Menuju konten utama

PSI Jelaskan Alasan Guntur Romli Keluar dari Partainya

Juru Bicara PSI Sigit Widodo mengatakan Guntur Romli berusaha menjaga perasaan para relawan pendukung bakal calon presiden Ganjar Pranowo.

PSI Jelaskan Alasan Guntur Romli Keluar dari Partainya
Kader PSI Guntur Romli saat berkunjung ke tirto.id, senin (23/4/2018). FOTO/tirto.id

tirto.id - Juru Bicara Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Sigit Widodo mengungkapkan alasan Guntur Romli keluar dari partainya. Guntur keluar dari PSI usai kunjungan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto ke Kantor DPP PSI di Jakarta Pusat.

Sigit menjelaskan Guntur berusaha menjaga perasaan para relawan pendukung bakal calon presiden Ganjar Pranowo. Guntur merupakan salah satu ketua relawan Ganjar.

"Kami menghargai pilihan personal Bro Guntur. Kami juga paham posisi Bro Guntur yang menjadi Ketua Relawan Mas Ganjar. Mungkin posisinya serba salah di antara relawan-relawan lain. Bro Guntur Romli juga butuh mengukuhkan keseriusannya mendukung Pak Ganjar di antara relawan-relawan yang lain," kata Sigit saat dihubungi reporter Tirto, Minggu (6/8/2023).

Sigit juga menyebut Guntur sudah lama tidak aktif dalam jajaran kepengurusan PSI. Guntur terakhir kali aktif saat menjadi calon anggota legislatif (caleg) pada Pemilu 2019.

"Bro Guntur Romli sahabat baik kami yang sudah berjuang bahu-membahu bersama. Beliau menjadi caleg PSI 2019 yang lalu. Sejak Pemilu memang beliau tidak aktif lagi secara struktural di PSI," kata dia.

Sigit menegaskan kunjungan Prabowo ke Kantor DPP PSI bukan menjadi tanda deklarasi bakal capres pada Pilpres 2024. Ia menyebut ada sejumlah mekanisme internal yang harus ditempuh PSI sebelum resmi mendukung salah satu bakal capres.

"Sekali lagi, PSI belum mengambil keputusan final ke capres mana akan berlabuh. Masih ada mekanisme internal yang akan kami jalankan dan seperti arahan Pak Jokowi, kami tidak akan kesusu dan grusa-grusu," terangnya.

Guntur Romli sebelumnya mendeklarasikan diri keluar dari PSI. Ia menuding PSI sudah menyatakan dukungan kepada Prabowo saat pertemuan di Kantor DPP PSI.

"Saya menyampaikan suatu hal berat bagi saya, terkait relasi saya dan kawan-kawan saya dan PSI saya anggap rumah politik saya. Mulai hari ini saya keluar dari PSI sebagai anggota dan kader Partai PSI," kata Guntur Romli pada Sabtu (5/8/2023).

Baca juga artikel terkait PSI atau tulisan lainnya dari Irfan Amin

tirto.id - Politik
Reporter: Irfan Amin
Penulis: Irfan Amin
Editor: Gilang Ramadhan