tirto.id - Pengumuman Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) tahun 2022 dan daftar 20 Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang menerima Kartu Indonesia Pintar (KIP) terbanyak telah diumumkan melalui konferensi pers LTMPT Selasa, (29/3/2022).
Pendaftaran akun KIP Kuliah sendiri telah digelar sejak 2 Februari 2022 dan akan ditutup pada 31 Oktober 2022 mendatang. Siswa/siswi yang berminat mendaftar dapat melakukannya secara online melalui link https://kip-kuliah.kemdikbud.go.id/.
Program KIP Kuliah Merdeka merupakan salah satu bantuan dari pemerintah untuk memberi kesempatan siswa/siswi yang lulus SNMPN, SNMPTN, SBMPN, Seleksi Mandiri PTN/PTS untuk memperoleh bantuan pendidikan dan subsidi biaya hidup.
Untuk tahun 2022 ini, pendaftar pelamar dengan KIP Kuliah adalah sebanyak 151.514 pelamar. Sedangkan jumlah yang diterima dari pelamar KIP Kuliah hanya 35.570 pelamar saja.
PTN yang paling banyak menerima KIP Kuliah tahun 2022 adalah Universitas Negeri Padang dengan jumlah 1.379.
Daftar 20 PTN terbanyak penerima KIP Kuliah tahun 2022
1. Universitas Negeri Padang (1.379)
2. Universitas Lampung (1.093)
3. Universitas Syah Kuala (1.021)
4. Universitas Sulawesi Barat (899)
5. Universitas Negeri Gorontalo (867)
6. Universitas Pendidikan Indonesia (849)
7. Universitas Negeri Malang (790)
8. Universitas Jambi (779)
9. Universitas Tadulako (754)
10. Universitas Malikusshalih (740)
11. Universitas Haluoleo (700)
12. Universitas Teuku Umar (694)
13. Universitas Negeri Makassar (688)
14. Institut Teknologi Sumatera (683)
15. Universitas Negeri Yogyakarta (675)
16. Universitas Nusa Cendana (641)
17. Universitas Jember (629)
18. Universitas Riau (609)
19. Universitas Palangkaraya (584)
20. Univesitas Hasanuddin (578)
Cara Melihat Pengumuman SNMPTN
Pengumuman SNMPTN 2022 akan dilakukan pada hari Selasa, 29 Maret 2022 pukul 15.00 WIB oleh LTMPT melalui portal resminya. Peserta bisa mengecek pengumuman SNMPTN dengan menggunakan tanggal lahir dan nomor peserta SNMPTN atau login di portal LTMPT.
Apabila web tersebut tidak bisa dibuka, maka alternatif situs lain untuk mengecek hasil SNMPTN dapat dilakukan melalui laman mirror berikut ini. Anda dapat meng-copy, lalu paste pada laman pencari google untuk aksesnya.
https://snmptn.untan.ac.id/
https://snmptn.isbi.ac.id/
https://snmptn.ugm.ac.id/
https://snmptn.its.ac.id/
https://snmptn.unsrat.ac.id/
https://snmptn.uns.ac.id/
https://snmptn.unm.ac.id/
https://snmptn.unej.ac.id/
https://snmptn.unesa.ac.id/
https://snmptn.itk.ac.id/
https://snmptn.unhas.ac.id/
https://snmptn.itb.ac.id/
https://snmptn.unnes.ac.id/
https://snmptn.unsri.ac.id/
https://snmptn.unp.ac.id/
https://snmptn.usu.ac.id/
https://snmptn.unsyiah.ac.id/
https://snmptn.ipb.ac.id/
https://snmptn.unair.ac.id/
https://snmptn.unimal.ac.id/
https://snmptn.unpad.ac.id/
https://snmptn.uny.ac.id/
https://snmptn.unand.ac.id/
https://snmptn.upnjatim.ac.id/
https://snmptn.unram.ac.id/
https://snmptn.untirta.ac.id/
https://snmptn.unsika.ac.id/
https://snmptn.ulm.ac.id/
https://snmptn.undip.ac.id/
https://snmptn.ui.ac.id/
https://snmptn.ut.ac.id/
Cara Cek Pengumuman SNMPTN 2022
1. Login ke salah satu link di atas atau link resmi LTMPT
2. Isi nomor pendaftaran dan tanggal lahir
3. Atau klik link pengumuman-snmptn.ltmpt.ac.id
4. Hasil pengumuman SNMPTN akan muncul di page yang diakses.
Nomor pendaftaran SNMPTN dapat dilihat di kartu registrasi yang diunduh peserta saat menyelesaikan tahapan pendaftaran SNMPTN.
Penulis: Cicik Novita
Editor: Yulaika Ramadhani