tirto.id - Nonton episode 9 dan 10 drama korea (drakor) Ms. Incognito dapat dilakukan sesuai jadwal rilis pada Senin-Selasa, 28 Oktober 2025. Dalam episode terbaru ini, apakah siapa sebenarnya sosok Gil Ho-se bakal terungkap?
Drakor Ms. Incognito merupakan drakor yang tayang via saluran ENA di Korea Selatan. Di Indonesia, drama ini dipublikasikan di Vidio mulai 29 September 2025 lalu.
Ms. Incognito menampilkan Jeon Yeo-been dan Jung Jin-young dengan karakter yang sama uniknya. Jeon Yeo-been memerankan karakter Kim Young-ran, seorang pengawal perempuan. Dia terlibat kontrak pernikahan dengan seorang chaebol atau konglomerat sakit keras.
Di sisi lain, Jung Jin-young memerankan karakter Jeon Dong-min, seorang ayah tunggal yang membesarkan anak sambil mengelola perkebunan stroberi. Pertemuan antara Dong-min dan Young-ran dalam drakor ini disebut-sebut memicu ketegangan emosional.
Berapa Episode Ms. Incognito?
Disutradarai oleh Yoo Kwan-mo dan ditulis oleh Hyun Kyu-ri, drakor Ms. Incognito bakal memiliki 12 episode. Episode terbarunya tayang setiap Senin dan Selasa atau 22 episode setiap pekan.
Tayang sejak 29 September 2025, kini Ms. Incognito mencapai 8 episode. Kemudian, episode 9 dan 10 rilis pekan ini. Episode 9 Ms. Incognito akan rilis pada Senin, 27 Oktober 2025 sekitar pukul 20.00 WIB atau 22.00 KST. Selang sehari, episode 10 dipublikasikan Selasa (28/10).
Dengan pekan ini Ms. Incognito mencapai episode ke-10, drakor terbaru akan berakhir pada 4 November 2025 mendatang atau pekan depan.
SpoilerMs. Incognito Episode 9-10
Pada episode sebelumnya (episode 8), Ms. Incognito dimulai dengan Mi-seon yang memperkenalkan para orang tua dan guru kepada sopir TK baru, Pak Gil Ho-se. Dia mengungkapkan bahwa sopir tersebut akan mengantar dan menjemput siswa dan guru di TK.
Kemudian, Young-ran meminta untuk memeriksa resume Gil Ho-se untuk melakukan pemeriksaan latar belakang. Pada saat bersamaan, Sung-tae mempekerjakan sekelompok buruh yang tiba di kota.
Young-ran pada hari itu mengantar para siswa pulang dan melihat seorang buruh baru, Lee Se-joon. Ho-se pun mengantar Ju-won dan Young-ran (yang sedang menyamar sebagai Bu Se-mi) sebelum pulang sendiri.
Salah satu adegan yakni ketika penduduk Desa Muchang bersiap untuk festival antardesa. Di sana, tim berkompetisi dan mengakhiri hari dengan pesta.
Sementara itu, Lee Don menelepon Young-ran untuk memberitahu catatan kriminal Ho-se. Malam itu juga, Young-ran mengundang Ho-se ke rumahnya untuk menjebaknya.
Ho-se kemudian tiba di rumah Young-ran dengan sekaleng bahan bakar. Seketika Young-ran menodongkan pistol ke lehernya, tapi dengan cekataan Ho-se melucuti senjatanya dan menyerang. Ho-se mengikatnya ke kursi dan menyiramnya dengan bahan bakar. Namun, Ho-se dia hendak membakar Young-ran, Hye-ji menyerbu masuk dan membuatnya pingsan.
Dia mencoba membebaskan Young-ran, tapi Ho-se terbangun dan menusuknya. Episode 8 pun berakhir dengan Ho-se mengarahkan pistol ke kepala Young-ran, lalu suara tembakan terdengar di kejauhan.
Nantinya, di episode 9 ini kemungkinan akan terbongkar siapakah sosok Gil Ho-se dan ada urusan apa dia menjadi sopir. Kecurigaan Young-ran pun akan terkuak di episode yang akan tayang 27 Oktober 2025 ini.
Link Nonton Ms. Incognito Episode 9-10 Sub Indo
Penggemar drakor dan penonton Ms. Incognito dapat menyaksikan kelanjutan cerita dengan menontonnya di platform streaming. Penonton Indonesia dapat menonton Ms. Incognito di Vidio dengan terjemahan bahasa Indonesia (sub Indo).
Berikut ini link nonton Ms. Incognito episode 9 dan 10 dalam sub Indo:
Link Nonton Ms. Incognito episode 9-10 Sub Indo
Pembaca yang ingin membaca artikel rekomendasi Tirto.id terkait drama korea dapat mengakses tautan berikut.
Penulis: Umu Hana Amini
Editor: Fitra Firdaus
Masuk tirto.id


































