tirto.id - Prediksi Chile vs Argentina dalam jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2026 (WCQ) Zona Conmebol matchday 15, berpeluang jadi unjuk kekuatan para pemain pelapis Tim Tango.
Live streaming Chile vs Argentina dari Stadion Nacional Julio Martinez Pradanos, Chile, bisa disaksikan via Vidio, pada Jumat (6/6/2025) jam 08.00 WIB.
Timnas Argentina yang sudah memastikan tiket lolos Piala Dunia 2026 berpeluang menurunkan sejumlah pemain pelapis saat menghadapi tim juru kunci Chile, dalam lanjutan Kualifikasi Zona Conmebol.
Tim Tango saat ini menempati puncak klasemen dengan koleksi 31 poin. Sangat unggul jauh dari Chile di dasar klasemen dengan 10 poin.
Prediksi Chile vs Argentina di WCQ 2026 Zona CONMEBOL
Jadwal Chile vs Argentina dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Conmebol bisa disaksikan via Vidio, pada Jumat (6/6/2025) mulai jam 08.00 WIB.
Mengingat status mereka yang sudah dipastikan lolos putaran final Piala Dunia 2026, Timnas Argentina besutan Lionel Scaloni bukan tidak mungkin bakal memberikan banyak kesempatan kepada pemain pelapis di laga kali ini.
Jelang lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 pekan ini Timnas Argentina juga punya bekal rekor pertemuan yang bagus atas Chile.
Tim Tango terhitung selalu menang atas Chile dalam 3 pertemuan terakhir di semua ajang. Argentina menang 1-2 di markas Chile ketika Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Ketika itu 2 gol kemenangan dilesakkan oleh Di Maria (10’) dan Lautaro Martinez (34’). Sementara gol balasan Chile oleh Brereton Diaz (21’).
Kedua tim lantas dipertemukan kembali dalam ajang Copa America 2024. Sosok Lautaro Martinez kembali jadi pahlawan bagi Argentina. Ia mencetak gol tunggal kemenangan 1-0 atas Chile pada menit 88’.
Selanjutnya pertemuan paling akhir antara Argentina vs Chile terjadi pada putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Conmebol, bulan September 2024 lalu.
Ketika itu Tim Tango yang bertindak sebagai tuan rumah berhasil menang meyakinkan 3-0. Deretan gol Argentina disumbangkan oleh Mac Allister (48’), Julian Alvarez (84’), serta Paulo Dybala (90+1).
Prediksi Susunan Pemain Chile vs Argentina
Timnas Chile di bawah asuhan Ricardo Gareca berpeluang menggunakan formasi 4-3-3. Trio penyerang bisa diberikan kepada Dario Osorio, Eduardo Vargas, dan Diego Valdes. Sedangkan Tim Tango dapat menerapkan skema 4-1-4-1.
Chile (4-3-3): Brayan Cortes, Felipe Loyola, Guillermo Maripan, Paulo Diaz, Gabriel Suazo, Arturo Vidal, Rodrigo Echeverría, Vicente Pizarro, Dario Osario, Eduardo Vargas, Diego Valdes. Pelatih: Ricardo Gareca.
Argentina (4-1-4-1): Geronimo Rulli, Nicolas Tagliafico, Nicolas Otamendi, Christian Romero, Nahuel Molina, Exequiel Palacios, Thiago Almada, Nico Paz, Enzo Fernandez, Rodrigo De Paul, Angel Correa. Pelatih: Lionel Scaloni.
Head to Head (H2H) Chile vs Argentina
Dari sisi head to head, Argentina unggul atas Chile dalam kurun 5 pertemuan sebelumnya. Argentina menang 3 kali, sementara Chile hanya bisa menahan imbang 2 kali.
Hasil 5 Pertemuan Terakhir Chile vs Argentina:
06-09-2024: Argentina vs Chile 3-0
26-06-2024: Chile vs Argentina 0-1
28-01-2022: Chile vs Argentina 1-2
15-06-2021: Argentina vs Chile 1-1
04-06-2021: Argentina vs Chile 1-1
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Chile
26-03-2025: Chile vs Ekuador 0-0
21-03-2025: Paraguay vs Chile 1-0
09-02-2025: Chile vs Panama 6-1
20-11-2024: Chile vs Venezuela 4-2
16-11-2024: Peru vs Chile 0-0
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Argentina
26-03-2025: Argentina vs Brasil 4-1
22-03-2025: Uruguay vs Argentina 0-1
20-11-2024: Argentina vs Peru 1-0
15-11-2024: Paraguay vs Argentina 2-1
16-10-2024: Argentina vs Bolivia 6-0
Live Streaming Chile vs Argentina di WCQ 2026 Zona CONMEBOL
Live streaming Chile vs Argentina dalam jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Conmebol, dapat disaksikan melalui platform Vidio, pada Jumat (6/6/2025) mulai pukul 08.00 WIB.
Live Streaming Chile vs Argentina WCQ 2026 CONMEBOL - Vidio
* Jadwal tayang dan live streaming WCQ 2026 Conmebol bisa berubah sewaktu-waktu, sesuai kebijakan pemegang hak siar.
Penulis: Muhammad Riezky Suryanto
Editor: Oryza Aditama
Masuk tirto.id


































