Menuju konten utama

Skor Akhir Timnas Indonesia vs Malaysia 0-1: Kita Gagal Lagi

Timnas Indonesia gagal melaju ke babak final cabang sepakbola SEA Games 2017 setelah dikalahkan Malaysia 0-1.

Skor Akhir Timnas Indonesia vs Malaysia 0-1: Kita Gagal Lagi
Pemain Timnas Indonesia U-22 Ezra Walian berebut bola dengan pemain Timnas Malaysia U-22 Adam Nor bin Azlin dan Kiper Muhammad Haziq bin Nadzli dalam babak semi final SEA Games XXIX Kuala Lumpur, Sabtu (26/8). ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

tirto.id - Hasil pertandingan antara Timnas Indonesia U-22 vs Malaysia U-22 di Stadion Shah Alam, Selangor Malaysia berakhir dengan skor 0-1. Indonesia gagal lolos ke final SEA Games 2017. Dengan hasil ini, Malaysia akan bertemu dengan Thailand di babak final, sedangkan Indonesia berebut medali perunggu dengan Myanmar pada 29 Agustus mendatang.

Sejak babak pertama dimulai Indonesia dan Malaysia saling berbalas serangan. Malaysia membuat kesempatan emas pertama di menit ke-4. Kerja sama lini depan Malaysia berhasil membuat kalut pertahanan Indonesia. Sundulan pemain Malaysia yang menerima umpan dari sisi kiri masih menyamping di sisi kanan gawang Indonesia.

Yabes Roni membalas serangan berbahaya Malaysia di menit ke-12. Tendangan kerasnya nyaris berbuah gol, namun bola yang sudah melewati kiper berhasil dihalau pemain belakang Malaysia.

Malaysia berpeluang membobol gawang Satria Tama di menit ke-29 dan 30. Namun Satria Tama berhasil melakukan penyelamatan gemilang sebanyak dua kali. Gawang Indonesia masih selamat dari serangan bertubi-tubi Malaysia.

Serangan balik Malaysia, lagi-lagi, hampir saja membobol gawang Satria Tama. Kerja sama di lini depan mengobrak-abrik pertahanan Indonesia. Namun penyelesaian akhir Malaysia tak sempurna. Bola meluncur di atas gawang Satria Tama.

Gantian tendangan "halilintar" Febri Hariyadi hampir mempermalukan Malaysia di menit ke-35. Febri yang berhasil mengecoh bek Malaysia melepaskan tendangan keras yang gagal dikuasai secara sempurna kiper Malaysia. Bola liar akhirnya menjauh dari gawang Malaysia.

Serangan balik Indonesia di menit ke-40 berpeluang besar membuahkan gol. Peluang bermula dari umpan Evan Dimas kepada Febri Hariyadi. Febri memberikan bola terobosan ke Ezra. Tapi Ezra gagal memberikan umpan kepada Febri yang siap menyambut umpan di kotak penalti. Indonesia hanya menghasilkan tendangan pojok.

Sampai tambahan waktu dua menit berakhir, kedua tim belum menghasilkan gol. Skor sementara babak pertama 0-0.

Di babak kedua Indonesia tampil agresif dan berhasil membuat peluang. Tendangan Evan Dimas di menit ke-55 bisa jadi mengubah kedudukan andai kiper Malaysia gagal menangkap bola.

Malaysia membalas serangan Indonesia sampai menit ke-60. Beruntung Satria Tama berhasil mengamankan gawang dari ancaman-ancaman serangan Malaysia.

Indonesia kembali mengancam di menit ke-65 melalui Ezra Walian. Ia sudah lepas dari jebakan offside, tapi kehilangan momentum untuk melepaskan tendangan. Bola berhasil dibuang pemain belakang Malaysia.

Di menit ke-69, Luis Milla mengubah strategi. Milla menarik keluar Ezra dan memasukkan Osvaldo Haay untuk menambah sektor tengah lapangan.

Perubahan ini membuat Indonesia makin agresif menyerang Malaysia. Pertandingan cepat dan menguras tenaga terus berlangsung sampai menit ke-80. Febri Hariyadi membuat peluang lagi. Ia berlari melepaskan diri dari jebakan offside untuk menerima umpan dari tengah lapangan. Namun kiper Malaysia berhasil menjauhkan bola dari jangkauan Febri.

Diserang terus oleh Indonesia, Malaysia malah bisa memecah kebuntuan di menit ke-86. Bola hasil sepak pojok berhasil disundul oleh N Thanabalan. Malaysia unggul 1-0.

Di detik-detik terakhir Osvaldo Haay jatuh di kotak penalti. Wasit tak menunjuk titik putih. Kesempatan Indonesia untuk menyamakan kedudukan tertutup.

Indonesia gagal melaju ke final sepakbola SEA Games 2017.

Baca juga artikel terkait SEA GAMES 2017 atau tulisan lainnya dari Agung DH

tirto.id - Olahraga
Reporter: Agung DH
Penulis: Agung DH
Editor: Agung DH