Menuju konten utama

Sinopsis Film Killing Season Bioskop Trans TV: Misi Balas Dendam

Sinopsis film Killing Season (2013) berkisah tentang seteru antara dua veteran Perang Bosnia.

Sinopsis Film Killing Season Bioskop Trans TV: Misi Balas Dendam
Film Killing Season. wikipedia/Fair use

tirto.id - BioskopTrans TVmalam ini, Senin (18/07/2022) bakal menayangkan filmKilling Season(2013). Film berdurasi 91 menit ini kembali membawa John Travolta sebagai pemeran utamanya dan akan hadir pada pukul 23.30 WIB.

Killing Seasonmengisahkan tentang seteru dua veteran Perang Bosnia, yakni Benjamin Ford (Robert De Niro) asal Amerika Serikat dan Emil Kovac (John Travolta) asal Serbia. Rupanya Kovac menyimpan dendam masa lalu atas kekejaman Benjamin Ford.

Menurut Kovac, seharusnya Ford harus turut bertanggung jawab dalam pembantaian tentara Serbia. Namun, keduanya justru saling berkompromi setelah terjadi perseteruan.

Film Killing Season diirilis pertama kali di Amerika Serikat pada 12 Juli 2013. Film ini berada di bawah naungan rumah produksi dari Nu Image, Corsan, dan Millenium Films.

Selain John Travolta, film bergenre aksi thriller ini juga dibintangi oleh aktor Hollywood lainnya seperti Robert De Niro, Milo Ventimiglia, Elizabeth Olin, Diana Lyubenova, Kalin Sarmenov, Stefan Shterev, dan Joseph Olivera.

Sinema yang didistribusikan oleh Corsan Pictures dan FilmEngine ini digarap oleh sutradara Mark Steven Johnson, dengan naskah skenario yang ditulis oleh Evan Daugherty.

Sebelumnya Mark Steven Johnson juga dikenal sebagai sutradara yang menggarap filmSimon Birch(1998),Daredevil(2003),Ghost Rider(2007),When in Rome(2010),Finding Steve McQueen(2019), danLove Guaranteed(2020).

Dalam situs filmIMDb, Killing Season(2013) bertengger di skor 5,4/10 poin berdasarkan lebih dari 37 suara. Sementara itu,Rotten Tomatoes hanya memberikan rating 10 persen dengan skor audiens 29 persen.

Box Office Mojomencatat, Killing Season berhasil memperoleh lebih dari satu juta dolar AS dari penayangannya di seluruh dunia.

Sinopsis FilmKilling Season(2013)

Benjamin Ford merupakan seorang veteran tentara AS yang berjuang di garis depan pada Perang Bosnia. Sementara itu, Emil Kovac adalah seorang veteran tentara Serbia yang pernah menjadi tawanan AS pada saat Perang Bosnia.

Beruntungnya, pada saat itu Kovac berhasil meloloskan diri dari hukuman mati. Hal itu membuat Kovac memiliki dendam yang mendalam kepada eksekutornya, yakni Benjamin Ford.

Ford yang telah pensiun memilih untuk tinggal di dalam hutan pegunungan Appachians untuk menyalurkan hobi fotografi sekaligus melupakan kenangan buruk saat Perang Bosnia berlangsung.

Ketika hendak pergi ke kota, mobil yang dikendarai Ford mogok. Saai itulah Kovac muncul dan menawarkan bantuannya hingga mobilnya dapat hidup kembali.

Melihat kondisi hujan yang semakin deras, Ford memutuskan untuk membatalkan keberangkatannta. Kemudian, Ford menawarkan Kovac untuk beristirahat di rumahnya.

Mereka pun berbincang dan membuat semakin akrab. Ketika akan meninggalkan rumah Ford, Kovac mengajaknya Ford untuk berburu. Sesampainya di lokasi berburu, Ford baru tersadar bahwa Kovac sedang berusaha mengincarnya sebagai buruan.

Hal itu membuat mereka mulai berseteru. Mereka melakukan pertempuran fisik dan psikologis. Beruntungnya, Ford mulai bisa menguasai keadaan.

Lantas, apakah misi balas dendam Emil Kovac berhasil dilakukan? Saksikan kisah selengkapnya dalam filmKilling Season(2013) di Bioskop Trans TV pada pukul 23.30 WIB mendatang.

Trailer Film Killing Season (2013)

Baca juga artikel terkait FILM KILLING SEASON atau tulisan lainnya dari Yunita Dewi

tirto.id - Film
Kontributor: Yunita Dewi
Penulis: Yunita Dewi
Editor: Nur Hidayah Perwitasari