Menuju konten utama

Kartu Ucapan Lebaran Haji Idul Adha 2025, Link & Cara Membuatnya

Semarak Lebaran Haji Idul Adha 2025 dapat diekspresikan melalui kartu ucapan berikut ini.

Kartu Ucapan Lebaran Haji Idul Adha 2025, Link & Cara Membuatnya
Hampers Lebaran Anak. foto/istockphoto

tirto.id - Lebaran Haji Idul Adha 2025 sudah di depan mata. Untuk menyemarakkannya, kita dapat saling berbagi kartu ucapan berikut di momen suci Iduladha 1446 Hijriah ini.

Pemerintah sendiri telah menetapkan Hari Raya Idul Adha 1446 H melalui sidang isbat yang dilakukan pada Selasa (27/5) lalu, ketika menetapkan 1 Dzulhijjah 1446 H.

Dalam sidang tersebut diputuskan bahwa tanggal 1 Dzulhijjah 1446 H bertepatan pada Rabu, 28 Mei 2025. Dengan demikian maka Hari Arafah 1446 H bertepatan pada hari Kamis, 5 Juni 2025 dan Hari Raya Idul Adha (10 Dzulhijjah) akan bertepatan pada Jumat, 6 Juni 2025.

Dengan hasil tersebut, maka Lebaran Haji Idul Adha 2025 di Indonesia dipastikan dilaksanakan secara berbarengan.

Hal tersebut dikarenakan Pimpinan Pusat Muhammadiyah melalui Maklumat Nomor 1/MLM/I.0/E/2025 tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadhan, Syawal, dan Dzulhijjah 1446 H telah menentukan hari Idul Adha pada 6 Juni sebagaimana hasil sidang isbat pemerintah.

Sebelumya, dalam maklumat tersebut, PP Muhammadiyah menetapkan bahwa:

    • 1 Dzulhijjah 1446 H jatuh pada hari Rabu, 28 Mei 2025.
    • Hari Arafah (9 Dzulhijjah 1446 H) jatuh pada hari Kamis, 5 Juni 2025.
    • Hari Raya Idul Adha (10 Dzulhijjah 1446 H) jatuh pada hari Jumat, 6 Juni 2025.

Cara Membuat Kartu Ucapan Lebaran Haji Idul Adha 2025

Untuk menyemarakkan peringatan Idul Adha 2025, umat muslim di Indonesia dapat saling berbagi kartu ucapan kepada sanak keluarga atau rekan kerja.

Tak hanya sebagai upaya memperingati hari suci, kartu ucapan juga dapat menjadi sarana doa kepada orang-orang terdekat.

Oleh karenanya, umat Islam di Indonesia dapat memanfaatkan fitur kartu ucapan melalui Canva dengan cara sebagai berikut:

    1. Buka Canva, baik melalui situs desktop maupun aplikasi ponsel.
    2. Cari dan pilih desain template "Kartu Ucapan" yang tersedia untuk mulai membuat kartu ucapan sesuai selera.
    3. Setelah dipilih, Anda dapat mempersonalisasi desain melalui elemen-elemen yang tersedia.
    4. Anda juga dapat mengubah tulisan dan jenis font dengan mengklik tulisan pada desain template yang dipilih.
    5. Setelah sesuai dengan selera, simpan desain kartu ucapan dengan resolusi tinggi dan bagikan hasil melalui media sosial.
Selain membagikan kartu ucapan secara digital melalui media sosial, file desain kartu ucapan yang telah Anda buat juga dapat disimpan untuk dicetak dan dibagikan secara langsung.

Link Kartu Ucapan Selamat Idul Adha

Anda juga dapat memilih satu dari beberapa tautan desain berikut ini untuk mulai membuat kartu ucapan selamat Idul Adha yang paling menarik.

Jangan lupa untuk menambahkan pesan pribadi dalam kartu ucapan agar memiliki kesan yang personal dan hangat.

    1. Kartu Ucapan Selamat Idul Adha - 1
    2. Kartu Ucapan Selamat Idul Adha - 2
    3. Kartu Ucapan Selamat Idul Adha - 3
    4. Kartu Ucapan Selamat Idul Adha - 4
    5. Kartu Ucapan Selamat Idul Adha - 5
    6. Kartu Ucapan Selamat Idul Adha - 6
    7. Kartu Ucapan Selamat Idul Adha - 7
    8. Kartu Ucapan Selamat Idul Adha - 8
    9. Kartu Ucapan Selamat Idul Adha - 9
    10. Kartu Ucapan Selamat Idul Adha - 10

Baca juga artikel terkait SUPPLEMENT CONTENT atau tulisan lainnya dari Rizal Amril Yahya

Penulis: Rizal Amril Yahya
Editor: Wisnu Amri Hidayat