tirto.id - Memasuki usia 40 tahun ke atas, kebutuhan kulit terhadap nutrisi dari dalam semakin meningkat karena produksi kolagen mulai menurun dan tanda-tanda penuaan seperti kulit kering, keriput, atau flek hitam mulai lebih terlihat.
Tak hanya perawatan dari luar, mengonsumsi merk vitamin kulit untuk usia 40 tahun ke atas menjadi langkah penting untuk menjaga elastisitas, kelembapan, dan kecerahan wajah dari dalam. Selain itu formulanya diformulasikan bisa membantu menjaga kesehatan kulit secara optimal.
Merk Vitamin Kulit untuk Usia 40 Tahun ke Atas
Seiring bertambahnya usia, terutama setelah memasuki usia 40 tahun, kulit mulai kehilangan kelembapan alami dan produksi kolagen menurun secara signifikan. Kondisi ini membuat kulit lebih rentan terhadap keriput, flek hitam, dan tampak kusam jika tidak mendapatkan asupan nutrisi yang cukup.
Oleh karena itu, mengonsumsi vitamin kulit menjadi langkah penting untuk membantu menjaga elastisitas dan kecerahan dari dalam. Berikut ini beberapa merk vitamin kulit untuk usia 40 tahun ke atas yang bisa kamu pertimbangkan.
1. Natur E Advanced
Natur E untuk umur 40 tahun keatas warna apa? warna putih dan hijau, yaitu Natur E Advanced yang merupakan suplemen kulit. Suplemen ini berperan dalam menjaga kesehatan kulit, membantu mempertahankan kekencangan dan elastisitas, sekaligus mengurangi kemunculan garis halus, kerutan, dan flek hitam.Natur E untuk usia 40 tahun keatas ini diperkaya dengan astaxanthin, likopen, serta vitamin E yang berasal dari minyak biji gandum dan minyak biji bunga matahari. Astaxanthin diketahui efektif memperlambat tanda-tanda penuaan, sementara vitamin E berfungsi menjaga kelembapan, melembutkan kulit, serta melindunginya dari kerusakan.
2. Nourish Skin Ultimate
Nourish Skin Ultimate membantu mengurangi flek hitam, menjaga kelembapan kulit, membuat kulit tampak lebih kencang, halus, serta mencegah tanda-tanda penuaan.Kandungan dalam suplemen ini terdiri dari bahan herbal dan vitamin seperti marine protein extract, kolagen, ekstrak biji anggur, serta vitamin E.
Kolagen dan ekstrak biji anggur berperan dalam menjaga elastisitas dan kelembapan kulit, sedangkan vitamin E mendukung kesehatan kulit secara keseluruhan.
3. Ever E 250
Ever E 250 adalah suplemen yang mendukung regenerasi dan kesehatan kulit, sekaligus membantu mencegah penuaan dini dan mencukupi kebutuhan harian vitamin E. Produk ini mengandung vitamin E sebesar 250 IU yang bermanfaat untuk menjaga kelembapan dan menghaluskan kulit.Kapsulnya terbuat dari rumput laut, sehingga cocok untuk kamu yang menjalani pola makan vegetarian.
4. Blackmores Ultimate Radiance Skin
Suplemen dari Blackmores ini mengandung ekstrak green tea, vitamin E, dan kolagen alami. Kombinasi tersebut dipercaya mampu menjaga elastisitas kulit serta mengurangi garis halus dan kerutan dalam waktu sekitar 12 minggu.Kandungan antioksidannya yang tinggi juga membantu melindungi kulit dari kerusakan dari dalam.
5. Nature’s Health Diva II
Nature’s Health Diva II bermanfaat untuk merawat dan memelihara kondisi kulit sekaligus membantu meningkatkan produksi kolagen.Kandungan utamanya adalah methyl sulfonil methane (MSM) yang berperan dalam menjaga kesehatan kulit dan mencegah munculnya tanda penuaan, seperti keriput. Suplemen ini juga dilengkapi elastin yang membantu menjaga kulit tetap kencang dan kenyal.
Penulis: Risa Fajar Kusuma
Editor: Risa Fajar Kusuma & Dhita Koesno
Masuk tirto.id







































