Menuju konten utama

Nonton Series Etoile Sub Indo, Sinopsis, dan Link Streaming

Nonton Series Etoile sub Indo: link streaming tayang di mana? Cek sinopsis series tentang balet ini dan daftar cast (pemain) yang diisi oleh Luke Kirby.

Nonton Series Etoile Sub Indo, Sinopsis, dan Link Streaming
Series Etoile. foto/imdb

tirto.id - Nonton series Etoile dengan takarir (subtitle) bahasa Indonesia tersedia melalui platform Prime Video. Series yang memiliki latar kisah dunia balet dan para balerina yang menarikan gerakan tari indah ini sudah tayang sejak Kamis, 24 April 2025.

Etoile adalah karya terbaru dua sineas yang juga sepasang suami istri, Daniel Palladino dan Amy Sherman-Palladino. Keduanya telah bekerja bersama sebagai sutradara pada serial Gilmore Girls (2001-2006) dan The Marvelous Mrs Maisel (2017-2023) yang berjumlah ratusan episode.

Etoile mengusung genre drama komedi dibalut keindahan gerakan balet para penarinya yang bertalenta. Ini tidak terlepas dari para aktor dan aktris yang terlibat. Mereka yang didapuk sebagai pemeran utama adalah Luke Kirby (sebagai Jack McMillan), Charlotte Gainsbourg (sebagai Genevieve Lavigne), juga Lamay Zhang, Yanic Truesdale, John Lam, hingga Ivan du Pontavice.

Prime Video mengemas Etoile menjadi dua season, dengan setiap musim memiliki 8 episode. Seluruh episode telah ditayangkan serentak pada Kamis 24 April 2025.

Sinopsis Serial Etoile dan Fakta Menariknya

Kisah Etoile berawal dari merosotnya minat penonton untuk menyaksikan pertunjukkan balet yang digelar oleh dua perusahaan balet ternama, Metropolitan Ballet Theatre di New York, juga Le Ballet National di Paris.

Kursi-kursi di gedung pertunjukan balet semakin banyak yang kosong. Hal itu memicu kecemasan pimpinan perusahaan. Terutama karena ancaman bangkrut terkait sulitnya mendongkrak penjualan tiket. Demi meningkatkan lagi gairah pecinta balet datang ke gedung pertunjukkan, Metropolitan Ballet Theatre da Le Ballet National membuat rencana kolaborasi.

Kedua perusahaan balet itu memutuskan untuk melakukan pertukaran sejumlah penari paling populer dari kedua pihak. Dengan demikian, ada wajah baru di masing-masing gedung pertunjukan. Nantinya, durasi pertukaran tersebut berlangsung setahun, sampai kedua perusahaan mampu memperbaiki kondisi keuangannya.

Namun, tiba-tiba muncul wabah membuat usaha tersebut kembali terkendala. Para penari juga tidak selalu mendukung keputusan pimpinan. Lalu apakah strategi ini bisa berhasil menyelamatkan kedua tempat tersebut dari kebangkrutan?

Fakta-fakta Menarik Serial Etoile

Terdapat sejumlah fakta menarik seputar serial Etoile. Berikut beberapa di antaranya:

1. Dirilis Bersamaan dengan 25 Tahun Gilmore Girls

Gilmore Girls adalah serial yang juga disutradarai oleh Sherman-Palladino. Sama-sama mengangkat kisah dengan latar belakang balet, Etoile dirilis tepat pada hari jadi ke-25 serial tersebut.

2. Pemeran Utama Luke Kirby adalah Pemenang Primetime Emmy Award

Luke Kirby adalah pemenang penghargaan Primetime Emmy Award dalam serial drama komedi The Marvelous Mrs Maisel (2019).

3. Etoile menyajikan Tarian Indah Para Balerina

Selain konflik yang disajikan dalam serial ini, Etoile juga memberikan pertunjukan tarian yang indah dengan gerakan balet profesional yang memanjakan mata.

4. Mengambil Latar Waktu Tahun 1950-an

Tahun 1950-an menjadi setting waktu dalam Etoile, kala balet sedang berjaya dan menjadi pusat pertunjukkan di gedung teater.

Link Nonton Etoile Sub Indo

Untuk menyaksikan serial Etoile dengan subtitle bahasa Indonesia, pastikan untuk menjadi pelanggan dan membeli paket menonton yang tersedia di platform streaming Prime Video.

Berikut adalah tautan yang dapat menjadi akses Anda menyaksikan keindahan dunia balet dan intrik yang menyelimuti serial Etoile.

Link Nonton Etoile Sub Indo

Baca juga artikel terkait SERIES atau tulisan lainnya dari Cicik Novita

Kontributor: Cicik Novita
Penulis: Cicik Novita
Editor: Fitra Firdaus