Menuju konten utama

Jadwal Perempat Final BWF China Master 2025 Hari Ini Tayang TVRI

Jadwal perempat final China Master 2025 berlangsung Jumat, 19 September jam 09.00 WIB live streaming Vidio dan siaran langsung TVRI.

Jadwal Perempat Final BWF China Master 2025 Hari Ini Tayang TVRI
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia Putri Kusuma Wardani mengembalikan kok ke arah lawannya tunggal putri India Malvika Bansod pada babak 32 besar Kapal Api Indonesia Open 2025 di Istora Senayan, Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (3/6/2025). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/nz

tirto.id - Jadwal perempat final China Master 2025 di Shenzen Arena, Shenzhen, China digelar hari ini, Jumat (19/9/2025) mulai pukul 09.00 WIB. Sejumlah laga pilihan disiarkan langsung TVRI dan seluruh laga tayang live streaming Vidio.

Terdapat 20 laga di perempat final China Master 2025 yang dipertandingkan di 3 lapangan Shenzhen Arena. Di babak 8 besar, Indonesia masih memiliki 3 wakil yakni 2 ganda putra dan 1 tunggal putri.

Putri Kusuma Wardani menjadi satu-satunya tunggal putri Indonesia di babak perempat final China Master 2025. Sementara 2 wakil lainnya adalah Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri dan Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana.

Jadwal Perempat Final BWF China Master 2025

Jadwal perempat final badminton China Master 2025 hari ini, Jumat (19/9/2025) menampilkan 20 laga dari Shenzhen Arena, China. Jalannya laga dapat disaksikan lewat siaran langsung TVRI dan live streaming Vidio mulai jam 09.00 WIB.

Di babak 8 besar, 2 ganda putra Indonesia sama-sama menghadapi wakil Malaysia. Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri dijadwalkan menghadapi Goh Sze Fei/Nur Izzuddin, yang menempati unggulan 3 turnamen.

Sementara Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana bakal bersua Aaron Chia/Soh Wooi Yik yang berstatus unggulan ke-2. Duel 2 pasangan ganda putra Indonesia akan digelar di Court 1 Shenzhen Arena, sehingga masuk dalam Court TV.

Di nomor tunggal putri, Putri Kusuma Wardani bakal menghadapi Akane Yamaguchi asal Jepang. Kendati tidak mudah, Putri KW yang menjadi satu-satunya harapan Indonesia di sektor tunggal diharapkan mampu meraih kemenangan.

Dikutip dari laman PB Djarum, Putri KW mengaku senang bisa melaju hingga perempat final China Master 2025. Dia pun bertekad tampil lebih bagus di babak 8 besar saat menghadapi Akane Yamaguchi.

“Sangat senang bisa [lolos] ke perempat final tapi besok harus lebih baik lagi mainnya. Pikirannya dijaga dan mencoba enjoy,” kata Putri Kusuma Wardani.

3 wakil Indonesia dijadwalkan bermain di Court 1 Shenzhen Arena, Shenzen, China. Berikut adalah order of play perempat final China Master 2025 hari ini Jumat, 19 September 2025 yang dimulai pukul 09.00 WIB.

Lapangan 1

  • XD: Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin (Tiongkok) vs Ruttanapak Oupthong/Jhenicha Sudjajiraparart (Thailand)
  • WS: Kim Ga Eun (Korea Selatan) vs Wang Zhi Yi [2] (Tiongkok)
  • XD: Guo Xin Wa/Chen Fang Hui (Tiongkok) vs Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (Tiongkok)
  • MD: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) vs Goh Sze Fei/Nur Izzuddin (Malaysia)
  • WS: Putri Kusuma Wardani (Indonesia) vs Akane Yamaguchi [4] (Jepang)
  • MS: Chi Yu Jen (Taiwan) vs Weng Hong Yang (Tiongkok)
  • WD: Liu Sheng Shu/Tan Ning [1] (Tiongkok) vs Rin Iwanaga/Kie Nakanishi [5] (Jepang)
  • MD: Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty [8] (India) vs Ren Xiang Yu/Xie Haonan (Tiongkok)
  • MS: Lin Chun Yi (Taiwan) vs Li Shi Feng [4] (Tiongkok)
  • MD: Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana (Indonesia) vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik [2] (Malaysia)
Lapangan 2

  • XD: Dechapol Puavaranukroh/Supissara Paewsampran [4] (Thailand) vs Ye Hong Wei/Nicole Gonzales Chan (Taiwan)
  • XD: Tang Chun Man/Tse Ying Suet [5] (Hong Kong) vs Chen Tang Jie/Toh Ee Wei [3] (Malaysia)
  • WS: An Se Young [1] (Korea Selatan) vs Pusarla V. Sindhu (India)
  • MS: Kunlavut Vitidsarn [3] (Thailand) vs Christo Popov (Prancis)
  • MD: Kim Won Ho/Seo Seung Jae (Korea Selatan) vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang)
  • WD: Baek Ha Na/Lee So Hee [6] (Korea Selatan) vs Pearly Tan/Thinaah Muralitharan [2] (Malaysia)
  • WD: Kim Hye Jeong/Kong Hee Yong [4] (Korea Selatan) vs Yuki Fukushima/Mayu Matsumoto [7] (Jepang)
  • MS: Alex Lanier [7] (Prancis) vs Anders Antonsen [2] (Denmark)
Lapangan 3

  • WS: Chen Yu Fei [5] (Tiongkok) vs Han Yue [3] (Tiongkok)
  • WD: Yeung Nga Ting/Yeung Pui Lam (Hong Kong) vs Jia Yi Fan/Zhang Shu Xian [3] (Tiongkok)

Live Streaming BWF China Master 2025

Live streaming BWF China Master 2025 babak 8 besar atau perempat final akan tayang via TVRI dan Vidio pada Jumat (19/9/2025), mulai pukul 09.00 WIB. Jalannya laga berlangsung di Shenzhen Arena, Shenzhen, China.

Link Live Streaming BWF China Masters 2025: TVRI

Link Live Streaming BWF China Masters 2025: Vidio

Link Live Score BWF China Masters 2025: BWF

*Jadwal pertandingan dan stasiun televisi yang menayangkan BWF China Master 2025 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait CHINA MASTER atau tulisan lainnya dari Arfrian Rahmanta

tirto.id - Badminton
Kontributor: Arfrian Rahmanta
Penulis: Arfrian Rahmanta
Editor: Permadi Suntama