Menuju konten utama
UEFA Nations League 2024/2025

Prediksi Belgia vs Israel UNL 2024-25: Momentum Kebangkitan

Prediksi Belgia vs Israel dalam jadwal UNL 2024/2025 matchday 1, berpeluang jadi kebangkitan The Red Devil. Live score UEFA, Sabtu (7/9/2024) dini hari.

Prediksi Belgia vs Israel UNL 2024-25: Momentum Kebangkitan
Para pemain Timnas Belgia. (AP Photo/Darko Bandic)

tirto.id - Prediksi Belgia vs Israel dalam jadwal UEFA Nations League (UNL) 2024/2025 akhir pekan ini, berpeluang menjadi momentum kebangkitan The Red Devil. Jalannya pertandingan Belgia vs Israel di Stadion Nagyerdei, Debrecen, Hungaria, bisa diikuti lewat live score UEFA, pada Sabtu, 7 September 2024, mulai pukul 01.45 WIB.

Timnas Belgia menunjukkan performa kurang maksimal di EURO 2024 lalu, mereka tersingkir di babak 16 besar. Oleh karenanya ajang UNL 2024/2025 dapat menjadi kesempatan bagi The Red Devils untuk menemukan momentum kebangkitan.

Terlebih Timnas Belgia juga punya catatan bagus jelang pertandingan kali ini. Dari sisi head to head (H2H) The Red Devils unggul telak atas Israel, dalam 7 kali pertemuan sebelumnya.

Prediksi Belgia vs Israel di Nations League 2024/2025

Timnas Belgia besutan Domenico Tedesco bisa dibilang tampil tidak terlalu mengesankan sepanjang Piala Eropa 2024 lalu. Faktanya, hanya 1 kemenangan yang dapat dibukukan Belgia di turnamen tersebut. Selebihnya mereka meraih 1 imbang, dan menelan 2 kekalahan, termasuk dari Prancis yang memastikan langkah Belgia terhenti di 16 besar.

Sebagai salah satu negara dengan kekuatan sepak bola bagus, hasil di Jerman 2024 tentu mengecewakan bagi publik Belgia. Terlebih di kejuaraan tersebut The Red Devils sejatinya masih diperkuat sejumlah pemain kunci, seperti: Kevin De Bruyne, Romelu Lukaku, dan Youri Tielemans.

Oleh karenanya laga melawan Israel kali ini wajib dimaksimalkan oleh kubu Belgia. Terlebih Belgia masuk dalam grup yang terbilang berat di UNL 2024/2025, lantaran juga bersama Prancis dan Italia. Hasil positif pada matchday pertama diharapkan bisa membawa momentum bagus untuk laga-laga berikutnya.

Dari segi head to head, Belgia juga punya rekor bagus atas Timnas Israel. Kedua tim ini terhitung sudah bertemu sebanyak 7 kali. Hasilnya, Belgia sanggup merebut 6 kemenangan, lalu 1 laga lainnya menjadi milik Israel.

Kubu Belgia jelas punya kepercayaan diri tinggi jelang laga ini. Meski dari sisi komposisi pemain, pelatih Tedesco tidak membawa sejumlah pemain andalan. Lukaku, Axel Witsel, Yannick Carrasco, dan Leandro Trossard, dipastikan absen.

"Lukaku meminta kepada saya untuk tidak dipanggil, karena ia baru saja pindah ke Napoli. Saya juga telah berbicara dengan Witsel, Carrasco, dan Trossard, bahwa saya tidak memanggil mereka, karena ingin melihat kemampuan pemain lain," ucap Tedesco, dikutip dari laman RTL.

Di kubu seberang, Timnas Israel datang ke laga ini dengan status tim non unggulan di Grup 2 Liga A. Israel merupakan salah satu tim promosi dari Grup 2 Liga B, selepas pada musim 2022/2023 lalu meraih juara grup.

Catatan menarik jelang laga kali ini, Belgia tidak bisa menggelar laga di kandang sendiri. Mereka kemudian memilih berlaga di Hungaria. Dikabarkan bahwa beberapa kota di Belgia menolak menjadi tuan rumah untuk laga UNL 2024/2025 kontra Timnas Israel.

Prediksi Susunan Pemain Belgia vs Israel

Tanpa sejumlah pemain bintang, pelatih Tedesco agaknya tidak perlu khawatir terhadap skuad Belgia. Di sana masih ada De Bruyne, Tielemans, dan Amadou Onana, yang bisa diandalkan di lini tengah. Kemudian sektor depan bisa ditempati Jérémy Doku, Dodi Lukebakio, dan Loïs Openda.

Timnas Israel bisa mengandalkan kepemimpinan kapten Eli Dasa. Pemain lain yang berlaga di kompetisi Eropa, seperti Denny Gropper (Ludogorets Razgrad), Oscar Gloukh (Salzburg), Mohammad Abu Fani (Ferencváros), Ramzi Safouri (Antalyaspor), serta Manor Solomon (Leeds United), juga dapat diandalkan oleh pelatih Ran Ben Shimon.

Belgia (4-2-3-1): Koen Casteels; Timothy Castagne, Wout Faes, Zeno Debast, Arthur Theate; Amadou Onana, Youri Tielemans; Kevin De Bruyne, Jérémy Doku, Dodi Lukebakio; Loïs Openda. Pelatih: Domenico Tedesco

Israel (4-3-3): Yoav Gerafi; Eli Dasa, Idan Nachmias, Raz Shlomo, Denny Gropper; Neta Lavi, Dor Peretz, Mohammad Abu Fani; Oscar Gloukh, Manor Solomon, Tai Baribo. Pelatih: Ran Ben Shimon

Rekor Head to Head (H2H) Belgia vs Israel

Belgia diprediksi dapat melanjutkan dominasi mereka atas Israel. Dari total 7 kali pertemuan, Israel hanya bisa menang 1 kali atas Belgia, dan itu terjadi dalam laga uji coba pada 1978 silam.

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Belgia vs Israel:

13-10-2015: Belgia vs Israel 3-1 (Kualifikasi EURO 2016)

31-03-2015: Israel vs Belgia 0-1 (Kualifikasi EURO 2016)

19-01-1988: Israel vs Belgia 2-3 (Friendly Match)

15-11-1978: Israel vs Belgia 1-0 (Friendly Match)

10-01-1968: Israel vs Belgia 0-1 (Friendly Match)

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Belgia:

01-07-2024: Prancis vs Belgia 1-0 (EURO)

26-06-2024: Ukraina vs Belgia 0-0 (EURO)

23-06-2024: Belgia vs Rumania 2-0 (EURO)

17-06-2024: Belgia vs Slovakia 0-1 (EURO)

09-06-2024: Belgia vs Luksemburg 3-0 (Friendly Match)

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Israel:

11-06-2024: Belarusia vs Israel 0-4 (Friendly Match)

08-06-2024: Hungaria vs Israel 3-0 (Friendly Match)

22-03-2024: Israel vs Islandia 1-4 (Kualifikasi EURO 2024)

22-11-2023: Andorra vs Israel 0-2 (Kualifikasi EURO 2024)

19-11-2023: Israel vs Rumania 1-2 (Kualifikasi EURO 2024)

Live Score Belgia vs Israel di UNL 2024/2025

Pertandingan UEFA Nations League 2024/2025 antara Belgia vs Israel di Stadion Nagyerdei, Debrecen, Hungaria, bisa diikuti via live score UEFA, pada Sabtu, 7 September 2024, mulai pukul 01.45 WIB.

Link Live Score Belgia vs Israel: UEFA

Baca juga artikel terkait UEFA NATIONS LEAGUE atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama