Menuju konten utama

Rektor UI: Pilpres Mesti Berjalan Enjoy Seperti Menonton Sepak Bola

Persaingan antara Jokowi-Ma'ruf, Prabowo-Sandiaga, beserta pendukungnya diibaratkan Anis seperti pertandingan Liverpool melawan Arsenal.

Rektor UI: Pilpres Mesti Berjalan Enjoy Seperti Menonton Sepak Bola
Rektor UI Muhammad Anis berbincang dengan Direktur Utama Indonesia Tourism Development Corporation Abdulbar M Mansoer dan Direktur Utama Perum DAMRI Setia N Milatia Moemin seusai penandatanganan Nota Kesepahaman Bersama Pengembangan Operasi Bus Listrik Nasional Produksi UI di Kampus UI, Depok, Kamis (28/6/2018). ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso

tirto.id - Memasuki pekan ke-8 setelah pasangan calon presiden dan wakil presiden ditetapkan, Rektor Universitas Indonesia (UI) Profesor Muhammad Anis berharap kedua kubu yang bersaing di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 menyuguhkan persaingan yang adem, enjoy, dan gembira.

Ketika hal tersebut terpenuhi, menurut Anis, masyarakat akan melihat Pilpres 2019 seperti menonton pertandingan sepakbola. Persaingan antara Jokowi-Ma'ruf, Prabowo-Sandiaga, beserta pendukungnya diibaratkan Anis seperti pertandingan Liverpool melawan Arsenal, dua klub raksasa di Liga Inggris.

"Semoga [Pilpres 2019] adem, enjoy, bergembira, seperti kita menonton bola. Kalau nonton bola Arsenal lawan Liverpool, misalnya. Ada pendukung Liverpool, ada pendukung Arsenal," ujar Anis saat ditemui di UI Depok Jawa Bawat, Sabtu (10/11/2018).

Bagi Anis, pelajaran yang bisa diambil dari pendukung sepakbola ialah meskipun di dalam stadion para penonton terbelah mendukung klubnya masing-masing, namun setelah pertandingan selesai, kedua kubu bersatu.

"Tetapi, siapa yang kalah, siapa yang menang, tetap minum sama-sama, makan sama-sama. Itu namanya enjoy," ujar laki-laki yang menjabat Rektor UI sejak Desember 2014.

Baca juga artikel terkait PILPRES 2019 atau tulisan lainnya dari Husein Abdulsalam

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Husein Abdulsalam
Penulis: Husein Abdulsalam
Editor: Irwan Syambudi