Menuju konten utama

Nonton Tempest Episode 4-5 Sub Indo dan Spoilernya

Nonton Tempest episode 4-5 sub Indo: cek spoiler, jadwal tayang, & spoiler eps terbaru kisah Mun Ju dan San Ho dalam mengungkap konspirasi pengeboman.

Nonton Tempest Episode 4-5 Sub Indo dan Spoilernya
Jun Ji-Hyun dan Kang Dong Won dalam drama korea "Tempest". ANTARA/Imdb

tirto.id - Nonton Tempest episode 4 dan 5 lengkap dengan takarir (subtitle) bahasa Indonesia dapat dilakukan mulai pada Rabu, 17 September 2025 via platform streaming Disney Hotstar. Romansa kriminal terbaru ini dibintangi oleh duo Chungmuro yakni Jun Ji Hyun dan Kang Dong Won dengan mengusung tema spionase politik. Bagaimana kelanjutan aliansi mereka dalam mengungkap kebenaran di balik tewasnya Jang Jun Ik?

Tempest atau Polar Star punya judul asli Bukgeukseong. Drama ini digarap oleh Imaginus, Showrunners, Studio AA, dan Seoul Action School, bersama dengan Skydance asal Amerika.

Alur cerita Tempest dibesut oleh kolaborasi sutradara Kim Hee Won dan Heo Myung Haeng, sedangkan skenarionya ditulis Jung Seo Kyung. Episode perdana drama ini mulai tayang pada 10 September 2025.

Kisah Tempest berfokus pada sosok Seo Mun Ju, seorang diplomat profesional yang memiliki reputasi kuat dalam kancah internasional. Ia yang pernah menjabat sebagai duta besar Korea Selatan di PBB, kini dipercaya untuk mengungkap insiden besar.

Mun Ju, dengan pengalaman terlatihnya, membuatnya ditunjuk untuk mengusut manuver politik yang melibatkan Korea Selatan dan Korea Utara. Ia harus mengungkap kebenaran di balik sebuah tragedi pembunuhan terhadap Jang Jun Ik.

Namun, dalam misi ini, Mun Ju tak sendirian. Ia didampingi oleh agen misterius mantan prajurit elite, yakni Baek San Ho. Hanya saja sosok itu akan beroperasi dalam bayang-bayang. Mereka bersama-sama akan mempertaruhkan segalanya demi mengungkap kebenaran yang dirahasiakan secara sistematis.

Tempest dihuni oleh banyak figur papan atas, dengan perpaduan Chungmuro dengan Hollywood. Sosok Seo Mun Ju sebagai peran utama dibintangi oleh Jun Ji Hyun alias Gianna Jun, yang telah memenangkan sebanyak 9 penghargaan multinasional hingga internasional setelah dinominasikan 19 kali.

Untuk karakter sidekick, dibintangi oleh Kang Dong Won yang berperan sebagai Baek San Ho. Selain itu juga hadir darah Hollywood, yakni John Cho, yang dipercaya memerankan karakter Anderson Miller sebagai Wakil Menteri Luar Negeri AS.

Drama ini direncanakan menayangkan total 9 episode di Disney Hotstar dan Hulu. Episode terbaru Tempest hadir setiap Rabu, mulai 10 September hingga 1 Oktober 2025.

Berikut barisan bintang Internasional yang beradu akting dalam drama Tempest.

Jun Ji Hyun (Gianna Jun) sebagai Seo Mun Ju

Kang Dong Won sebagai Baek San Ho

John Cho sebagai Anderson Miller

Park Hae Joon sebagai Jang Jun Ik

Lee Mi Sook sebagai Im Ok Seon, Pengusaha besar

Kim Hae Sook sebagai Chae Gyeong Sin, Sang Presiden

Yoo Jae Myung sebagai Yoo Un Hak, Kepala Intelijen

Oh Jung Se sebagai Jang Jun Sang, Jaksa

Lee Sang Hee sebagai Yeo Mi Ji, Ajudan Mun Ju

Joo Jong Hyuk sebagai Park Chang Hui, Ajudan Jun Ik

Won Ji An sebagai Kang Han Na

Jadwal Tayang Tempest Per Episode

DramaTempest memproduksi total sebanyak 9 episode yang masing-masing berdurasi selama 60 menit. Episode terbaru drakor ini akan dirilis secara bertahap tiap pekan pada setiap Rabu, yang ditayangkan mulai 10 September hingga 1 Oktober 2025.

Tempest telah menayangkan langsung 3 episode awal sekaligus pada Rabu, 10 September. Dalam jadwal tayang berikutnya, akan ada update 2 episode tiap hari yang dimulai dari episode 4 hingga kisah pemungkas pada 1 Oktober 2025.

