Menuju konten utama

Lady Gaga akan Perankan Black Widow di Film Besutan Ridley Scott

Usai A Star Is Born, kini Lady Gaga akan berperan sebagai Black Widow di film terbaru besutan Ridley Scott.

Lady Gaga akan Perankan Black Widow di Film Besutan Ridley Scott
Penyanyi Lady Gaga\. ANTARA FOTO/REUTERS/Mario Anzuoni/cfo/17

tirto.id - Lady Gaga akan tampil di film baru arahan sutradara Ridley Scott, seperti diwartakan Variety. Film Lady Gaga kali ini bercerita tentang kehidupan keluarga pendiri merk fashion Gucci.

Roberto Bentivegna akan menjadi penulis naskah berdasarkan buku karya Sara Gay berjudul The House of Gucci: A Sensational Story of Murder, Madness, Glamour, and Greed.

Melansir Deadline, dalam film ini, Gaga akan berperan sebagai Patrizia Reggiani. Dia merupakan istri Maurizio Gucci, cucu pendiri merk Gucci bernama Guccio Gucci. Setelah menikah selama 12 tahun, Reggiani ditinggalkan oleh Maurizio Gucci. Mantan suaminya berselingkuh dengan perempuan yang lebih muda dari Reggiani.

Kemudian Reggiani mengatur pembunuhan terhadap mantan suaminya di kantornya di Italia. Kejadian itu terjadi pada 1995. Reggiani ditangkap dan diadili. Selama masa persidangan, dia mendapat julukan Black Widow. Sidang memutuskan Reggiani dengan hukuman 18 tahun penjara.

Sebelum bermain di film ini, Gaga telah bermain di film A Star Is Born dengan sutradara Bradley Cooper. Akting dan lagunya di film itu membawa Gaga mendapat nominasi Aktris Terbaik dan Lagu Original Terbaik. Dia memenangkan kategori Lagu Original Terbaik melalui lagu Swallow.

Sementara Ridley Scott baru-baru ini menyutradarai film All the Money in the World. Selain itu, dia juga merupakan sutradara Alien: Covenant (2017), The Martian (2015), Exodus: Gods and Kings (2014), Prometheus (2012), American Gangster (2007), Matchstick Men (2003), Alien: The Director's Cut (2003), Black Hawk Down (2001), Gladiator (2000), dan Thelma & Louise (1991).

Selama kariernya, Scott tiga kali masuk nominasi Oscar sebagai Sutradara Terbaik melalui film Thelma & Louise, Gladiator dan Black Hawk Down. Sementara film The Martian yang juga dia sutradarai masuk dalam nominasi Film Terbaik Oscar.

Baca juga artikel terkait FILM HOLLYWOOD atau tulisan lainnya dari Sirojul Khafid

tirto.id - Film
Kontributor: Sirojul Khafid
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Yantina Debora