tirto.id - Netflix menghadirkan tayangan terbaru yang mampu menggugah emosional pemirsanya melalui film His Three Daughters. Film ini sudah tersedia daftar putarnya semenjak 20 September 2024.
Cerita film tersebut mengenai kondisi sebuah keluarga jelang dan setelah masa berkabung. Di dalamnya bergabung tiga wanita bersaudara yang berkumpul kembali untuk merawat ayah mereka yang sedang kritis.
Dalam konflik yang sesekali terjadi di antara mereka, ketiga menyatu kembali dalam rasa sayang dan cinta terutama ketika ayahnya harus meninggal dunia.
Karakter ketiga perempuan tersebut diperankan oleh Carrie Coon, Elizabeth Olsen, dan Natasha Lyonne. Para aktris tersebut mampu membangun chemistry di antara mereka sehingga membuat penokohannya lebih hidup.
"Kami bertiga adalah wanita yang sangat terbuka tentang siapa diri kami. Kami berlatih selama seminggu, yang memungkinkan kami untuk saling mengenal dengan cara yang berbeda," kata Olsen dikutip Tudum Netflix.
Tata adegan film His Three Daughters mendapatkan arahan dari sutradara Azazel Jacobs, termasuk untuk pernaskahannya. Azazel sebelumnya terkenal lewat karyanya yaitu film French Exit.
Penggarapan sinema tersebut dilakukan di sebuah apartemen yang terletak di Manhattan dan dikerjakan dengan jumlah kru sedikit. Alur ceritanya dapat disaksikan dalam durasi 1 jam 44 menit.
Sinopsis Film His ThreeDaughters
Film His Three Daughters menceritakan sebuah keluarga yang kembali hidup bersama pada sebuah apartemen di New York.
Anak-anak yang semula terpisah karena menjalani kehidupannya masing-masing, akhirnya berada di satu tempat kembali demi orang tua mereka. Sang ayah mengalami sakit berat yang membuatnya berada di fase kritis dalam hidupnya.
Ketiga anak perempuan tersebut adalah Katie, Rachel, dan Christina. Selama ini hanya Rachel yang menemani ayahnya untuk bertahan hidup selama beberapa tahun terakhir. Saat sang ayah kritis, Katie dan Christina ikut berkumpul agar ayah mereka merasakan kebersamaan bersama keluarganya.
Saat Katie, Rachel, dan Christina bersama, mereka lalu saling berbagi cerita hidup yang dialaminya masing-masing.
Alhasil ketiganya jadi saling memahami berbagai hal yang telah dialami saudara mereka masing-masing. Rasa simpati dan empati mulai dirasakannya.
Katie diketahui selama ini cukup sibuk untuk mengurusi anaknya yang mulai beranjak remaja. Ada pun Christina menjadi ibu muda dan kini ia harus meninggalkan anaknya untuk kali pertama demi sang ayah.
Ada pun Rachel ternyata tidak sedang baik-baik saja. Ia masih lajang tapi mempunyai hobi berjudi dan menghisap ganja.
Di sela kebersamaan, tidak jarang muncul konflik di antara mereka. Fase naik-turun muncul dalam perjalanan merawat ayah.
Sampai akhirnya , segala perbedaan itu kembali menyatukan jiwa mereka saat melihat sang ayah pada masa akhir kehidupan.
Mereka ingin memberikan kesan membahagiakan di akhir usia ayahnya dan saling menguatkan satu dengan lainnya ketika sosok "cinta pertama mereka" harus meninggalkan dunia.
Link Nonton Film His Three Daughters Sub Indo
Film His Three Daughters sudah bisa dinikmati secara streaming di Netflix. Penonton dapat mengakses aplikasi hingga website Netflix untuk menyaksikannya menggunakan akun premium. Link nontonnya ada di tautan berikut:
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Yandri Daniel Damaledo