Menuju konten utama
SPAN PTKIN 2023

Jurusan SPAN PTKIN 2023 UIN Bandung dan Akreditasi

Daftar jurusan SPAN PTKIN 2023 di UIN Sunan Gunung Djati Bandung dan akreditasinya.

Jurusan SPAN PTKIN 2023 UIN Bandung dan Akreditasi
Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung. FOTO/uinsgd.ac.id

tirto.id - Jurusan SPAN PTKIN 2023 sudah dibuka sejak 17 Januari 2023 untuk tahap pengisian dan verifikasi PDSS.

Setelah itu, siswa yang terdaftar dapat melakukan pendaftaran ke Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) mulai 16 Februari 2023.

Berikut ini jadwal lengkap seleksi SPAN PTKIN 2023.

  • Pengisian Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS): 17 Januari-13 Februari 2023
  • Verifikasi PDSS: 17 Januari-13 Februari 2023
  • Pendaftaran: 16 Februari-4 Maret 2023
  • Pengumuman Hasil Seleksi: 3 April 2023
  • Verifikasi/Pendaftaran Ulang di PTKIN: sesuai kebijakan masing-masing PTKIN
Jalur SPAN PTKIN 2023 ini dapat digunakan calon mahasiswa untuk mendaftar ke berbagai PTKIN.

Salah satu pilihan yang dapat dijadikan tujuan peserta didik adalah UIN Bandung atau Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung.

Profil UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Berdasarkan ungkapan situs Kampus PTKIN, UIN Bandung adalah PTKIN yang berfokus pada penelitian, pemanfaatan, dan pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi, serta seni.

Dalam menjalankan fokus pendidikan tersebut, ada dasar pedoman berupa spirit keilmuan wahyu untuk memandu ilmu.

Hal yang dimaksud dalam spirit keilmuan ini adalah adanya tradisi sains Islam zaman kejayaan Islam.

Oleh sebab itu, terdapat juga berbagai ilmu lain seperti tauhid dan al-akhlak al karimah. Kedua aspek tersebut nantinya ditelaah berdasarkan konteks yang terjadi saat ini.

PTKIN ini pada dasarnya terdiri atas dua bangunan, di mana Kampus I terletak di Cipadung dan Kampus 2 terdapat di Cileunyi.

Daftar Jurusan SPAN PTKIN 2023 UIN Sunan Gunung Djati Bandung dan Akreditasinya

Berdasarkan Sertifikat Akreditasi yang dikeluarkan BAN-PT pada 2019, UIN Bandung diberikan status sebagai institusi pendidikan berakreditasi A. Status tersebut berlaku sampai tanggal 26 Maret 2024.

Sementara itu, berbagai program studi di UIN Bandung juga mempunyai akreditasinya tersendiri. Berikut ini daftar jurusan di UIN Sunan Gunung Djati Bandung lengkap dengan status akreditasinya masing-masing.

  1. Aqidah Filsafat: Akreditasi A
  2. Studi Agama-Agama: Akreditasi B
  3. Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir: Akreditasi A
  4. Tasawuf Psikoterapi: Akreditasi B
  5. Ilmu Hadis: Akreditasi B
  6. Pendidikan Agama Islam: Akreditasi A
  7. Pendidikan Bahasa Inggris: Akreditasi A
  8. Manajemen Pendidikan Islam: Akreditasi A
  9. Pendidikan Bahasa Arab: Akreditasi A
  10. Pendidikan Matematika: Akreditasi A
Selain beberapa daftar jurusan di atas, terdapat sejumlah program studi lain yang dapat dicek akreditasinya melalui https://uinsgd.ac.id/sertifikat-akreditasi-universitas-jurusan-program-studi/.

Anda juga dapat melihat status akreditasi UIN Bandung melalui laman resmi BAN-PT, yakni https://www.banpt.or.id/direktori/prodi/pencarian_prodi.php.

Setelah itu, ketik “Sunan Gunung Djati” di kolom “Perguruan Tinggi”. Status akreditasi akan muncul di bawah kolom “Peringkat”.

Cara Mengecek Akreditasi Universitas dan Prodi di Situs BAN-PT

Berikut ini langkah-langkah yang dapat dilakukan untuk cek akreditasi universitas atau program studi di BAN-PT.

  1. Buka laman https://www.banpt.or.id/
  2. Arahkan kursor ke bagian “Data Akreditasi”
  3. Arahkan lagi ke arah “Pencarian Data Akreditasi (Histori)”
  4. Isi nama instansi di kolom “Perguruan Tinggi”
  5. Data Akreditasi perguruan tinggi akan muncul di bawah “Peringkat”
  6. Di bagian “Program Studi”, tulis prodi yang ingin dicek akreditasinya
  7. Setelah itu, akan muncul lagi data akreditasi jurusan

Baca juga artikel terkait SPAN PTKIN 2023 atau tulisan lainnya dari Yuda Prinada

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Yuda Prinada
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Dhita Koesno