Menuju konten utama

Lirik dan Makna Lagu "Kulepas dengan Ikhlas" Milik Lesti Kejora

Lagu "Kulepas dengan Ikhlas" diciptakan oleh Adibal Sahrul dan ternyata berkaitan dengan kisah pribadi Lesti Kejora.

Lirik dan Makna Lagu
Lesti Kejora. instagram/LestyKejora

tirto.id - Nama Lesti Kejora akhir-akhir ini ramai menjadi perbincangan netizen lantaran kasus KDRT yang dilakukan suaminya Rizky Billar beberapa waktu lalu.

Sebelumnya, nama Lesti Kejora dikenal banyak orang usai dia berhasil menjadi Juara 1 dalam ajang D’Academy 1.

Dengan berbagai karyanya penyanyi asal Cianjur, Jawa Barat ini pun sukses menorehkan berbagai prestasi lainnya di dunia entertainment.

Salah satu karya milik Lesti Kejora yang hingga kini masih menjadi favorit penggemar adalah lagu berjudul "Kulepas dengan Ikhlas" yang dirilis 5 Agustus 2020 lalu tepat pada ulang tahun sang penyanyi.

Lagu ini diketahui diciptakan oleh Adibal Sahrul. Di balik keindahan melodinya pembuatan lagu ini ternyata berkaitan dengan kisah pribadi Lesti Kejora.

Adibal menjelaskan lagu ini dibuatnya usai melihat unggahan Lesti yang menghadiri pernikahan Rizky DA. Seperti yang kita ketahui, Lesti dan Rizky DA sempat memiliki hubungan yang cukup dekat.

Sesuai dengan makna lagunya yang berkaitan dengan keikhlasan, Adibal mengatakan saat menulis lagu ini ia mencoba untuk meraba perasaan Lesti pada saat itu.

"Lagu ini saya tulis tepat 17 Juli saat melihat postingan Lesti menghadiri pernikahan Rizky DA, cukup cepat bikinnya 1 jam aja. Mungkin karena saya cukup dekat dengan mereka berdua, jadi saya dapat meraba apa yang mungkin mereka rasakan, khususnya Lesti. Kesan saya, lesti itu punya hati yg kuat, apapun alasannya, enggak mudah pastinya berada dalam situasi itu," jelasnya.

Uniknya, music video lagu "Ku lepas dengan Ikhlas" ini dibintangi oleh Rizky Billar yang saat ini berstatus sebagai suami dari Lesti Kejora.

Lirik Lagu ‘Kulepas dengan Ikhlas’ - Lesti

Selamat kuucapkan padamu

Wahai orang yang pernah paling aku sayang

Kulepas dirimu dengan ikhlas

Moga Tuhan jagakan dirimu dan dia

Kudatang memberikan selamat

Walau langkah kaki gamang

Untuk kamu aku datang

Semoga dirimu bahagia

Kulepas dirimu dengan ikhlas

Semoga engkau dan dia bahagia

Dulu kita pernah berbagi rasa

Kini kita hanya teman yang biasa

Dulu kita bisa berencana

Tapi Tuhanlah yang menakdirkan

Hidup terus berjalan

Engkau tlah ku relakan

Pada Tuhan semua

Ku pasrahkan

Selamat kuucapkan padamu

Wahai orang yang pernah paling aku sayang

Oh oh oh oh

Dulu kita pernah berbagi rasa

Kini kita hanya teman yang biasa

Dulu kita bisa berencana

Tapi Tuhanlah yang menakdirkan

Hidup terus berjalan

Engkau tlah ku relakan

Pada Tuhan semua

Ku pasrahkan

Kulepas dirimu dengan ikhlas

Semoga engkau dan dia bahagia

Baca juga artikel terkait LAGU LESTI KEJORA atau tulisan lainnya dari Arista Estiningtyas

tirto.id - Musik
Kontributor: Arista Estiningtyas
Penulis: Arista Estiningtyas
Editor: Nur Hidayah Perwitasari