tirto.id - Film Bertaut Rindu sudah tayang di bioskop mulai tanggal 31 Juli 2025. Dibintangi Ari Irham dan deretan aktor dan aktris lain, film drama ini siap menjumpai penonton. Simak daftar pemain dan sinopsis film beserta link beli tiket film secara online.
Naskah film ini ditulis oleh Nuridzka Mutiaradini dan Lintang Pramudya Wardani. Ini merupakan adaptasi dari novel karya Tian Topandi yang menjuarai kontes The Writers Show yang diadakan oleh platform online Gramedia Writing Project tahun 2021.
Disutradarai oleh Rako Prijanto, film ini merupakan film produksi SinemArt. Lebih spesifik, film drama ini menyasar kalangan remaja.
Berjudul lengkap Bertaut Rindu: Semua Impian Berhak Dirayakan, film ini mengisahkan pasangan remaja yang saling menguatkan dalam menghadapi tantangan hidup. Tak hanya itu, perbedaan harapan dari orang tua juga turut menjadi hal yang harus mereka hadapi.
Kisah di dalamnya mengandung percintaan penuh emosi di tengah realita hidup masa remaja. Penonton akan melihat karakter di dalam film memperjuangkan impian masing-masing, menghadapi tekanan keluarga, serta menemukan jati diri.
Daftar Pemain Film Bertaut Rindu
Film Bertaut Rindu menampilkan bintang utama, yakni Ari Irham sebagai Magnus. Ia memerankan siswa SMA berprestasi tapi kerap diatur oleh orang tuanya.
Selain itu, ada pula Adhisty Zara yang berperan sebagai Jovanka. Di dalam film, ia memerankan karakter gadis ceria yang menyimpan luka batin dan menyukai Magnus.
Selain Ari Irham dan Adhisty Zara, film ini juga dibintangi berbagai aktor dan aktris lainnya. Berikut daftar pemain film Bertaut Rindu:
- Ari Irham sebagai Magnus
- Adhisty Zara sebagai Jovanka
- Willem Bevers sebagai Brata
- Aida Nurmala sebagai Diana
- Irgi Achmad Fahrezi sebagai Agung
- Putri Ayudya sebagai Yuli
- Aulia Deas sebagai Maria
- Bertram Beryl sebagai Koko
- Oki Rengga sebagai Pak Guru
Sinopsis Film Bertaut Rindu
Jovanka, seorang anak perempuan yang duduk di bangku SMA, tengah menghadapi keretakan keluarga setelah perceraian orang tuanya. Ia bersama ibunya kemudian mencoba memulai hidup baru dengan pindah ke Bandung.
Di Bandung, sebuah lingkungan baru, ia sempat kesulitan beradaptasi dengan murid lainnya. Namun, ia berusaha selalu ceria.
Hingga suatu hari, ia bertemu dengan Magnus. Magnus merupakan sosok siswa introver, tapi cukup menarik perhatian seorang Jovanka. Kehadiran Magnus turut membuat Jovanka sejenak melupakan kesedihannya.
Namun, Magnus bukanlah manusia dengan kehidupan sempurna juga. Dirinya merasa hidupnya hampa karena kerap diatur oleh orang tuanya. Sebagai seorang anak, ia merasa keinginannya tak pernah didengar atau selalu diabaikan.
Sisi lain Magnus bukan suatu hal yang membuat Jovanka menjauh. Ia justru menyukainya dan ingin lebih mengenal Magnus hingga mencoba memberanikan diri untuk mendekatinya.
Magnus sering menunjukkan sikap dingin dan gestur tidak nyaman hingga Jovanka merasa sering diabaikan tiap mencoba mengajaknya bicara. Karakter kedua orang ini tampak sungguh berbeda. Namun, mereka berdua memiliki kesamaan dalam hal luka masa lalu karena konflik orang tua.
Jovanka dan Magnus semakin kerap bertemu dan berinteraksi sehingga secara perlahan keduanya dekat secara emosional. Akhirnya, Jovanka dan Magnus menjalin hubungan yang lebih dalam.
Keduanya saling memahami dan mendukung. Baik Jovanka maupun Magnus sama-sama menemukan tempat aman.
Kemudian, Magnus mulai berani membuka diri. Ia memilih memperjuangkan mimpinya daripada kemauan orang tuanya. Sementara itu, Jovanka mulai bisa menerima diri sendiri.
Hubungan mereka lebih dari percintaan remaja semata. Sebagai remaja, mereka tidak hanya menumbuhkan cinta, tetapi memanfaatkan cinta itu sendiri agar bisa sama-sama bangkit dan tumbuh.
Link Beli Tiket Film Bertaut Rindu
Film yang tayang tanggal 31 Juli 2025 ini dapat ditonton di berbagai jaringan bioskop, seperti Cinema XXI, CGV, dan Cinepolis. Tiketnya bisa dipesan secara daring/online.
Berikut ini link pemesanan tiket bioskop Bertaut Rindu secara online:
Link beli tiket film Bertaut Rindu XXI
Link beli tiket film Bertaut Rindu CGV
Link beli tiket film Bertaut Rindu Cinepolis
Pembaca yang ingin membaca artikel sejenis mengenai film bioskop dapat mengakses tautan berikut.
Penulis: Umu Hana Amini
Editor: Wisnu Amri Hidayat
Masuk tirto.id


































