. –
    • Setelah memilih filter yang pas, ketuk ‘Terapkan’ lalu klik ikon ‘unduh’ yang terdapat di pojok kanan atas layar. - Hasil akan langsung tersimpan di perangkat Anda, atau Anda juga dapat membagikannya melalui sosial media.

Baca juga artikel terkait FACEAPP atau tulisan lainnya dari Balqis Fallahnda

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Balqis Fallahnda
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Yantina Debora