Menuju konten utama

Head Over Heels dari Webtoon Apa? Cek Link Baca Full Eps

Sinopsis webtoon Head over Heels yang diadaptasi jadi drakor lengkap dengan daftar karakter dan link baca webtoon Head over Heels sub Indo.

Head Over Heels dari Webtoon Apa? Cek Link Baca Full Eps
Webtoon Head over Heels. foto/webtoon

tirto.id - Drama Korea Head Over Heels telah memasuki penayangan episode 5 dan 6 pada awal pekan lalu. Drakor tersebut merupakan adaptasi dari webtoon berjudul sama karya Ahn Soo Min. Berikut adalah sinopsis dan link baca webtoon Head Over Heels dengan subtitel Indonesia.

Head Over Heels atau yang dikenal juga dengan Gyeonuwa Seonnyeo menceritakan mengenai Park Seong Ah, siswi yang berprofesi sebagai dukun, dan Bae Gyeon Woo, siswa yang diramalkan akan meninggal.

Untuk versi webtoon, Head Over Heels pertama kali diserialisasikan di Naver pada 2020 dan telah tamat setelah mengumpulkan 155 chapter dan 1 epilog. Head Over Heels tersedia dalam berbagai bahasa, seperti Inggris, Thailand, hingga Indonesia yang bisa diakses di apliasi Naver Webtoon.

Versi drakorHead Over Heels disutradarai oleh Kim Yong Wan dan ditulis oleh Yang Ji Hoon, sementara karakter Park Seong Ah dan Bae Gyeon Woo diperankan oleh aktor Cho Yi Hyun dan Choo Young Woo.

Di Korea, drakor tersebut menjadi salah satu yang paling populer sejak dirilis untuk pertama kali. Ketika penayangan perdana di stasiun televisi tvN, drakor ini berhasil meraih rating Nielsen mencapai 4,3 persen secara nasional.

Head Over Heels dari Webtoon Apa?

Drakor Head Over Heels merupakan drama yang diadaptasi dari webtoon berjudul sama karya Ahn Soo Min. Di Indonesia, webtoon ini dikenal dengan judul Kyunwoo dan Sang Dewi.

Webtoon ini merupakan salah satu webtoon populer yang digemari para pencinta komik khas Korea Selatan tersebut. Di kanal resmi Naver Webtoon, komik ini telah dibaca lebih dari 23 juta kali.

Versi webtoon dari Head Over Heels ini telah dirilis sejak 2020 dan telah berstatus tamat. Total, terdapat 155 episode plus 1 episode ekstra berjudul "kata penutup".

Head Over Heels berpusat pada kisah cinta anak SMA yang dikaitkan dengan dunia perdukunan, webtoon ini dilabeli genre drama, shoujo, supernatural, dan school life.

Sinopsis Webtoon Head Over Heels

Head Over Heels menceritakan seorang siswi SMA bernama Park Seong Ah. Ia sebenarnya siswa SMA pada umumnya, namun ia punya pekerja setelah sekolah yaitu menjadi dukun pada malam hari.

Karena pekerjaannya sebagai dukun, Park Seong Ah mendapat julukan Dewi Cheonji oleh para klien yang datang ke kuilnya. Ini karena Seong Ah mampu membaca masa depan, mulai dari cinta, karier, keuangan, dan lainnya.

Saat menjalankan pekerjaannya, Seong Ah bertemu dengan Bae Gyeon Woo, siswa SMA seusianya. Dalam ramalannya, Park Seong Ah melihat Gyeon Woo diikuti oleh roh jahat dan berpotensi akan kehilangan nyawanya. Ia memprediksi Gyeon Woo memiliki masa hidup maksimal 21 hari mendatang.

Keesokan harinya, Seong Ah terkejut setelah mengetahui Gyeon Woo adalah murid pindahan yang baru masuk ke kelasnya. Teringat dengan ramalannya, Seong Ah berniat untuk melindungi Gyeon Woo hingga prediksinya berakhir.

Rupanya, semenjak kecil Gyeon Woo telah menjadi incaran roh jahat yang berada di sekitarnya. Akibatnya, Gyeon Woo kerap mengalami luka dan tertimpa kesialan, salah satunya kehilangan nenek yang ia cintai.

Meski terganggu dengan keberadaan Seong Ah, Gyeon Woo mau tak mau menerima kehadirannya supaya bisa melewati ramalan buruk yang ada. Lambat laun, Seong Ah dan Gyeon Woo menyadari kalau telah tumbuh cinta antara mereka berdua.

Karakter Webtoon Head Over Heels

Dalam webtoon Head Over Heels, karakter utama cerita ini adalah Park Seong Ah. Ia adalah siswa SMA yang jadi peramal pada malam hari. Seong Ah memiliki dua sahabat dekat di sekolah, yaitu Pyo Ji Ho dan Park Ayoung.

Selain mereka, ada pula sosok Bae Gyeon woo, siswa pindahan yang kerap diincar oleh roh jahat.

Berikut daftar karakter webtoon Head Over Heels:

  • Park Seong Ah: siswi SMA yang jadi peramal pada malam hari.
  • Bae Gyeon Woo: siswa pindahan yang diramal akan mati muda.
  • Pyo Ji Ho: teman laki-laki Park Seong Ah sejak kecil.
  • Park Ayoung: sahabat dekat Park Seong Ah.

Link Baca Webtoon Head Over Heels Full Eps

Untuk membaca full episode dari webtoon Head Over Heels dalam bahasa Indonesia, Anda dapat melakukannya melalui platform legal milik Naver.

Naver menyediakan komik ini melalui laman web maupun aplikasi yang dapat diunduh melalui App Store dan Play Store. Namun, akses untuk membaca komik ini tidak gratis alias berbayar.

Berikut link untuk membaca webtoon Head Over Heelsfull episode berbahasa Indonesia di Naver:

Link Baca Webtoon Head Over Heels Full Eps - web.

Link Baca Webtoon Head Over Heels Full Eps - aplikasi Android.

Link Baca Webtoon Head Over Heels Full Eps - aplikasi Apple.

Bagi Anda para penggemar kisah satu ini, baca juga artikel-artikel lain tentang drama Korea Head Over Heels di sini.

Baca juga artikel terkait WEBTOON atau tulisan lainnya dari Rizal Amril Yahya

Kontributor: Rizal Amril Yahya
Penulis: Rizal Amril Yahya
Editor: Wisnu Amri Hidayat