tirto.id - Drama Thailand bertajuk Home School memasuki episode 9 dan 10 pada pekan ini. Jika tidak ada perubahan jam tayang, episode 9-10 Home School akan disiarkan pada tanggal 7 Juli 2023.
Drama garapan sutradara Fon Kanittha Kwunyoo ini ditulis skenarionya oleh Lalil Kittitanaphan, Nichaphat Buranadilok, dan Naphat Chitveerapat.
Drama bergenre misteri thriller ini dikemas menjadi 18 episode yang episode pertamanya telah ditayangkan pada 9 Juni 2023. Jika tidak ada perubahan jadwal, Home School akan menayangkan episode terakhirnya pada 4 Agustus 2023.
Spoiler Episode 9-10
Sinopsis Home School menceritakan tentang kisah sebuah sekolah aneh bernama Home School. Sekolah itu merupakan boarding school yang berada di tengah hutan dan jauh dari keramaian.
Setiap tiga tahun sekali, sekolah ini memilih siswa baru yang memenuhi kriteria mereka. Anehnya, setiap angkatan tidak boleh lebih dari tiga belas siswa. Para siswa menghabiskan waktu selama tiga tahun di sekolah dengan kurikulum yang jauh berbeda dengan sekolah umum lainnya.
Tentu saja dengan berbagai fasilitasnya yang mewah, sekolah ini dikhususkan bagi anak orang-orang berada. Namun sayangnya, Home School ini lebih mirip dengan penjara daripada sekolah lantaran peraturan yang ketat dan letak sekolah yang terpencil.
Spoiler Home School episode 9, Maki telah sadar bahwa ada yang aneh dengan sikap Hugo dan Jingjai. Hal itu ia yakini setelah melihat mereka keluar dari ruang hukuman.
Jingjai terlihat lebih sering melamun dan selalu berhalusinasi. Begitupun dengan Hugo yang mulai bertingkah aneh. Master Yani juga tampak mengkhawatirkan Master Deluxe.
Sementara itu, spoiler Home School episode 10, melanjutkan permainan untuk menguji kemampuan murid GEN6. Berbeda dengan sebelumnya, permainan kali ini diarahkan oleh Master Champ.
Tantangan pertama yang harus dilakukan para murid GEN6 adalah bertarung. Episode 10 menunjukkan Master Champ memilih Mok dan Mek untuk duel. Semua murid tentu bingung dengan situasi yang terjadi.
Mok dan Mek pada awalnya tidak mau melakukan tantangan tersebut lantaran mereka adalah saudara kembar. Tapi Master Champ berhasil mendesak mereka dan pada akhirnya mereka berkelahi.
Nai yang tidak tahan dengan sikap Master Champ, langsung emosi dan memukul Master Champ agar menghentikan tantangan konyolnya itu.
Link Streaming Nonton Sub Indo
Untuk menyaksikan drama ThailandHome School dengan subtitle Bahasa Indonesia, Anda bisa berlangganan platform streaming seperti Prime Video, VIU, atau Vidio terlebih dahulu.
Biaya berlangganan Prime Video mulai dari Rp59.000 per bulan. Sedangkan untuk biaya berlangganan platform Vidio, Anda dikenakan biaya mulai dari Rp39.000 per bulan, sementara VIU Premium mulai dari Rp33.000 per bulan.
Berikut merupakan link untuk menonton Home School dengan subtitle Bahasa Indonesia di platform Prime Video, VIU, dan Vidio:
LINK NONTON HOME SCHOOL DI PRIME VIDEO
Penulis: Robiatul Kamelia
Editor: Yantina Debora