Menuju konten utama

Khofifah Dukung Prabowo, TKN Yakin Raih 65% Suara di Jawa Timur

TKN Prabowo-Gibran, menargetkan kemenangan 65 persen di Jawa Timur pada Pilpres 2024 dengan bergabungnya Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa.

Khofifah Dukung Prabowo, TKN Yakin Raih 65% Suara di Jawa Timur
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa memberikan sambutan pada perayaan HUT ke-8 Partai Nasional Demokrat (NasDem) di Surabaya, JawaTimur, Sabtu (23/11/2019). ANTARA FOTO/Didik Suhartono/ama.

tirto.id - Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, menargetkan kemenangan 65 persen di Jawa Timur pada Pilpres 2024 dengan bergabungnya Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa. Ketua TKN, Rosan Roeslani, mengklaim Khofifah sangat berpengaruh karena menjabat menjadi Ketum PP Muslimat NU.

"Di Jawa Timur Insyaallah kita targetnya dengan adanya Bu Khofifah, inginnya sampai 65 persen," kata Rosan dalam keterangannya di Jakarta, Kamis (11/1/2024).

Khofifah telah resmi bergabung sebagai dewan pengarah dan jurkamnas untuk pemenangan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024. Surat keputusan atas ditunjuknya Khofifah baru saja dibuat dan sudah ditandatangani.

"Itu SK-nya sudah kita bikin, hari ini [Rabu kemarin] saya sudah menandatangani," kata Rosan.

Dia mengatakan Khofifah menawarkan diri untuk ikut berjuang bersama TKN Prabowo-Gibran. Rosan pun mengaku bersyukur atas keputusan Khofifah karena posisi strategisnya sebagai Gubernur Jawa Timur. Khofifah disebut akan mengambil cuti di beberapa kegiatan kampanye.

"Beliau sudah menyampaikan akan mengambil cuti juga di dalam beberapa kegiatannya dan beliau akan berkampanye bersama-sama dengan kami untuk memenangkan Pak Prabowo dan Mas Gibran," tutur Rosan.

Sementara itu, Komandan Tim Komunikasi Bravo Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Budisatrio Djiwandono, menilai kesediaan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa bergabung mendukung Prabowo-Gibran akan mempercepat kemenangan pasangan capres-cawapres nomor urut 1 itu dalam sekali putaran.

"Dampak Bu Khofifah jangan diukur dari sisi elektabilitas saja. Beliau adalah tokoh besar, terutama di kalangan ibu-ibu. Memiliki pilihan yang sama dengan Bu Khofifah akan memperkuat moral pendukung, bahwa mereka berdiri di barisan yang sama dengan beliau," jelasnya.

Sebelumnya, Gubernur Jawa Timur yang juga Ketua Umum Fatayat NU, Khofifah Indar Parawansa, mengumumkan dukungannya kepada pasangan Prabowo-Gibran di Surabaya, Jawa Timur, Rabu (10/1/2024). Selain itu, Khofifah juga menyampaikan kesediaannya untuk bergabung dengan TKN Prabowo-Gibran.

"Saya siap jadi jurkamnas dan siap masuk TKN," kata Khofifah.

Baca juga artikel terkait KHOFIFAH DUKUNG PRABOWO atau tulisan lainnya dari Fransiskus Adryanto Pratama

tirto.id - Politik
Reporter: Fransiskus Adryanto Pratama
Penulis: Fransiskus Adryanto Pratama
Editor: Intan Umbari Prihatin