tirto.id - Update terbaru game Monster Hunter World: Iceborne versi 15.10 telah dirilis. Pada pembaruan kali ini terjadi perombakan besar dibandingkan dengan update versi-versi sebelumnya.
Mengutip dari laman The Verge, update versi 15.10 yang dirilis pada 4 Desember 2020 itu berkaitan dengan dirilisnya film Monster Hunter Movie yang rencananya akan diumumkan pada penghujung tahun ini.
Maka dalam hal ini gamer dapat menggunakan skin Captain Artemis dalam game Monster Hunter World: Iceborne yang diperankan oleh Milla Jovovich dalam film tersebut, melawan monster seperti Black Diablos dan Rathalos, beserta ketersediaan bonus benda spesial.
Seturut dengan twit dari akun resmi @monsterhunter:
“#MonsterHunterMovie (@Monster_Hunter) akan datang ke #Iceborne pada 4 Desember! Tempuhlah Dunia Baru dan bermain sebagai Artemis (dengan pengisi suara @MillaJovovich) dalam dua misi spesial dengan hadiah yang unik.”
Dilansir Monsterhunter.com, pihak developer juga menambahkan misi Artemis Monster Hunter Movie dalam waktu yang terbatas. Untuk berpartisipasi dalam misi tersebut Anda harus menguasai Master Rank 1 atau lebih. Tidak hanya itu, tersedia juga berbagai musik latar baru yang dapat diputar di kamar Anda di Seliana.
Selain itu akan ada peningkatan tingkat kesulitan untuk 1 atau 2 pemain dalam event Red Dragon Siege, yaitu seperti:
1. Anda tidak lagi diperbolehkan untuk mengirim atau menerima pemintaan untuk bergabung dengan pasukan. Jika Anda sebagai pemain berada di pusat perkumpulan, Anda tetap bisa bergabung dengan pasukan dan mengundangnya.
2. Terdapat beberapa item yang dapat dikombinasikan di Elder Melder, yaitu:
- Spring Blossom Tickets, Summer Twilight Tickets, Autumn Harvest Tickets, Winter Star Tickets, dan Appreciation Tickets.
- Full Bloom Tickets, Sizzling Spice Tickets, Fun Fright Tickets, Joyful Tickets, Gratitude Tickets.
- VIP Full Bloom Tickets, VIP Sizzling Spice Tickets, VIP Fun Fright Tickets, VIP Joyful Tickets, dan VIP Gratitude Tickets.
Tidak hanya penambahan fitur dan event baru, pihak developer juga menambal celah serta menyesuaikan dalam update 15.10 pada fasilitas, pemain, monster, termasuk menghapus beberapa event dan penyesuaian sistem komentar serta gangguan lainnya.
Sejak awal rilisnya pada Januari 2020, paling tidak terdapat 19 update Monster Hunter World: Iceborne. Khusus untuk update terbaru versi 15.10, kapasitas data yang diunduh oleh pemain adalah sebagai berikut:
- Playstation 4: sekitar 770MB
- XBOX One: 450MB
Mengutip laman Steam, game Monster Hunter World: Iceborne dapat dibeli dengan harga bervariasi berdasarkan edisinya, yaitu Original Edition Rp445.999, Master Edition Rp668.999, Digital Deluxe Rp. 557.999, dan Iceborne Master Edition Digital Deluxe Rp779.999.
Monster Hunter World: Iceborne cukup laris di pasaran dengan 4,6 juta pemain menggunakan konsol PS4 termasuk 64 ribu pemain baru pada sebulan terakhir dilansir sebagaimana ditulis Gamestat.
Laman Steam Chart melansir selama 30 hari terakhir terdapat paling tidak 36.689 pemain game ini melalui konsol PC, menduduki peringkat 17 top game Steam.
Penulis: Mochammad Ade Pamungkas
Editor: Ibnu Azis