Menuju konten utama

Preview Drakor Memorist EP 2 di tvN: Dong Baek Tangani Kasus Ye Rim

Dalam preview Memorist episode 2 diceritakan, Dong Baek terus mengumpulkan sejumlah petunjuk demi mencari tahu keberadaan Yoon Ye Rim.

Preview Drakor Memorist EP 2 di tvN: Dong Baek Tangani Kasus Ye Rim
Drama Korea Memorist. foto/asian wiki/TVN

tirto.id - Drama Korea (drakor) terbaru, Memorist episode 2 akan tayang malam ini, Kamis (12/3/2020) pukul 22.50 KST, atau pukul 20.50 WIB di tvN.

Dalam episode sebelumnya diceritakan, kemampuan Dong Baek yang bisa membaca dan melihat ingatan orang lain hanya dengan menyentuh mereka telah diketahui oleh publik. Bahkan, Dong Baek juga menjadi obyek penelitian oleh pihak National Intelligence Service (NIS).

Dalam sebuah wawancaranya, Dong Baek menyatakan bahwa ia tidak akan membiarkan kemampuannya tersebut dimanfaatkan oleh kepentingan negara-negara tertentu, termasuk Korea.

Dong Baek sendiri berhasil memecahkan puluhan kasus dingin yang selama ini tidak bisa dipecahkan oleh polisi. Oleh karena itu, Dong Baek mendapat penghargaan khusus dari kepolisian, dan Dong Baek pun memutuskan untuk menjadi petugas polisi.

Sepertinya ada alasan khusus yang melatarbelakangi Dong Baek hingga akhirnya ia memutuskan untuk menjadi petugas kepolisian.

Sementara itu, popularitas Dong Baek semakin meningkat, bahkan setiap harinya, kantor polisi dipenuhi oleh para penggemarnya dan juga kado-kado dari mereka untuk Dong Baek.

Suatu hari, berita miring muncul ketika media memberitakan bahwa Dong Baek telah melakukan kekerasan dengan memukuli para tersangka. Hal itu membuat munculnya gelombang pro dan kontra dari masyarakat.

Bahkan ada yang menyatakan bahwa kemampuan Dong Baek untuk membaca ingatan orang lain saja sudah termasuk pelanggaran Hak Asasi Manusia (HAM).

Karena kasus kekerasan tersebut, Dong Baek akhirnya diistirahatkan selama 2 bulan. Bahkan, kabarnya, Dong Baek akan dituntut oleh jaksa.

Di sisi lain, profiler Han Sun Mi meminta izin kepada komisaris polisi, Lee Shin Woong (Cho Seong Ha) untuk membiarkannya menyelidiki kasus pembunuhan berantai yang ia temukan.

Kasus tersebut meliputi dua orang perempuan yang dibunuh dengan cara yang sama. Selain itu, pada kedua korban juga ditemukan tanda-tanda kekerasan seksual. Awalnya, kedua perempuan itu dilaporkan menghilang, dan seminggu kemudian jasadnya ditemukan di lahan kosong.

Lee Shin Woong lantas menyetujui penyelidikan tersebut, tetapi ia meminta Han Sun Mi untuk tidak membocorkan kasus ini ke media, termasuk kepada Dong Baek.

Sementara itu, tiba-tiba muncul ibu-ibu yang meminta Dong Baek untuk mencari anak perempuannya yang hilang, Yoon Ye Rim. Dong Baek tidak bisa membantunya dengan alasan kini ia sedang dibebastugaskan, dan jika ia melanggar maka dirinya bisa dipecat.

Akan tetapi, dengan bantuan partner-nya, Oh Se Hoon (Yoon Ji On), Dong Baek diam-diam mencari keberadaan Yoon Ye Rim. Bahkan, berkat kemampuannya, Dong Baek akhirnya tahu bahwa ada tim khusus yang kini sedang menyelidiki kasus pembunuhan berantai.

Untuk memastikan apakah Ye Rim ada kaitannya dengan kasus pembunuhan tersebut, Dong Baek lantas pergi ke rumah sakit, tempat korban ketiga yang berhasil selamat dirawat.

Akan tetapi, karena korban koma, maka Dong Baek tidak bisa melihat dengan jelas apa yang ada di ingatannya. Yang jelas, Dong Baek tahu bahwa ada korban lain selain perempuan yang kini terbaring di rumah sakit tersebut.

Preview Drakor Memorist Episode 2

Dalam preview untuk episode 2 diceritakan, Dong Baek terus mengumpulkan sejumlah petunjuk demi mencari tahu keberadaan Yoon Ye Rim. Sebab, Dong Baek yakin bahwa Ye Rim juga diculik oleh pembunuh berantai yang terjadi belakangan ini.

Kali ini, Dong Baek bahkan mendatangi bos dari agensi tempat korban ketiga, yakni Kim Seo Kyung bernaung. Dong Baek hanya ingin tahu, siapa-siapa saja yang telah bersinggungan dengan Seo Kyung. Dalam kasus ini, Dong Baek bekerja sendirian.

Kasus ini pun akhirnya tercium oleh media, dan hal itu semakin membuat pihak kepolisian merasa tertekan.

Sementara, Han Sun Mi gagal menangkap pelaku pembunuhan tersebut yang ia kira telah bersembunyi di sebuah gedung. Hal tersebut membuat Han Sun Mi merasa terdesak, hingga akhirnya ia meminta Dong Baek untuk bekerja sama dengannya.

Menurut data Nielsen Korea, Memorist episode perdana yang tayang tadi malam berhasil meraih rating rata-rata sebesar 3,2 persen secara nasional, serta 3,8 persen untuk wilayah metropolitan Seoul.

Jika tidak ada perubahan jadwal, drama Memorist episode 2 akan tayang pada malam ini pukul 22.50 KST atau 20.50 WIB di tvN.

Baca juga artikel terkait DRAMA KOREA atau tulisan lainnya dari Maria Ulfa

tirto.id - Film
Kontributor: Maria Ulfa
Penulis: Maria Ulfa
Editor: Nur Hidayah Perwitasari