Menuju konten utama

Jokowi Kembali Janjikan Insentif & Stimulus ke UMKM

Jokowi mengklaim pemerintah akan terus mendukung UMKM di masa pandemi dalam rangka pemulihan ekonomi.

Jokowi Kembali Janjikan Insentif & Stimulus ke UMKM
Presiden Joko Widodo. foto/Biro Setpres

tirto.id - Presiden Joko Widodo menyebut persaingan di dunia usaha semakin ketat. Namun mantan Walikota Solo itu berdalih pengusaha muda bisa meraup untung dengan pindah model usaha.

Ia pun mengaku pemerintah akan ikut membantu kemudahan investasi, apalagi setelah pembentukan Indonesia Investment Authority (INA) dan membantu UMKM lewat insentif agar bisa terus berkembang di masa pandemi.

Dalam Rapat Kerja Nasional XVII HIPMI 2021 di Istana Bogor, Jawa Barat, Jumat (5/3/2021), Jokowi menekankan para pengusaha harus mampu bersaing di tingkat global. Ia mengatakan dunia menjadi saling berkompetisi akibat banyak faktor.

"Saat ini kompetisi dunia sangat ketat, ada hypercompetition, dan saat ini dunia dilanda disrupsi bahkan double disrupsi yaitu revolusi indusri jilid 4 dan juga pandemi yang mengubah banyak hal, bidang usaha, teknologi, dan model bisnis juga banyak berubah," kata Jokowi.

Jokowi mengatakan, pengusaha muda akan lebih diuntungkan di masa saat ini. Sebab, pengusaha muda bisa langsung mengalihkan bisnis ke jenis usaha dan model bisnis baru yang tengah tren. Hal tersebut lantas diikuti dengan peningkatan kemampuan dan pengaturan ulang kemampuan agar mampu memenangkan kompetisi.

Ia lantas menyebut kesempatan usaha saat ini menjadi sangat luas, apalagi setelah pandemi berhasil ditangani.

"Insya Allah pandemi covid semakin dan segera terkendali, investasi terus berkembang pesat dengan alternatif pembiayaan yang semakin luas. Pemerintah baru saja membentuk INA, ini supaya kita semua tahu indonesia investment authority yang akan menambah percepatan investasi di negara kita," kata Jokowi.

Di sisi lain, Jokowi mengklaim pemerintah akan terus mendukung UMKM di masa pandemi dalam rangka pemulihan ekonomi. Mantan Gubernur DKI Jakarta itu pun mengumumkan Indonesia akan memberikan insentif agar UMKM bisa berkembang.

"Pemerintah akan kembali memberikan instenif dan stimulus agar UMKM tidak hanya mampu menyelamatkan diri tapi juga mendongkrak ekonomi kita dan mendorong pembukaan lapangan kerja," kata Jokowi.

Pemerintah juga akan mendorong pemerataan ekonomi lewat kolaborasi investor besar serta investor baru dan lama dengan pengusaha daerah. Hal tersebut dilakukan agar daerah bisa menikmati manfaat investasi. Ia pun mengaku sudah ada hasil positif dari aksi tersebut.

"Saya telah terima laporan yang tiap hari tiap minggu disampaiakn dari kepala BKPM pada tahap pertama ini dan kolaborasi investor besar dengan UMKM telah tereksekusi Rp1,5 triliun. ini angka yang lumayan besar tapi kita harapkan terus meningkat terus pola-pola kemitraan seperti ini kedepan," kata Jokowi

"Saya juga telah memerintahkan menteri-menteri terkait untuk mengawal kebijakan ini kepada Menteri Perekonomian, Menteri Perdagangan, menteri bumn dan juga kepala BKPM, Menteri Pariwisata yang semua kita tahu adalah senior-senior HIPMI kita," tutur Jokowi.

Baca juga artikel terkait HIPMI atau tulisan lainnya dari Andrian Pratama Taher

tirto.id - Ekonomi
Reporter: Andrian Pratama Taher
Penulis: Andrian Pratama Taher
Editor: Bayu Septianto