Berikut detail jadwal perilisan seluruh episode drakor /Tempest.

Episode 1 - 3: 10 September 2025

Episode 4 & 5: 17 September 2025

Episode 6 & 7: 24 September 2025

Episode 8 & 9: 1 Oktober 2025

Drama Tempest

Drama Tempest. foto/asianwiki

Spoiler Tempest Episode 4-5

DramaTempest telah berjalan hingga episode 3. Dalam episode terbaru ini, Seo Mun Ju mulai menjalankan kampanye. Beberapa saat sebelumnya, Mun Ju telah mencalonkan diri sebagai presiden dan mewakili partai New Republic.

Mun Ju mengajak orang-orang yang dipercayai untuk bergabung. Ia juga menunjuk Yeo Mi Ji sebagai manajer kampanye untuk mempromosikan dirinya kepada publik.

Perjuangan Mun Ju dalam meningkatkan dukungan berjalan lancar. Terutama, setelah fotonya dalam tragedi penembakan di sebuah gereja, viral. Foto itu menunjukkan Mun Ju yang rela berkorban untuk melindungi kandidat presiden bernama Jang Jun Ik. Mun Ju secara sigap langsung menerobos kerumunan massa demi menghalangi peluru yang menuju Jun Ik.

Seiring foto Mun Ju viral, popularitasnya kian melonjak. Ia semakin bersemangat untuk mengumumkan pencalonannya.

Selang beberapa hari, Mun Ju mendapatkan informasi bahwa beberapa orang Amerika telah tiba di Seoul sebelum kampanye. Ternyata, mereka bertujuan untuk menciptakan kekacauan. Episode ini ditutup dengan kemunculan kapal selam ke permukaan sembari mengirimkan rudal ke langit.

Dalam Tempest episode selanjutnya, Mun Ju akan mulai menunjukkan keahliannya dalam mengatasi konflik baru. Sejumlah gerombolan dari Amerika yang datang ke Seoul, ternyata tentara bayaran Amerika. Di antara mereka, ada spesialis bom.

Di sisi lain, Baek San Ho sudah terlebih dahulu mengetahui pergerakan mencurigakan gerombolan Amerika itu. Sejak awal, ia membuntuti mereka hingga masuk dalam suatu kereta di Seoul.

Sambil mengamati para gerombolan Amerika, San Ho sekaligus langsung menghubungi Mun Ju. Setelah itu, ia mengobservasi kereta tersebut. Benar saja, ia menemukan bahan peledak yang tersembunyi di sebuah kursi.

Mun Ju akhirnya sampai bersama satuan polisi yang langsung melakukan tindakan evakuasi. Saat itulah, Mun Ju melihat San Ho dan langsung mendatanginya.

Mun ju menyadari situasi San Ho yang sangat terdesak, dan memintanya untuk bertahan. Namun, detik hitungan mundur sudah tiba pada menit terakhir, San Ho memilih untuk melompat berlindung di rak bagasi dan terluka. Beruntungnya, ia masih hidup.

Setelah beberapa hari, Mun Ju menemukan bukti penting terkait dalang di balik tragedi bom tersebut. Para konspirator mengetahui hal ini. Dengan demikian, tekanan besar akan dialami Mun Ju yang hendak mengungkap kebenaran.

Dalam file yang dibawa oleh Mun Ju, terdapat sejumlah nama besar yang terlibat rencana pengeboman itu. Hal ini akan menyeret Anderson Miller dan Im Ok Seon dalam target penyelidikan.

Lantas, bagaimana kelanjutan aksi Mun ju dan San Ho dalam mencari dalang di balik tragedi bom di Seoul? Apa langkah yang dipilih Mun Ju, sosok dengan reputasi kuat di komunitas internasional, dalam mengatasi konspirasi ini?

Link Nonton Tempest Sub Indo

NontonTempest episode 4 dan 5 dengan takarir (subtitle) bahasa Indonesia, dapat dilakukan via streaming di platform Disney Hotstar pada Rabu, 17 September 2025. Anda dapat menyaksikan kisah kombinasi sosok mumpuni dalam memecahkan konspirasi pembunuhan ini melalui tautan berikut.

Link Nonton Tempest episode 4 dan 5 Sub Indo di Disney Hotstar

Selain Tempest, Anda dapat mengikuti artikel rekomendasi drama Korea terbaru yang disajikan oleh Tirto.id melalui tautan berikut ini.

Baca juga artikel terkait DRAKOR atau tulisan lainnya dari Amir Sofyan Satria

tirto.id - Film
Kontributor: Amir Sofyan Satria
Penulis: Amir Sofyan Satria
Editor: Fitra Firdaus