tirto.id - PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) resmi merilis jadwal kompetisi Liga 1 2020 yang akan dimulai pada 1 Oktober. Pertandingan PSS Sleman vs Persebaya Surabaya menjadi laga pembuka restart Shoope Liga 1 2020 yang sebelumnya ditangguhkan lantaran pandemi COVID-19.
Dengan dirilisnya jadwal Liga 1 2020, saat ini klub kontestan Liga 1 2020 sudah kembali latihan rutin, termasuk PS Sleman. Super Elang Jawa mengumpulkan pemainnya pada September 2020 ini.
Pelatih kepala, Dejan Antonic, dan bek asal Australia, Aaron Evans, masih terkendala masalah Visa sehingga belum bisa bergabung bersama tim di Sleman.
Striker Timnas Indonesia, Irfan Bachdim, juga belum tampak dalam latihan karena masih mempelajari beberapa rincian kontraknya dengan manajemen Super Elang Jawa.
"Irfan Bachdim belum mengikuti latihan, diharapkan pekan depan bisa bergabung. Ada addendum kontrak yang dipelajari oleh Irfan Bachdim," ungkap Danilo Fernando, Manajer PSS (Selasa, 08/09/2020), dilansir dari laman resmi twitter PSS.
Skuad Super Elja sudah menjalani latihan rutin selama hampir dua pekan. Dr. Amin selaku dokter tim PSS menyampaikan bahwa para pemain menunjukkan progres yang baik dari segi fisik.
"Alhamdulillah progres kesehatan dan fisik anak-anak cukup baik walaupun ada beberapa yang mengalami kondisi tingkat kelelahan melampaui batas kemampuannya," ungkap Dokter tim PSS, Dr. Amin.
PSS vs Persebaya di Liga 1 2020
Jadwal padat bakal dijalani oleh seluruh kontestan Liga 1 2020 yang akan dimulai pada Oktober mendatang. Gelaran kompetisi tertinggi di Indonesia ini akan dipusatkan di Pulau Jawa mengingat pandemi yang belum juga membaik.
Salah satu venue yang digunakan untuk menggelar lanjutan Liga 1 2020 adalah Maguwoharjo Internasional Stadium (MIS). Selain sebagai kandang PSS, MIS akan digunakan sebagai homebase oleh 3 klub lainnya, yaitu Borneo FC, Persiraja Banda Aceh, dan Barito Putera.
Dengan padatnya jadwal lanjutan Liga 1 2020, Bagus Nirwanto dan kawan-kawan harus memiliki stamina fisik yang ekstra agar dapat mencapai target 5 besar yang ditetapkan oleh Marco Gracia Paulo, Direktur Utama PT PSS.
PSS dijadwalkan akan membuka laga lanjutan kompetisi Liga 1 2020 melawan Persebaya Surabaya pada 1 Oktober mendatang.
Selaku tuan rumah, klub yang didirikan pada 1976 ini tentu mempunyai ambisi untuk memenangkan pertandingan demi kembali ke papan atas Liga 1 2020. PSS diprediksi akan menurunkan skuad terbaiknya untuk menghadapi Persebaya.
Pada kompetisi Liga 1 2019 musim lalu, PSS secara mengejutkan mampu mengalahkan Persebaya dalam dua kali pertemuan, yakni menang 2-1 di kandang dan 2-3 dalam laga tandang.
Dengan komposisi pemain yang saat ini berbeda dengan musim lalu, Danilo Fernando selaku manajer tentu mengharap PSS tampil impresif demi memenangkan pertandingan kontra tim Bajul Ijo.
"Tentunya kita memberikan bonus untuk pemain, dan bonus kita tidak main-main. Minimal para pemain termotivasi untuk mencapai target berada di 5 besar klasemen akhir," tandas Danilo Fernandi dilansir kanal Youtube resmi klub.
Prediksi Susunan Pemain
PSS (4-1-2-3): Ega Rizky, Arthur Irawan, Bagus Nirwanto, Aaron Evans, Samsul Arifin, Guilherme Batata, Zah Rahan Krangar, I Gede Sukadana, Irfan Bachdim, Irkham Milla, Yevhen Bokhashvili
Persebaya (4-1-2-3): Rivky Mokodompit, Hansamu, M. Syaifuddin, Arif Satria, Koko Ari, Ricky Kambuaya, Makan Konate, Aryn Williams, Mahmoud Eid, Irfan Jaya, David Da Silva
Jadwal PSS di Liga 1 2020
Oktober 2020
(01/10/2020) PSS vs Persebaya
(08/10/2020) Borneo FC vs PSS
(13/10/2020) PSIS vs PSS
(17/10/2020) Bhayangkara FC vs PSS
(22/10/2020) PSS vs Persik
(27/10/2020) Persija vs PSS
November 2020
(01/11/2020) PSS vs Persipura
(06/11/2020) Persela vs PSS
(11/11/2020) PSS vs Arema
(15/11/2020) PSS vs Persiraja
(19/11/2020) Persita vs PSS
(23/11/2020) PSS vs Barito Putera
(29/11/2020) Madura Utd vs PSS
Desember 2020
(05/12/2020) PSS vs Bali Utd
(09/12/2020) PSS vs PSM
(15/12/2020) Tira Persikabo vs PSS
(20/12/2020) PSS vs Persib
(27/12/2020) PSS vs PSIS
Januari 2021
(03/01/2021) PSS vs Borneo FC
(08/01/2021) Persebaya vs PSS
(12/01/2021) PSS vs Bhayangkara FC
(16/01/2021) Persik vs PSS
(22/01/2021) PSS vs Persija
(26/01/2021) Persipura vs PSS
(31/01/2021) PSS vs Persela
Februari 2021
(04/02/2021) Arema vs PSS
(08/02/2021) Persiraja vs PSS
(12/02/2021) PSS vs Persita
(18/02/2021) Barito Putera vs PSS
(22/02/2021) PSS vs Madura Utd
(28/02/2021) Bali Utd vs PSS
Penulis: Rifki Ahmad Nurfauzi
Editor: Iswara N Raditya