Menuju konten utama

Selain Tambah Dark Mode, Instagram Ubah Kamera Story Mirip Snapchat

Instagram merombak kamera di Stories jadi agak mirip Snapchat.

Selain Tambah Dark Mode, Instagram Ubah Kamera Story Mirip Snapchat
Ilustrasi Instagram. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Kamera di Instagram Stories memiliki tampilan baru yang membuatnya agak mirip Snapchat, demikian sebagaimana diwartakan Engadget. Fitur stories di Instagram ini pertama kali diluncurkan pada 2016 dan disambut baik para pengguna.

Kamera baru di Stories ini diumumkan pertama kali oleh CEO Instagram, Adam Mosseri lewat Twitter pada 9 Oktober 2019. Kamera diperbarui, sehingga lebih mudah digunakan untuk memakai efek dan filter. Secara visual, kamera di Stories sangat mirip Snapchat dari tata letak filternya.

Perombakan kamera Stories ini menjadi fitur baru yang dluncurkan Instagram setelah menghapus tab "Following" dan menambahkan dark mode. Meski begitu, Stories masih disebut-sebut mirip Snapchat meski memiliki keunikan tersendiri.

Fitur dark mode ini bisa digunakan untuk iOS 13, Selasa (8/10/2019). Di Android, dukungan ini belum diterima luas kecuali mereka pemilik perangkat dengan sistem operasi (OS) Android 10. Meski begitu, pengguna smartphone Android masih bisa menjajal dark mode asal bergabung dengan Instagram Beta Program.

Ada juga fitur baru lainnya dari Instagram, seperti "Create" yang membuat pengguna dapat bermain-main dengan stiker interaktif tanpa mengambil gambar terlebih dahulu. Pengguna juga bisa menjadikannya GIF sebagai latar belakang untuk unggahan Story berikutnya.

Perombakan kamera Stories ini bisa untuk iOS dan Android. Beberapa penambahan lain dari Instagram selain dark mode adalah polling, countdowns, questions, dan fitur "On This Day" untuk memungkinkan pengguna membagikan konten-konten lama yang diunggah pada tanggal yang sama tahun-tahun sebelumnya.

Instagram juga berencana meluncurkan aplikasi perpesanan pendamping yang memudahkan pengguna untuk terhubung secara privat dengan temannya di media sosial Instagram.

Menurut laman Techcrunch, aplikasi ini memungkinkan pengguna memberi tahu teman dekatnya tentang lokasi atau rencana kegiatannya.

Aplikasi bernama Threads ini akan terhubung dnegan kamera sehingga pengguna bisa melakukan panggilan video dan berkirim foto satu sama lain. Selain itu, terdapat dua fitur baru, yaitu Status dan Auto Status.

Mode ini dapat diatur secara manual maupun otomatis untuk mengatur emoji kepada teman dekat (Close Friends), memberitahu kegiatan berdasarkan lokasi, akselerometer, dan bahkan level baterai ponsel pengguna.

Threads akan bisa diakses di Android maupun iOS, dan merupakan langkah perusahaan pemilik Instagram, Facebook untuk bersaing dengan Snapchat.

Perbedaan mendasar dari aplikasi ini dengan Snapchat adalah hanya teman-teman dekat di Instagram yang akan muncul sebagai kontak di Threads, sehingga lingkaran pertemanan dan notifikasi lebih kecil dan rapih.

Aplikasi ini tidak menghilangkan fitur Instagram Direct Message di aplikasi Instagram. Keduanya bisa digunakan secara paralel.

Baca juga artikel terkait INSTAGRAM atau tulisan lainnya dari Dipna Videlia Putsanra

tirto.id - Teknologi
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Agung DH