Menuju konten utama

Jadwal Puerto Rico vs Argentina Live di Mana & Apa Messi Main?

Jadwal Puerto Rico vs Argentina uji coba FIFA Oktober live di mana dan tayang jam berapa? Apakah Messi main di laga Argentina vs Puerto Rico?

Jadwal Puerto Rico vs Argentina Live di Mana & Apa Messi Main?
Lionel Messi dari Argentina tampil kembali di depan pendukung setelah memenangkan pertandingan sepak bola babak 16 besar Piala Dunia antara Argentina dan Australia di Stadion Ahmad Bin Ali di Doha, Qatar, Sabtu, 3 Desember 2022. (AP Photo/Lee ​​Jin-man)

tirto.id - Jadwal Puerto Rico vs Argentina dalam uji coba FIFA Matchday Oktober 2025 akan digelar pada Selasa (14/10/2025) waktu setempat atau Rabu, 15 Oktober 2025 pukul 07.00 WIB. Dalam laga di Stadion Chase, Fort Lauderdale, Florida, Amerika Serikat, apakah Lionel Messi akan masuk dalam starting XI?

Untuk penggemar di Amerika Serikat dan Kanada, live streaming Puerto Rico vs Argentina bakal disiarkan langsung oleh BeIN Sports. Sementara itu, laga ini juga tersedia melalui live skor FlashScore, Soccerway, atau SofaScore.

Jadwal Puerto Rico vs Argentina: Apakah Lioel Messi Main?

Argentina datang ke laga kontra Puerto Riko sebagai bagian dari agenda tur internasional mereka di Amerika Serikat. Sebelumnya, La Albiceleste bermain di Miami Gardens saat mengalahkan Venezuela dengan skor 1-0 via gol tunggal Giovani Lo Celso. Dalam partai tersebut, kapten Lionel Messi tidak tampil karena berlaga untuk Inter Miami.

Kini, menghadapi Puerto Riko yang menempati peringkat 155 FIFA, apakah Messi berlaga? Berdasarkan laporan Goal, La Pulga sudah berlatih kembali bersama Timnas Argentina.

La Pulga sudah kembali ke kamp latihan La Albiceleste pada Minggu (12/10) waktu setempat atau Senin (13/10) waktu Indonesia, hanya sehari sebelum sang juara dunia jumpa Puerto Rico. Namun, dengan usia yang sudah 37 tahun, La Pulga tidak akan mendapatkan jaminan bermain penuh.

Staf kepelatihan Argentina bakal melakukan evaluasi apakah fisik Messi cukup bugar. Ada kemungkinan La Pulga dimainkan sebagai pengganti mengingat jarak laga Argentina vs Puerto Riko yang cukup dekat dengan partai Inter Miami yang lain, vs Nashville pada Minggu (19/10) pukul 05.00 WIB.

Di sisi lain, Argentina memang butuh berkembang tanpa Lionel Messi. Sang kapten punya pengaruh besar bagi lawan Albiceleste. Namun, usai Piala Dunia 2026, saat La Pulga sudah istirahat dari kancah internasional, pelatih Lionel Scaloni mesti punya taktik lain untuk Argentina.

"Leo telah bergabung kembali dengan (Argentina) sang juara dunia dan akan tersedia untuk pertandingan Selasa melawan Puerto Riko di Stadion Chase. Ini akan menjadi malam yang istimewa bagi para penggemar lokal, yang akan menyaksikan La Albiceleste di tempat Messi menjadi bintang setiap minggunya," keterangan resmi Federasi Sepak Bola Argentina, AFA.

"Pertandingan (kontra Puerto Riko) ini merupakan bagian dari persiapan tim yang berkelanjutan dan memberi staf pelatih kesempatan untuk melakukan penyesuaian. Kembalinya Messi membawa kegembiraan yang luar biasa dan menjanjikan atmosfer yang tak terlupakan untuk pertandingan persahabatan internasional ini," tambah AFA.

Rekor Head to Head (H2H) Puerto Rico vs Argentina

Laga ini bakal menjadi pertemuan pertama dalam sejarah antara Puerto Rico dan Argentina di level internasional. Bagi El Huracán Azul, julukan Puerto Rico, mereka belum pernah mengalahkan negara CONMEBOL dengan catatan 5 kalah dan hanya 1 seri dari 6 laga. Di samping itu, wakil CONCACAF ini terakhir kali jumpa tim Amerika Selatan pada 1978.

Perbedaan kualitas Puerto Rico dan Argentina tampak mencolok. Bukan hanya karena ranking FIFA yang di posisi 155. Tim asuhan Charlie Trout, yang sudah pasti tidak akan berpartisipasi di Piala Dunia 2026, sempat dalam tren tidak menang dalam 5 laga sebelum menaklukkan St. Vincent dan Grenadines yang berperingkat lebih rendah pada Juni lalu.

Di samping itu, El Huracán Azul tidak pernah memenangkan 7 laga persahabatan terakhir mereka dengan 4 seri dan 3 kalah. Ini kontras dengan Argentina yang mencetak 19 menang dari 22 partai uji coba, dan hanya meraih 3 seri. Belum lagi rekor mentereng Albiceleste yang menang 9 kali dari 14 partai sejak jadi juara Copa America tahun lalu.

Berikut ini perkiraan susunan pemain Puerto Rico vs Argentina.

Argentina (4-4-2): Emiliano Martínez; Nahuel Molina, Cristian Romero, Marcos Senesi, Nicolás Tagliafico; Giovani Lo Celso, Alexis Mac Allister, Lendro Paredes, Nicolás Paz; Lautaro Martínez, Julián Álvarez

Puerto Rico (4-3-3): Joel Serrano; Sidney Paris, Nicolas Cardona, Rodolfo Sulia, Giovanni Calderon; Gerald Diaz, Darren Rios, Isaac Angking, Juan O'Neill; Ricardo Rivera, Leandro Antonetti

Nonton Live Puerto Rico vs Argentina Tayang di Mana?

Laga Puerto Rico vs Argentina yang dimainkan pada Rabu, 15 Oktober 2025 pukul 07.00 WIB di Chase Stadium, Fort Lauderdale, Florida, AS akan tayang di beIN Sport untuk penggemar di Amerika Serikat dan Kanada. Namun, bagi penonton dari wilayah lain, live score laga ini tersedia melalui FlashScore dan Soccerway.

Laga Puerto Rico vs Argentina bakal menjadi laga pemanasan menarik bagi sang juara dunia. La Albiceleste diunggulkan mutlak dan berpotensi mencetak banyak gol, sementara Puerto Rico akan mengandalkan semangat bertahan untuk menahan gempuran lawan.

Lionel Messi masuk dalam daftar skuad, tetapi kemungkinan tidak bermain penuh, tergantung keputusan Lionel Scaloni menjelang laga. Tautan live streaming dan live score tersaji di bawah ini.

Live Streaming Puerto Rico vs Argentina di beIN Sports

Live Score Puerto Rico vs Argentina di FlashScore

Live Score Puerto Rico vs Argentina di Soccerway

Baca juga artikel terkait TIMNAS ARGENTINA atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya