Menuju konten utama

Nonton Queen Mantis Episode 1-2 Sub Indo dan Spoilernya

Nonton Queen Mantis episode 1-2 sub Indo, kisah anak yang polisi dan ibu yang pembunuh. Cek jadwal tayang, spoiler, dan link streaming eps terbaru.

Nonton Queen Mantis Episode 1-2 Sub Indo dan Spoilernya
Poster drakor Queen Mantis. FOTO/IMDB

tirto.id - Drama Korea Queen Mantis episode 1 dan 2 akan tayang di jaringan SBS pada Jumat-Sabtu, 5-6 September 2025. Drakor terbaru bergenre misteri kriminal nan unik ini juga bisa ditonton lengkap dengan takarir (subtitle) bahasa Indonesia via platform streaming Netflix.

Queen Mantis atau Mantis: Murderer's Outing punya judul asli Samagwi: Salinjaui Oechul. Drama ini digarap oleh rumah produksi Studio S Co, Ltd bersama Mega Monster dan Merry Christmas.

Alur cerita Queen Mantis dibesut oleh sutradara Byun Young Joo, sedangkan skenarionya ditulis Lee Young Jong. Drakor terbaru ini dapat disebut sebagai La Mante versi Korea Selatan. Pasalnya, plotnya mirip dengan drama Perancis La Mante garapan Alexandre Laurent yang tayang pada 2017.

Fiksi kriminal yang juga berjudul Mantis: Murderer's Outing ini mengisahkan kerja sama tidak biasa antara detektif kepolisian Cha Soo Yeol dan sang ibunda Jung Yi Shin yang merupakan sang Mantis. Mantis memiliki jejak kasus pembunuhan berantai 5 pria tanpa belas kasihan yang berakhir di lapas.

Berselang 20 tahun, Yi Shin direkrut pihak kepolisian wilayah Jeonnam dalam reintegrasi khusus. Soo Yeol yang amat membenci ibunya sendiri, terpaksa harus bermitra dalam memecahkan kasus pembunuhan baru bermotif Copycat yang meniru metode terdahulu sang mantis. Soo Yei bekerja dengan panduan Kim Na Hee, detektif senior.

Seiring dengan penyelidikan kasus pembunuhan ini, terlihat ikatan kuat antara Yi Sin dan Soo Yeol yang tidak dapat dielakkan. Ibu dan anak ini menunjukkan kemistri dan kekompakan, yang dibalut kasih sayang yang ditutup-tutupi.

Queen Mantis menampilkan Go Hyun Jung sebagai Jung Yi Sin alias sang Mantis dan Jang Dong Yoon sebagai Cha Soo Yeol.

Selain itu, drama ini juga menghadirkan Cho Seong Ha, sebagai kepala Choi Jung Ho dari unit kepolisian Jeonnam. Dialah yang memerintahkan kerjasama sang Mantis dengan putranya. Ada pula Kim Ji Hyun alias Lee EL yang memerankan Kim Na Hee. Karakter ini bertugas sebagai detektif senior yang memandu Jung Ho.

Queen Mantis memproduksi total 8 episode, yang tiap episodenya berdurasi 70 menit. Thriller padat ini dijadwalkan tayang secara bertahap mulai dari 5 September 2025 hingga 27 September 2025, dengan meluncurkan 2 episode sekaligus setiap pekan pada Jumat dan Sabtu.

Berikut kumpulan artis berbakat Negeri Gingseng yang membintangi drama Queen Mantis.

  • Go Hyun Jung sebagai Jung Yi Sin, Sang Mantis
  • Jang Dong Yoon sebagai Cha Soo Yeol, Putra Sang Mantis
  • Cho Seong Ha sebagai Choi Joong Ho, Pimpinan kepolisian
  • Kim Ji Hyun (Lee El) sebagai Kim Na Hee, Detektif Senior
  • Kim Bo Ra sebagai Lee Jung Yeon
  • Han Si Ah sebagai Eun Ae

Spoiler Queen Mantis Episode 1 dan 2

DramaQueen Mantis mengisahkan kerja sama penyelidikan oleh Cha Soo Yeol dan sang ibunda Jung Yi Shin sang Mantis. Keduanya yang memiliki masa lalu kelam, terpaksa mengesampingkan perselisihan untuk bersatu dalam memecahkan kasus pembunuhan baru. Kasus ini meniru kejahatan sang Mantis 20 tahun lalu.

Queen Mantis telah menampilkan cuplikan teaser episode perdananya. Ini diawali dengan kilas balik tragedi pembunuhan lima pria yang dilancarkan oleh sang Mantis.

Tampak Jung Yi Shin dengan ekspresi dingin, melakukan pembunuhan dalam senyap. Para korbannya tersebut dieksekusi dengan cara yang tidak pernah terbayangkan pada umumnya, mereka satu per satu mendadak tewas secara sadis.

Setelah memperlihatkan kelamnya masa lalu Yi Shin, terungkap pula motif dasar pemicu tindakan kejam ini. Dalam refleksi yang sangat singkat, tampak sang Mantis alias Yi Shin memiliki masalah psikologis.

Kisah Queen Mantis dibuka kala Cha Soo Yeol baru terbangun dari tidurnya, lantas seketika mendapatkan kabar di ponselnya yang berasal dari kantornya di kepolisian Jeonnam. Telah terjadi tragedi buruk, dan Soo Yeol harus bergegas dalam gelap malam.

Terjadi pembunuhan. Di TKP, terdapat mayat yang kondisinya mengenaskan dengan luka parah dan berlumuran darah. Tak ayal, pihak kepolisian mesti bertindak. Mereka lantas mempertemukan Soo Yeol dengan sang ibu, Sang Mantis, untuk memecahkan kasus tadi, yang mirip dengan kasus yang dilakukan Yi Shin 2 dasawarsa lalu.

Bagaimana kelanjutan pertemuan antara Jung Yi Shin sang Mantis dengan putranya Cha Soo Yeol? Apakah mereka bisa bekerjasama untuk memecahkan kasus pembunuhan baru yang meniru tragedi Yi Shin terdahulu?

Nonton Queen Mantis Episode 1 dan 2

NontonQueen Mantis episode 1 dan 2 dengan takarir (subtitle) bahasa Indonesia, dapat dilakukan via streaming di platform Netflix pada Jumat, 5 September 2025 dan Sabtu, 6 September 2025.

Anda dapat menyaksikan kisah kombinasi ibu dan anak nan unik dalam memecahkan kasus pembunuhan ini melalui tautan berikut.

Nonton Queen Mantis Sub Indo di Netflix

Selain Queen Mantis, Anda dapat mengikuti artikel rekomendasi drama Korea terbaru yang disajikan oleh Tirto.id melalui tautan berikut ini.

Baca juga artikel terkait DRAKOR atau tulisan lainnya dari Amir Sofyan Satria

tirto.id - Film
Kontributor: Amir Sofyan Satria
Penulis: Amir Sofyan Satria
Editor: Fitra Firdaus