tirto.id - Drakor The Good Bad Mother episode 13 dan 14 dijadwalkan akan tayang pekan ini, pada Rabu dan Kamis, 7 Juni dan 8 Juni 2023. Bila tidak ada perubahan jadwal tayang episode final drama ini akan tayang pukul 22.30 waktu Korea.
The Good Bad Mother merupakan drakor yang tayang perdana pada 26 April 2023. Drama ini menampilkan Lee Do Hyun yang sebelumnya telah sukses memerankan karakter Joo Yeo Jeong di The Glory.
Serial drama ini dikerjakan atas arahan sutradara Sim Na Yeon dan skenarionya ditulis Bae Se Young. Di negara asalnya, drakor bergenre komedi kriminal ini tayang melalui saluran televisi JTBC.
The Good Bad Mother mengisahkan tentang Jin Young Soon seorang ibu tunggal yang mengelola peternakan babi. Suaminya mati dibunuh karena menolak peternakan babinya digusur untuk proyek pemerintah.
Young Soon kemudian membesarkan putranya, Kang Ho dengan sangat keras karena tak ingin putranya mengalami hal buruk seperti dirinya. Kang Ho yang dibesarkan dengan keras akhirnya berhasil menjadi jaksa.
Suatu hari, Kang Ho mengalami kecelakaan tak terduga dan kembali seperti anak kecil. Kecelakaan itu berkaitan dengan pelaku pembunuh ayahnya yang telah menjadi orang ternama di Korea.
Young Soon dalam drama ini diperankan oleh Ra Mi Ran. Dia beradu akting dengan Lee Do Hyun sebagai putranya. Sederet aktor kenamaan Korea pun turut membintangi drama ini seperti Ahn Eun Jin (Lee Mi Joo), Yoo In Soo (Bang Sam Sik), Choi Moo Sung (Song Woo Byeok), dan Jung Woong In (Oh Tae Soo).
Drakor The Good Bad Mother dapat disaksikan dengan takarir (subtitle) Bahasa Indonesia melalui layanan streaming Netflix.
Spoiler Drakor The Good Bad Mother Episode 13 dan 14
Drakor The Good Bad Mother episode sebelumnya menceritakan Kang Ho yang akhirnya telah mendapatkan ingatannya kembali. Kabar ini sama menyenangkannya seperti saat Kang Ho kembali bisa berjalan.
Ingatan Kang Ho kembali setelah terjatuh saat terjadi kebakaran di peternakan. Kejadian ini membuat ibu Kang Ho kembali mengingat mendiang suaminya.
Meskipun telah kembali normal seperti layaknya orang berusia 35 tahun, Kang Ho ingin hal tersebut tetap disembunyikan dari semua orang. Pasalnya, ia harus menyelesaikan urusan berbahaya yang menyangkut pelaku pembunuh ayahnya.
Pada episode final ini, Lee Mi Joo dan Bang Sam Sik masih bekerja sama untuk menemui Oh Ha Young, putri Oh Tae Soo. Namun, hal itu tak semudah yang mereka bayangkan.
Meski berhasil menemukan keberadaan Ha Young, rencana mereka tampak kacau. Hal itu memang sangat mungkin terjadi mengingat Mi Joo dan Sam Sik sama-sama “gila”.
Bersamaan dengan itu, Kang Ho akhirnya menyelamatkan kedua teman masa kecilnya itu. Kang Ho juga berhasil menemui Ha Young yang ditahan oleh ayahnya sendiri di rumah sakit.
Kang Ho kemungkinan besar akan menjadi incaran Ketua Song dan Oh Tae Soo. Terlebih jika mereka mendengar kabar bahwa ingatan Kang Ho telah kembali. Oh Tae Soo rela melakukan apa saja termasuk melenyapkan Kang Ho demi tujuannya menjadi orang nomor satu di Korea.
Bersamaan dengan situasi menegangkan ini, hubungan Kang Ho dan Mi Joo kembali membaik. Sebelumnya, Mi Joo telah memahami situasi Kang Ho yang harus meninggalkannya. Kedekatan mereka juga diperkuat setelah Kang Ho mengetahui si kembar adalah anaknya dengan Mi Joo.
Berkaitan dengan hal itu, Sam Sik harus menerima posisi dirinya dalam kehidupan Mi Joo. Namun, hubungan Sam Sik dan Kang Ho saat dewasa ini akan terlihat membaik. Saat remaja dan sebelum Kang Ho kecelakaan, Kang Ho dan Sam Sik tidak berelasi dengan baik.
Selain itu, dalam episode terakhir ini juga akan diceritakan hubungan Kang Ho dan ibunya yang telah membaik. Meski tengah mengalami sakit parah, dia tetap merasa senang karena Kang Ho telah sembuh.
Link Nonton Drakor The Good Bad Mother Sub Indo di Netflix
Drakor The Good Bad Mother dengan takarir Bahasa Indonesia dapat ditonton melalui platform streaming Netflix. Menonton drakor di Netflix dapat dilakukan dengan berlangganan terlebih dahulu. Biaya langganan Netflix dimulai dari Rp54.000 hingga Rp189.000 per bulan.
Berikut ini link nonton drakor The Good Bad Mother di Netflix:
Penulis: Umi Zuhriyah
Editor: Yantina Debora