tirto.id - Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi DKI Jakarta diperingati setiap 22 Juni. Tahun ini, usia ibukota Indonesia telah menginjak 494 tahun. Meski usia tidak lagi muda, namun Jakarta menjadi barometer kemajuan di Indonesia dan dunia.
Tahun ini, tema yang diusung untuk HUT DKI adalah "Jakarta Bangkit". Tema tersebut merupakan sebuah harapan dan sekaligus mimpi terhadap kebangkitan kota metropolitan ini setelah dua tahun ditempa situasi pandemi yang masih berlangsung sampai sekarang.
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, mengatakan bahwa akibat pandemi, Jakarta mendapatkan efek kejut di seluruh aspek karena pembatasan interaksi.
Tema "Jakarta Bangkit" menjadi penyemangat dan meraih kembali optimisme terhadap kebangkitan Jakarta ke arah yang lebih baik lagi.
Salah satu upaya untuk itu adalah melakukan imunitas kolektif dengan vaksinasi. Ketika masyarakat Jakarta telah mendapatkan imunitas yang memadai, maka kebangkitan diharapkan muncul kembali.
Di samping itu, DKI Jakarta juga menggagas Kota Kolaborasi dengan melibatkan masyarakat untuk ikut aktif membangun kota.
Untuk memeriahkan HUT DKI Jakarta, ada juga logo "Jakarta Bangkit" dengan desain yang dinamis.
Logo tersebut memiliki filosofi terhadap kebangkitan Jakarta. Adanya elemen "plus" pada angka 9 merupakan perwujudan Kota Kolaborasi.
Penetapan tanggal 22 Juni sebagai HUT DKI Jakarta dicetuskan oleh Wali Kota Jakarta, Sudiro, yang menjabat tahun 1953-1958.
Jakarta ditetapkan berdiri pada 22 Juni 1527 setelah melakukan kajian terhadap penelitian dari Mohammad Yamin, Dr. Sukanto, dan Sudarjo Tjokrosiswaya melalui naskah "Dari Jakayarta ke Jakarta.
Merunut sejarahnya, di tanggal tersebut Fatahillah berhasil mengusir penjajah Portugis dari wilayah Sunda Kelapa pada tahun 1527.
Twibbon HUT DKI Jakarta
Saat ini, dukungan untuk HUT Jakarta ke-494 tidak hanya dengan membuat ucapan selamat di media sosial. Namun, bisa dengan cara menarik lainnya yaitu membuat twibbon.
Melansir laman Macmillan Dictionary, twibbon merupaduan paduan ata "Twitter" dan "Ribbon". Fitur ini mulanya marak di Twitter dan kemudian dipakai juga di media sosial lain.
Twibbon adalah gambar bingkai yang di dalam kolong bingkai tersebut dapat diisi dengan gambar lain milik pengguna.
Umumnya twibbon digunakan pada foto profil atau avatar yang memuat gambar dengan bingkai bertema tertentu. Tujuan twibbon adalah dukungan pada sebah kegiatan, promosi, hingga kampanye.
Ada berbagai twibbon yang bisa digunakan untuk memeriahkan HUT DKI Jakarta. Berikut link twibbon bertema HUT DKI Jakarta tahun 2021 dengan berbagai versi (klik tautan):
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Yandri Daniel Damaledo