tirto.id - Jeep Wrangler Rubicon 4x4 adalah salah satu mobil SUV yang didesain memiliki daya tahan, kenyamanan, kemudahan serta teknologi yang mumpuni.
Melansir dari laman resminya Jeep.co.id, mobil yang memiliki interior yang trendi dan halus serta dikombinasikan dengan desain ikonik untuk menghasilkan kendaraan yang mampu menghadapi rintangan apapun.
Tidak hanya itu, pembuatan kabin premium yang dipikirkan dengan baik pun menghadirkan generasi terbaru yaitu sistem layar sentuh Uconnect yang disorot oleh dukungan Apple CarPlay dan kompatibilitas dari Android Auto.
Sistem Uconnect generasi keempat dengan pinch-to-zoom yang akan memudahkan segala konektivitas saat berkendara.
Jeep Wrangler Rubicon 4x4 ini keluar dengan delapan warna yang ditawarkan dan dibanderol seharga Rp1,03 miliar.
Mobil Jeep ini hadir dengan interior yang dirancang untuk kenyamanan sang pengendara, kursi yang dilapisi kain Soulmate premium atau trim kulit McKinley dengan jaitan yang di sulam secara khusus. Mobil ini juga memberikan fasilitas pemanas pada tempat duduk di bagian depan.
Digital Cluster Display yang memungkinkan pengendara dapat menghubungkan dengan navigasi yang terperinci serta mampu menampilkan informasi media seperti lagu, film dan bisa juga menampilkan status waktu yang akurat dan statistic off-road yang lebih banyak.
All-New Wrangler ini masih memiliki kemiripan dengan seri sebelumnya, menggabungkan fitur-fitur yang sudah terbukti baik dengan desain dan bahan yang diperbarui untuk menghadirkan kendaraan yang siap untuk masa depan.
Lampu baru termasuk lampu utama LED dan lampu belakang memberikan pencahayaan yang luar biasa dan penampilan yang mencolok.
Tidak hanya itu, mesin yang digunakan pun tak main-main. Jeep Wrangler Rubicon 4x4 ini mengunakan mesin All-New 2.0L turbocharged inline empat silinder dan dilengkapi dengan teknologi hybrid ringan eTorque.
Sistem ini sengaja dibuat untuk memudahkan teknologi peningkatan kinerja dan hemat bahan bakar untuk mengoptimalkan efektivitas dan efisiensi powertrain.
Ini adalah opsi mesin hybrid pertama yang pernah ditawarjan Jeep Brand dan akan menghasilkan torsi yang diinginkan pengendara.
Editor: Yandri Daniel Damaledo