Menuju konten utama

Menebak Kapan Manga One Piece Karya Eiichiro Oda akan Tamat

Kapan manga One Piece berakhir? Dalam wawancara terbaru, Eiichiro Oda menyebut, sekitar 4-5 tahun lagi. Namun, apakah benar?

Menebak Kapan Manga One Piece Karya Eiichiro Oda akan Tamat
Cover Film One Piece. FOTO/wikipedia

tirto.id - Manga One Piece karya Eiichiro Oda diperkirakan akan tamat dalam kurun waktu 4-5 tahun mendatang. Hal ini disampaikan Oda sendiri dalam wawancara dengan grup idola Jepang, ARASHI pada 27 Agustus 2020 lalu. Apakah petualangan Monkey D. Luffy dan Kelompok Topi Jerami benar-benar berakhir pada 2024 atau 2025?

Wawancara Oda dengan ARASHI ini kemudian diterjemahkan oleh kolumnis resmi One Piece, Greg Werner melalui akun Twitternya @ochimusha108.

"Oda mengatakan dirinya butuh 4-5 tahun lagi untuk menyelesaikan cerita (One Piece)," tulis Greg.

“Oda mengungkapkan akhir (cerita) sudah ditentukan dan para editor tahu. Editor mengatakan akhir dari serial ini luar biasa,” tambahnya.

Bukan kali ini saja Eiichiro Oda memberikan kala waktu berakhirnya manga One Piece. Pada September 2019, sang mangaka juga menyebutkan rentang waktu 5 tahun untuk melihat usainya petualangan Kelompok Topi Jerami dalam menemukan One Piece, sebuah harta rahasia peninggalan Joy Boy di pulau terakhir, Laugh Tale.

Kesuksesan Manga One Piece

Manga One Piece diserialisasikan di majalah Weekly Shōnen Jump milik Shueisha sejak tanggal 22 Juli 1997. Sejak saat itu hingga Agustus 2020, One Piece sudah memiliki 988 chapter (bab) dan 96 volume (tankobon).

Chapter terbaru One Piece, 989, akan dirilis di Manga Plus Shueisha pada Minggu, 6 September 2020. Sedangkan Volume 97 manga ini, bertajuk "Boku no Baiburu" akan dipublikasikan di Jepang pada 16 September 2020.

Manga One Piece mendapatkan banyak pujian terkait alur cerita, ilustrasi, dan karakterisasi yang dibangun oleh Eiichiro Oda. Selain itu, manga ini juga sukses dari segi penjualan. Berdasarkan data Oricon pada April 2020, manga ini sudah terjual hingga lebih dari 470 juta kopi di seluruh dunia.

Manga One Piece sudah diadaptasi ke dalam serial anime sejak 20 Oktober 1999. Selain itu, hingga 2019, terdapat pula 14 film One Piece yang dirilis. Meskipun kisahnya tergolong non-canon, film-film ini menuai pemasukan melimpah. Dua film termutakhir, Gold (2016) dan Stampede (2019) meraih penghasilan box office kotor di atas 5 miliar yen di Jepang saja.

Sinopsis One Piece

One Piece mengisahkan petualangan Monkey D. Luffy, seorang remaja berusia 19 tahun yang memakan buah iblis Gomu Gomu no Mi sehingga tubuhnya bisa lentur seperti karet. Luffy berniat menemukan One Piece, harta karun yang ditinggalkan oleh sang Raja Bajak Laut, Gol D. Roger.

Dalam mencari harta karun itu, Luffy tidak sendirian. Satu demi satu ia merekrut orang untuk bergabung dalam kelompok bajak lautnya, Kelompok Topi Jerami. Mulai dari Roronoa Zoro sang pendekar pedang, Nami (navigator), Sanji (koki), Usopp, Tony Tony Chopper (dokter), Nico Robin (arkeolog, pembaca poneglyph), Franky (tukang kapal), Brook (musisi), hingga Jinbei (juru kemudi).

Dalam petualangan awal, Kelompok Topi Jerami berhadapan dengan Shichibukai. Setelah time skip, Luffy dan kawan-kawan mencapai New World (Shin Sekai) yang dikuasai oleh Yonko (Empat Kaisar Lautan). Sedikit demi sedikit, mereka semakin dekat dengan One Piece.

Tanda-Tanda One Piece akan Berakhir

Saat ini, One Piece sudah memasuki Arc Wa no Kuni. Di arc ini, beberapa rahasia mulai terungkap. Salah satunya adalah nama pulau terakhir, yang awalnya diperkirakan disebut "Raftel", ternyata disebut "Laugh Tale". Selain itu, mulai ada kisah kilas balik petualangan Bajak Laut Roger pimpinan Gol D. Roger.

Di Wa no Kuni, Monkey D. Luffy akan berhadapan dengan 2 dari total 4 Yonko, yaitu Big Mom (pimpinan Bajak Laut Big Mom) dan Kaido (Gubernur Jenderal Bajak Laut Beasts). Peperangan di Wa no Kuni disebut Oda akan membuat perang puncak di Marineford tampak biasa-biasa saja.

Yang menjadi pertanyaan adalah, apa yang terjadi setelah Arc Wa no Kuni. Jika bisa mengalahkan kedua Yonko, Kelompok Topi Jerami tentu akan memiliki kekuatan sejajar dengan mereka. Tinggal tersisa dua Yonko lagi, yaitu Akagami no Shanks dan Blackbeard (Kurohige) alias Marshall D. Teach yang disebut-sebut sebagai lawan utama kelompok Topi Jerami.

Sementara itu, ayah Monkey D. Luffy, Monkey D. Dragon yang merupakan pimpinan Tentara Revolusi, sudah dalam posisi segera berhadap-hadapan dengan Pemerintah Dunia. Kepala staf Tentara Revolusi, Sabo, terlibat insiden di Reverie, pertemuan para pemimpin negara di Mariejoa.

Belum ada yang tahu insiden apa yang dialami Sabo, tetapi insiden yang juga melibatkan Nefeltari Vivi, putri Kerajaan Alabasta, tampak akan menggiring cerita ke titik akhir pula.

Masih banyak misteri yang belum terungkap dalam One Piece. Kisah Big Mom atau bayangan petualangan Usopp di Elbaf, pertemuan ulang Luffy dan Shanks, masa lalu Zoro, Franky, Brook, dan Nami yang masih buram tampak masih butuh waktu yang lebih panjang daripada 5 tahun.

Terkait hal ini, Greg mengungkapkan pendapatnya, "Tolong pertimbangkan sejarah pernyataan seperti itu (dari Oda) dan bahwa Oda pernah mengatakan (One Piece) sudah berjalan setengahnya pada volume 24 ... kemudian (mengungkapkan hal yang sama) lagi sekitar (volume) 50. Sejak tahun lalu dia juga sudah berkata, 5 tahun (lagi One Piece berakhir)."

Baca juga artikel terkait ONE PIECE atau tulisan lainnya dari Maria Nanda Ayu Saputri

tirto.id - Film
Kontributor: Maria Nanda Ayu Saputri
Penulis: Maria Nanda Ayu Saputri
Editor: Fitra Firdaus